TK di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur Sudah Pembelajaran Tatap Muka

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Senin, 4 Oktober 2021 16:57 WIB

siswa Taman Kanak-Kanak (TK) Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL) yang dikelola KBRI Kuala Lumpur kembali melakukan pembelajaran tatap muka di sekolah mereka di Jalan Tun Ismail Kuala Lumpur, Senin. ANTARA Foto/Agus Setiawan

TEMPO.CO, Jakarta - Murid Taman Kanak-Kanak Sekolah Indonesia Kuala Lumpur, yang dikelola KBRI Kuala Lumpur, kembali melakukan pembelajaran tatap muka di gedung sekolah di Jalan Tun Ismail Kuala Lumpur, Senin, 4 Oktober 2021.

Pembelajaran tatap muka tersebut merupakan yang pertama dilakukan pada saat Kuala Lumpur memasuki fase tiga dalam pengendalian Covid-19 dan saat kasus harian di negara tersebut mencapai 9.066.

Sedangkan kasus harian di Kuala Lumpur mencapai 301 kasus pada Minggu, adapun jumlah populasi dewasa yang divaksin di kota ini sudah mencapai seratus persen.

Pembelajaran siswa TK dilakukan dengan protokol kesehatan seperti para siswa memakai penutup muka, ruangan dilengkapi wastafel untuk mencuci tangan dan tempat duduk siswa berjarak.

"Para siswa senang bisa bertemu dengan teman-temannya," ujar guru TK Sekolah Indonesia, Rupinis, kepada Antara.

Wakil Kepala Sekolah Indonesia Bidang Humas, Deany Yasir Wirya saat ditemui mengatakan sesuai dengan arahan Kementerian Pendidikan Malaysia, dalam fase tiga di Kuala Lumpur para siswa sudah mulai diperbolehkan untuk hadir di sekolah.

"Anak-anak mulai boleh melakukan pembelajaran di sekolah melalui tatap muka langsung yaitu untuk anak-anak TK dan siswa-siswi yang akan melaksanakan ujian akhir," katanya.

Dia mengatakan, pembukaan sekolah dilakukan secara bertahap.

"Untuk minggu ini separuh dari TK Sekolah Indonesia Kuala Lumpur hadir sebanyak delapan orang sedangkan sisanya akan hadir pada minggu depan," katanya. Sementara sisanya mengikuti pembelajaran melalui zoom.

Sekolah Indonesia di Kuala Lumpur terdiri atas TK, SD, SMP dan SMA. Saat ini, SD sampai SMA masih melakukan pembelajaran jarak jauh. Dalam akun Instagramnya, Sekolah Indonesia menulis, "Selamat belajar kembali di sekolah untuk siswa TK Sekolah Indonesia Kuala Lumpur. Semoga kakak kelas segera dapat menyusul."

Berita terkait

Aksi Orangutan di Sabah Malaysia Kepanasan, Mampir ke Kafe Cari Minuman Dingin

1 hari lalu

Aksi Orangutan di Sabah Malaysia Kepanasan, Mampir ke Kafe Cari Minuman Dingin

Orangutan dari Pusat Rehabilitasi Orangutan Sabah juga pernah datang ke kafe itu untuk menghabiskan makanan sisa pengunjung.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kerusuhan Berbau Rasial 13 Mei 1969 di Malaysia

2 hari lalu

Kilas Balik Kerusuhan Berbau Rasial 13 Mei 1969 di Malaysia

Inilah peristiwa kerusuhan massal nan kelam di Malaysia yang menewaskan sedikitnya 184 Orang

Baca Selengkapnya

Kerusuhan 13 Mei 1969 Terjadi di Malaysia dan Penjarahan 13 Mei 1998 di Indonesia Jadi Kenangan Kelam

2 hari lalu

Kerusuhan 13 Mei 1969 Terjadi di Malaysia dan Penjarahan 13 Mei 1998 di Indonesia Jadi Kenangan Kelam

Indonesia dan Malaysia punya kenangan kelam pada kerusuhan dan penjarahan pada 13 Mei, pada 1969 dan 1998. Berikut kejadiannya.

Baca Selengkapnya

Faisal Halim Pesepak bola Malaysia yang Disiram Air Keras Mulai Stabil, Begini Statistiknya saat Bermain

5 hari lalu

Faisal Halim Pesepak bola Malaysia yang Disiram Air Keras Mulai Stabil, Begini Statistiknya saat Bermain

Faisal Halim sempat mendapat hukuman dari Federasi Sepakbola Malaysia sebelum disiram air keras.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

7 hari lalu

Top 3 Dunia: Jusuf Kalla Bertemu Hamas Hingga AS-Israel Diduga Langgar Hukum Internasional

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 7 Mei 2024 diawali oleh kabar Ketua Umum PMI Jusuf Kalla meminta kelompok Palestina Hamas untuk bersatu dengan Fatah

Baca Selengkapnya

Kondisi Atlet Sepak Bola Malaysia yang Disiram Air Keras Kini Kritis Tapi Stabil

8 hari lalu

Kondisi Atlet Sepak Bola Malaysia yang Disiram Air Keras Kini Kritis Tapi Stabil

Atlet sepak bola Malaysia yang menjadi korban serangan air keras, Faisal Halim, berada dalam kondisi kritis.

Baca Selengkapnya

Bertemu di Malaysia, Jusuf Kalla Minta Hamas Bersatu dengan Fatah

8 hari lalu

Bertemu di Malaysia, Jusuf Kalla Minta Hamas Bersatu dengan Fatah

Ketua PMI Jusuf Kalla meminta Hamas untuk bersatu dengan Fatah ketika bertemu perwakilan kelompok tersebut di Kuala Lumpur.

Baca Selengkapnya

Malaysia Tolak Larang Perusahaan Pemasok Senjata ke Israel dalam Pameran di Kuala Lumpur

8 hari lalu

Malaysia Tolak Larang Perusahaan Pemasok Senjata ke Israel dalam Pameran di Kuala Lumpur

Suara pro-Palestina, termasuk mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad, mengatakan perusahaan Lockheed Martin dan MBDA harus dilarang

Baca Selengkapnya

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

8 hari lalu

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini daftar negara di Asia Tenggara dengan gaji tertinggi. Indonesia memiliki rata-rata upah sebesar Rp5 juta. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

9 hari lalu

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya