Wali Kota London Serukan Pembatasan Atasi Penyebaran Varian Omicron

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Senin, 20 Desember 2021 07:53 WIB

Wali Kota London, Sadiq Khan. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Kota London mendukung jika Inggris akan melakukan pembatasan untuk mencegah meningkatnya kasus harian baru Covid-19 yang lebih besar.

Walikota London Sadiq Khan mengatakan, tanpa pembatasan sosial, Inggris akan melihat layanan publik seperti Layanan Kesehatan Nasional (NHS) di ambang kehancuran.

Khan menyatakan "insiden besar" pada hari Sabtu ketika terjadi lonjakan kasus Covid-19 varian Omicron jadi 25 ribu dari 10 ribu sehari sebelumnya, menunjukkan perlu langkah lebih tegas.

"Saya pikir itu tidak bisa dihindari," kata Khan kepada BBC, Minggu, 19 Desember 2021, ketika ditanya tentang kemungkinan pembatasan lebih lanjut.

"Jika kita tidak membawa pembatasan baru lebih cepat daripada nanti, Anda akan melihat lebih banyak kasus positif dan layanan publik yang berpotensi seperti NHS di ambang kehancuran, jika tidak runtuh."

Advertising
Advertising

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson belum memutuskan apakan akan memberlakukan lockdown menjelang Natal dan Tahun Baru untuk menurunkan tingkat penyebaran virus Omicron.

Menurut Menteri Kesehatan Sajid Javid posisi Johnson sebenarnya tidak terlalu lemah secara politik untuk memberlakukan pembatasan Covid-19 lebih lanjut jika perlu.

Johnson menghadapi krisis terbesar dalam jabatan perdana menteri setelah serangkaian skandal dan kesalahan langkah, dan awal pekan ini lebih dari 100 anggota parlemennya sendiri memberikan suara menentang langkah-langkah terbaru pemerintah untuk mengatasi penyebaran Covid-19.

Ditanya di BBC Television apakah PM Boris Johnson terlalu lemah untuk memberlakukan pembatasan lebih lanjut, Javid mengatakan, "Tidak, saya rasa bukan itu masalahnya ... jika pemerintah merasa bahwa tindakan lebih lanjut harus diambil, tentu saja kami akan menyampaikan ke parlemen dan parlemen akan memutuskan."

Baca juga Rumah Sakit Inggris Mulai Hadapi Kekurangan Tenaga Medis Akibat Varian Omicron

REUTERS

Berita terkait

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

16 jam lalu

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Menlu Belgia Hadja Lahbib mengatakan negaranya akan mendukung resolusi yang mengakui Palestina sebagai anggota penuh PBB

Baca Selengkapnya

Mengenal Sadiq Khan Wali Kota London Tiga Periode

18 jam lalu

Mengenal Sadiq Khan Wali Kota London Tiga Periode

Sadiq Khan meraih kemenangan periode ketiga sebagai Wali Kota London. Ia dari Partai Buruh

Baca Selengkapnya

Sadiq Khan, Muslim Pertama yang Terpilih Jadi Wali Kota London Tiga Periode

19 jam lalu

Sadiq Khan, Muslim Pertama yang Terpilih Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Sadiq khan terpilih untuk ketiga kalinya sebagai wali kota London.

Baca Selengkapnya

Bank Mandiri Promosikan Keunggulan Livin' di London

19 jam lalu

Bank Mandiri Promosikan Keunggulan Livin' di London

Bank Mandiri memperkenalkan fitur bertajuk Livin' Around The World (LATW) dalam Seminar Gelora Mahasiswa (GEMA).

Baca Selengkapnya

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

1 hari lalu

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

Baby Reindeer tidak hanya menarik dari sisi cerita, lokasi syutingnya seolah mengajak penonton berkeliling Edinburgh hingga London

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

2 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

3 hari lalu

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

Pemerintah Indonesia bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris Greg Hands MP untuk membahas sejumlah kerja sama di bidang ekonomi dan perdagangan.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

3 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

4 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

4 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya