Ukraina Gali Jasad Tujuh Warga Sipil, Diduga Dieksekusi Rusia

Reporter

Tempo.co

Selasa, 14 Juni 2022 11:01 WIB

Teknisi forensik membawa mayat seseorang yang menurut polisi Ukraina, dibunuh dan dikuburkan yang diduga militer Rusia selama invasi Rusia di dekat desa Vorzel di distrik Bucha, wilayah Kyiv, Ukraina 13 Juni 2022. REUTERS/Valentyn Ogirenko

TEMPO.CO, Jakarta -Penyelidik forensik Ukraina menggali tujuh jasad dari kuburan darurat di hutan dekat ibu kota Kyiv dan Bucha pada Senin lalu. Seperti dilansir Reuters Selasa 14 Juni 2022, polisi mengatakan mereka adalah warga sipil yang telah dibunuh oleh pasukan Rusia selama pendudukan di daerah tersebut.

Mayat-mayat itu ditemukan di luar desa Vorzel, kurang dari 10 kilometer dari Kota Bucha. Kyiv menuduh bahwa pasukan Rusia yang menduduki daerah itu dan melakukan eksekusi sistematis terhadap warga sipil untuk merebut ibu kota. Namun, Rusia membantahnya.

"Ini adalah kejahatan sadis lain dari tentara Rusia di wilayah Kyiv," kata kepala polisi wilayah Kyiv, Andriy Nyebytov, di Facebook.

Salah satu mayat yang digali adalah seorang pria berusia sekitar 40 tahun dengan pakaian biasa, kata Nyebytov kepada Reuters di lokasi kuburan."Dia mengalami dua luka. Dia ditembak di lutut dengan pistol. Tembakan kedua di pelipisnya," katanya.

Kementerian pertahanan Rusia tidak segera membalas email permintaan komentar.

Advertising
Advertising

Penyelidik mengatakan perlu waktu untuk mengidentifikasi mayat dengan jelas karena mereka telah membusuk. Ukraina mengatakan kuburan massal ditemukan pada April berisi lebih dari 400 jasad.

Para pejabat Rusia menyebut kuburan massal di Bucha sebagai rekayasa yang dilakukan oleh otoritas Ukraina setelah pasukan Rusia meninggalkan kota itu pada akhir Maret. Rusia mengatakan tidak menargetkan warga sipil dalam apa yang disebutnya "operasi militer khusus".

Baca juga: Wikipedia Tolak Perintah Rusia Hapus Informasi Perang di Ukraina

SUMBER: REUTERS

Berita terkait

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

6 jam lalu

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

23 jam lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

1 hari lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

2 hari lalu

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia.

Baca Selengkapnya

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

2 hari lalu

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

Alexandr Khinstein menilai politikus yang bertugas di lembaga pendidikan atau anak-anak tak boleh penyuka sesama jenis atau gay.

Baca Selengkapnya

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

3 hari lalu

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

4 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

4 hari lalu

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

Presiden Dewan Eropa mengatakan invasi Rusia ke Ukraina akan memberi dorongan bagi upaya Uni Eropa untuk menerima lebih banyak anggota.

Baca Selengkapnya

Ketua NATO Janjikan Aliran Senjata ke Ukraina akan Meningkat

4 hari lalu

Ketua NATO Janjikan Aliran Senjata ke Ukraina akan Meningkat

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg menjanjikan aliran senjata dan amunisi yang meningkat kepada Ukraina.

Baca Selengkapnya

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

5 hari lalu

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS merupakan pesawat luar angkasa raksasa yang mengorbit mengelilingi bumi demi tujuan-tujuan ilmiah.

Baca Selengkapnya