Top 3 Dunia, dari Lab Virus COVID-19 di Wuhan hingga Banjir Besar di Cina

Kamis, 22 Juli 2021 06:00 WIB

Laboratorium virologi di Wuhan, Cina . [ZERO HEDGE]

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Dunia pada Rabu, 21 Juli 2021, didominasi oleh berita-berita yang berkaitan dengan Cina. Berita pertama berbicara tentang asal usul virus COVID-19. Salah seorang pejabat asal Amerika masih berkeyakinan bahwa virus COVID-19 bukan tercipta secara alami, melainkan dikembangkan oleh manusia di lab virologi Wuhan.

Sementara itu, berita kedua berkaitan dengan banjir besar di Henan, Cina. Per berita ini ditulis, banjir tersebut sudah memakan korban 25 orang. Adapun berita terakhir berkaitan dengan perkembangan pandemi COVID-19 di India. Pandemi yang menghajar negeri Bollywood itu membuat dua per tiga penduduknya jadi memiliki antibodi terhadap virus Corona.

Berikut untuk lebih detilnya

1. Senator Sebut Covid-19 Sengaja Dikembangkan di Lab Wuhan, Didanai AS

Anthony Fauci, Direktur National Institute of Allergy and Infectious Diseases, mendengarkan ketika Presiden AS Donald Trump menjawab pertanyaan selama pengarahan harian satuan tugas virus Corona di Gedung Putih di Washington, AS, 25 Maret 2020. [REUTERS / Jonathan Ernst]

Sidang Senat Amerika Serikat yang berlangsung Selasa, 20 Juli 2021 berlangsung panas. Dalam sidang tersebut senator AS dari Partai Republik Rand Paul menuduh ahli virologi yang juga penasehat medis Gedung Putih Dr. Anthony Fauci berbohong soal dana untuk penelitian di Institut Virologi Wuhan China.

Senator dari Kentucky tersebut mengatakan bahwa penelitian tersebut mungkin berperan dalam mengembangkan virus corona baru atau Covid-19 di Lab Wuhan.

"Jika ketahuan berbohong kepada Kongres, KUHP AS menciptakan kejahatan dan hukuman lima tahun," kata Paul kepada Fauci selama persidangan.

Fauci, yang sebagian besar tenang dan diplomatis membalas dengan mengatakan, "Senator Paul, saya tidak pernah berbohong di depan Kongres, (dan) Anda tidak tahu apa yang Anda bicarakan."

Berita lengkap

<!--more-->


2. Henan Dilanda Hujan Lebat Terbesar dalam 1.000 Tahun, Banjir Lumpuhkan Ibu Kota

Warga berusaha menerobos banjir yang melanda Zhengzhou, Henan, Cina, 20 Juli 2021. China Daily via REUTERS

Sebagian besar Provinsi Henan di Cina tengah terendam banjir pada Rabu, dengan ibu kotanya Zhengzhou yang paling parah terkena dampak setelah peramal cuaca menggambarkannya sebagai hujan lebat terbesar dalam 1.000 tahun terakhir.

Di Zhengzhou, sebuah kota berpenduduk lebih dari 12 juta di tepi Sungai Kuning, sejauh ini 12 orang tewas di tengah banjir, dan sekitar 100.000 orang telah dievakuasi ke zona aman, kantor resmi Xinhua melaporkan, mengutip pemerintah setempat.

Kehidupan jutaan orang di Henan telah berubah sejak akhir pekan di musim hujan yang luar biasa aktif yang menyebabkan naiknya cepat sejumlah sungai di lembah Sungai Kuning yang luas.

Banyak layanan kereta api di Henan, pusat logistik utama di Cina tengah, telah ditangguhkan. Banyak jalan raya juga ditutup dan penerbangan ditunda atau dibatalkan, dikutip dari Reuters, 21 Juli 2021.

Berita lengkap

<!--more-->


3. India Dilanda Tsunami Covid-19 Mei, Kini Dua Pertiga Penduduk Punya Antibodi

Seorang pasien yang menderita penyakit Covid-19 menerima perawatan di bangsal sebuah rumah sakit di New Delhi, India, 1 Mei 2021. [REUTERS / Danish Siddiqui]

Sebanyak dua pertiga penduduk India sudah memiliki antibodi Covid-19. Hal ini terungkap dalam survei yang digelar serum darah nasional keempat terhadap 29 ribu penduduk India di seluruh negara sepanjang Juni - Juli 2021.

Survei menguji antibodi yang dikenal sebagai survei sero, melibatkan 8.691 responden anak berusia 6 hingga 17 tahun untuk pertama kalinya. Setengah dari mereka adalah seropositif.

Survei menunjukkan 67,6 persen orang dewasa seropositif. Padahal dari jumlah responden tersebut lebih dari 62 persen orang dewasa tidak divaksinasi. Pada Juli, lebih dari 8 persen warga negara dewasa India yang memenuhi syarat telah menerima dua dosis vaksin.

Dengan demikian, menurut survei tersebut, sekitar 400 juta dari 1,4 miliar penduduk India tidak memiliki antibodi.

Berita lengkap

Baca juga: Top 3 Dunia: Pelonggaran Lockdown Inggris yang Kacau Hingga Donasi ke ISIS

TIM TEMPO

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

3 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: ICC akan Proses Langkah Hukum Lebanon Melawan Israel

3 jam lalu

Top 3 Dunia: ICC akan Proses Langkah Hukum Lebanon Melawan Israel

Top 3 Dunia pada 28 April 2024, ICC akan memproses langkah hukum yang disorongkan Lebanon melawan Israel atas tuduhan kejahatan perang.

Baca Selengkapnya

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

22 jam lalu

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

Mendag Zulkifli Hasan menginspeksi mendadak sebuah pabrik baja milik investor Cina yang meproduksi baja ilegal tidak sesuai SNI.

Baca Selengkapnya

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

23 jam lalu

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

Seorang perempuan Cina merebut hati Pangeran Charles dan Belgia. Kisah percintaan mereka seperti dalam dongeng.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

1 hari lalu

Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

Sebuah pabrik baja Cina, PT Hwa Hok Steel, terungkap memproduksi baja tulangan beton tidak sesuai SNI sehingga produk mereka dinyatakan ilegal.

Baca Selengkapnya

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

1 hari lalu

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

Filipina menyangkal klaim Beijing yang menyebut kedua negara telah mencapai kata sepakat terkait sengketa Laut Cina Selatan

Baca Selengkapnya

Cina Turun Tangan Pertemukan Fatah dan Hamas di Beijing

1 hari lalu

Cina Turun Tangan Pertemukan Fatah dan Hamas di Beijing

Pemerintah Cina turun tangan mempertemukan dua kelompok berseteru di Palestina yaitu Fatah dan Hamas

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

2 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya