Melanggar Prokes, Menteri Kesehatan Inggris Mengundurkan Diri

Minggu, 27 Juni 2021 10:47 WIB

Seorang fotografer memotret suasana di kawasan Gedung Parlemen di Jembatan Westminster, saat siang hari selama wabah penyakit virus corona (COVID-19), di London, Inggris, Selasa, 31 Maret 2020. REUTERS/Toby Melville

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kesehatan Inggris Matt Hancock pada Sabtu, 26 Juni 2021, mengumumkan mengundurkan diri setelah dia tertangkap melanggar protokol kesehatan (prokes) dengan mencium dan memeluk seorang ajudan di kantor Kementerian Kesehatan Inggris. Tindakan Hancock membuat marah rekan kerja dan masyarakat Inggris yang hidup di bawah aturan lockdown.

Hancock menulis surat ke Perdana Menteri Inggris Boris Johnson bahwa dia akan mengundurkan diri. Dalam suratnya, dia menyebut sudah mengecewakan banyak orang.

Menteri Kesehatan Inggris Matt Hancock berbicara pada konferensi pers digital COVID-19 di 10 Downing Street di London, Inggris 2 April 2020. [Pippa Fowles / 10 Downing Street / Handout via REUTERS]

Advertising
Advertising

Pelanggaran protokol kesehatan yang dilakukan Hancock telah mengguncang publik Inggris mengingat Inggris telah menjadi salah satu negara dengan angka kematian akibat Covid-19 tertinggi di dunia.

Rekan kerja Hancock dari kubu Konservatif, yang duduk di kursi parlemen, sebelumnya menyerukan Hancock agar mengundurkan diri. Seruan itu muncul setelah surat kabar Sun pada Jumat, 25 Juni 2021, mempublikasi foto-foto Hancock, menyambut seorang perempuan, yang ditunjuknya untuk menjadi auditor pajak di Kementerian Kesehatan Inggris.

“Kami yang membuat peraturan ini harus mematuhi aturan dan itu lah mengapa saya memutuskan mengundurkan diri,” kata Hancock, 42 tahun, yang sudah berstatus menikah.

Posisi Hancock saat ini diisi oleh Sajid Javid, mantan Menteri Keuangan Inggris yang sangat berpengalaman di bidang pemerintahan, namun orang baru di dunia kesehatan. Javid terpaksa hengkang dari kursi Menteri Keuangan Inggris apa awal 2020 lalu ketika dia dikalahkan dari Dominic Cummings, yang lebih senior.

Javid akan bertugas menjalankan layanan kesehatan Inggris pulih dari pandemi Covid-19 dan bersiap menghadapi kemungkinan gelombang infeksi baru. Beberapa kasus mulai naik pada akhir bulan lalu.

Kepergian Hancock dari kursi Menteri Kesehatan Inggris telah mempermalukan Perdana Menteri Johnson setelah pada Jumat, 25 Juni 2021 dia mengatakan menerima permohonan maaf Hancock dan menganggap masalah sudah selesai.

Baca juga: Inggris Akan Izinkan Warganya yang Sudah Divaksinasi Penuh ke Luar Negeri

Sumber: Reuters

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

12 jam lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

18 jam lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

1 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

1 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

2 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

2 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

3 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

3 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya