Top 3 Dunia: Taliban Minta Bantuan Turki, Bayi Sampul Nirvana Menggugat

Reporter

Tempo.co

Jumat, 27 Agustus 2021 07:29 WIB

Petugas membawa korban terluka ke rumah sakit setelah bom bunuh diri di bandara Kabul, di Kabul, Afghanistan, 26 Agustus 2021. ISIS mengatakan salah satu pelaku bom bunuh diri menargetkan penerjemah dan warga yang bekerja dengan tentara Amerika. REUTERS TV/1TV/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Berita Top 3 Dunia kemarin, Kamis, 26 Agustus 2021 dimulai dari Taliban meminta bantuan Turki untuk menjalankan operasional Bandara Hamid Karzai di Kabul Afghanistan. Taliban mengharapkan bantuan teknis seputar operasional bandara.

Berita lainnya adalah bintang porno Ron Jeremy dijerat dengan 30 dakwaan penyerangan seksual selama 23 tahun. Namun ia membantah tuduhan tersebut. Terakhir adalah pria yang menjadi model sampul album Nirvana menggugat anggota grup band tersebut atau ahli warisnya, masing-masing sebesar Rp 2,1 miliar. Berikut berita selengkapnya:

1. Taliban Minta Turki Bantu Operasional Bandara Hamid Karzai di Afghanistan

Taliban meminta Turki untuk memberikan bantuan di Bandara Hamid Karzai, Kabul setelah proses evakuasi usai dan tentara asing meninggalkan Afghanistan. Dikutip dari kantor berita Reuters, Taliban mengharapkan bantuan teknis dari Turki perihal operasional bandara.

Menurut salah seorang pejabat pemerintahan Turki, permintaan Taliban membawa Turki ke situasi dilematis. Di satu sisi, Presiden Recep Tayyip Erdogan sudah mengatakan siap membantu Taliban apabila diminta. Namun, di satu sisi, Turki tidak diizinkan mengirimkan tentaranya untuk mengawal proses di bandara karena mereka bagian dari NATO.

"Taliban sudah mengajukan permintaan untuk bantuan teknis. Namun, mereka meminta semua tentara Turki untuk ditarik...Menjaga keamanan para pekerja teknis tanpa keberadaan angkatan bersenjata itu beresiko," ujar pejabat terkait, Kamis, 26 Agustus 2021.

Pejabat tersebut melanjutkan bahwa pembahasan dengan Taliban soal permintaan yang mereka ajukan tengah berlangsung. Di saat bersama, kata ia, persiapan pemulangan tentara Turki yang berada di Afghanistan telah rampung.

Hingga berita ini ditulis, belum diketahui apakah Turki akan menyetujui permintaan Taliban atau tidak. Pejabat Turki lainnya mengatakan keputusan akan dibuat oleh administrasi Presiden Erdogan pada 31 Agustus nanti, tanggal di mana tentara asing harus mengakhiri proses evakuasi warga lokal maupun internasional.

Advertising
Advertising

Sejak Taliban mengambil alih Afghanistan pada 14 Agustus lalu, Turki memberikan pujian kepada kelompok tersebut. Menurutnya, Taliban melakukan proses transisi dengan baik. Oleh karenanya, mereka terbuka untuk membangun kerjasama begitu pemerintahan baru terbentuk.

Juru bicara Taliban, Zabihullah Mujahid, menyambut pernyataan itu dengan mengatakan pihaknya pun menantikan hubungan baik dengan Turki. Namun, ia tegas meminta Turki untuk tidak mengirimkan pasukan ke Afghanistan.

"Kami menginginkan hubungan yang baik dengan Turki, Pemerintah Turki, serta Muslim di sana. Namun, kami tak memerlukan tentara Turki di Afghanistan karena kami bisa menjaga bandara setelah evakuasi usai," ujar Zabihullah Mujahid pada Selasa kemarin.

Berita terkait

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

13 jam lalu

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 3 Mei 2024 diawali oleh Turki menghentikan semua ekspor impor dari dan ke Israel.

Baca Selengkapnya

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

1 hari lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

1 hari lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

Top 3 dunia pada 2 Mei 2024, di antaranya pelapor yang menuduh Boeing telah mengabaikan cacat produksi 737 MAX, meninggal.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: AstraZeneca Ada Efek Samping dan Unjuk Rasa Pro-Palestina

2 hari lalu

Top 3 Dunia: AstraZeneca Ada Efek Samping dan Unjuk Rasa Pro-Palestina

Top 3 dunia, AstraZeneca, untuk pertama kalinya, mengakui dalam dokumen pengadilan bahwa vaksin Covid-19 buatannya dapat menyebabkan efek samping

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

3 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Negara 100 Persen Muslim, Bentrok Pengunjuk Rasa di UCLA

4 hari lalu

Top 3 Dunia: Negara 100 Persen Muslim, Bentrok Pengunjuk Rasa di UCLA

Top 3 Dunia diawali dengan artikel tentang negara dengan 100 persen penduduk muslim.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: ICC akan Proses Langkah Hukum Lebanon Melawan Israel

5 hari lalu

Top 3 Dunia: ICC akan Proses Langkah Hukum Lebanon Melawan Israel

Top 3 Dunia pada 28 April 2024, ICC akan memproses langkah hukum yang disorongkan Lebanon melawan Israel atas tuduhan kejahatan perang.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

6 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

7 hari lalu

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 26 April 2024 diawali oleh kabar seorang wanita di Korea Selatan ditipu oleh orang yang mengaku sebagai Elon Musk

Baca Selengkapnya