Seoul Akan Semi Lockdown, Kasus Covid-19 Pecah Rekor di Korea Selatan

Reporter

Terjemahan

Kamis, 8 Juli 2021 17:00 WIB

Orang-orang mengantre untuk tes virus corona (COVID-19) di lokasi pengujian yang sementara didirikan di stasiun kereta api di Seoul, Korea Selatan, 16 Desember 2020. [REUTERS / Heo Ran]

TEMPO.CO, Jakarta - Korea Selatan melaporkan kenaikan kasus harian tertinggi covid-19. Para pejabat setempat mempertimbangkan akan melakukan semi lockdown di Seoul.

Dalam 24 jam terakhir, kasus di negara tersebut menembus angka 1.275. Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA) mengatakan angka tersebut melebihi jumlah kasus harian yang dilaporkan pada puncak gelombang ketiga negara itu pada Desember.

Sekitar 80 persen dari 1.275 kasus terjadi di wilayah Seoul dan sekitarnya, termasuk kota Incheon. Otoritas kesehatan mengatakan para Selasa dan Rabu lalu, kasus baru di Seoul mencapai 577 dan 545 kasus.

"Kami mempertimbangkan untuk melakukan langkah pencegahan di wilayah metropolitan Seoul," menurut kantor berita Yonhap mengutip pejabat Kementerian Kesehatan Son Young-rae.

Pemerintah akan menerapkan pembatasan Level 4 di Seoul. Dengan begitu masyarakat disarankan untuk tinggal di rumah, sekolah ditutup, pertemuan publik dibatasi, unjuk rasa atau acara lainnya juga dilarang.

Advertising
Advertising

Pembatasan juga akan membuat klub malam dan bar akan ditutup sementara. Sedangkan restoran dan kafe akan diizinkan beroperasi dengan pengunjung terbatas dan tidak boleh melayani makan ditempat setelah jam 10 malam.

Perdana Menteri Korea Selatan Kim Boo-kyum mengatakan pemerintah akan memantau situasi sepanjang minggu. Akan dibahas pula kemungkinan penerapan pembatasan yang lebih tinggi di Seoul dan wilayah lain untuk mengantisipasi penyebaran virus corona.

Pihak berwenang mengatakan bahwa virus Covid-19 menyebar dengan cepat, terutama di antara orang-orang berusia 20-30 tahun yang tidak divaksinasi. Hanya 10 persen dari populasi negara berpenduduk 52 juta orang tersebut yang telah divaksinasi lengkap. Sebanyak 30 persen telah menerima setidaknya satu suntikan. Total infeksi Covid-19 di Korea Selatan mencapai 164.028 dengan jumlah kematian 2.034 kasus.

Baca: Ini Ancaman Korut yang Dorong Korea Selatan Buat Drone dan Iron Dome Ala Israel

REUTERS

Berita terkait

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

3 jam lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

1 hari lalu

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

Setelah diperiksa Imigrasi, 15 kru dan artis Korea Selatan, termasuk Hyoyeon SNSD dan Dita Karang sudah kembali ke Korsel pada Jumat lalu.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

3 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Youtuber Jang Hansol dan Food Vlogger Om Kim Senang Indonesia Kalahkan Korea Selatan

3 hari lalu

Youtuber Jang Hansol dan Food Vlogger Om Kim Senang Indonesia Kalahkan Korea Selatan

Jang Hansol menyebut kekalahan Korea Selatan dari Timnas U-23 bisa menjadi pembelajaran berharga bagi sepak bola di negaranya.

Baca Selengkapnya

Ketika Ernando Ari Berjoget Usai Gagalkan Penalti Jagoan Korea Selatan Lee Kang-hee di Piala Asia U-23

3 hari lalu

Ketika Ernando Ari Berjoget Usai Gagalkan Penalti Jagoan Korea Selatan Lee Kang-hee di Piala Asia U-23

Aksi joget-joget Ernando Ari pada laga perempat final Piala Asia U-23 dianggap sebagai ejekan terhadap Lee Kang Hee.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

5 Fakta Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia cetak sejarah maju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah kalahkan Timnas Korea Selatan lewat adu penalti 11-10.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas u-23 Indonesia Rafael Struick Patahkan Rekor Tanpa Kebobolan Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Pemain Timnas u-23 Indonesia Rafael Struick Patahkan Rekor Tanpa Kebobolan Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024

Rafael Struick mencetak dua gol saat pertandingan timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Jooyoung, Penyanyi Korea yang Akan Konser di Jakarta

3 hari lalu

Mengenal Jooyoung, Penyanyi Korea yang Akan Konser di Jakarta

Penyanyi Korea Selatan Jooyoung merilis jadwal tur konser Asia perdananya yang akan berlangsung pada Mei-Juni 2024

Baca Selengkapnya

5 Drama Korea yang Akan Tayang Mei-Juni 2024

3 hari lalu

5 Drama Korea yang Akan Tayang Mei-Juni 2024

Berikut adalah 5 drama Korea yang sangat dinantikan yang akan tayang pada periode Mei-Juni 2024:

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

3 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya