PM India Narendra Modi Diminta Mundur

Minggu, 2 Mei 2021 14:07 WIB

Perdana Menteri India Narendra Modi menerima dosis COVAXIN, vaksin Covid-19 yang dikembangkan dalam negeri oleh Bharat Biotech India dan Dewan Riset Medis India, di rumah sakit All India Institute of Medical Sciences (AIIMS) di New Delhi , India, 1 Maret 2021.[Biro Informasi Pers India melalui REUTERS]

TEMPO.CO, - Sebuah petisi online muncul di platform Change.org yang menuntut Perdana Menteri India Narendra Modi mundur dari jabatannya. Penggagas petisi ini menilai Modi banyak melakukan kesalahan sehingga India kini diterpa tsunami Covid-19.

Petisi ini diajukan oleh Mrunal Mathuria, yang menyebut dirinya “seorang pemuda India yang peduli”. Saat berita ini ditulis, petisi tersebut sudah memiliki lebih dari 500 ribu tanda tangan.

Petisi tersebut menyoroti sikap pemerintahan Modi yang salah menempatkan prioritas di saat gelombang infeksi kedua Covid-19 melanda seperti mengizinkan kampanye Pilkada dan festival keagamaan Kumbh Mela.

Advertising
Advertising

"Pada saat kasus-kasus melonjak merajalela, tindakan dan pernyataan Perdana Menteri dan Menteri Kabinet telah membuat kami berpikir tentang watak ilmiah pemerintah," kata petisi tersebut dikutip dari The Siasat Daily, Ahad, 2 Mei 2021.

“Pemerintah selalu berada dalam mode hiruk pikuk pemilihan untuk menenangkan kantong suara mereka,” tambahnya.

Petisi tersebut mempertanyakan kesiapan pemerintah Modi untuk gelombang kedua COVID-19 pada tahun lalu, mengutip kasus kekurangan oksigen akut, tempat tidur rumah sakit, ambulans, dan ruang di krematorium.

Petisi tersebut juga menyoroti kebijakan pemerintah yang disebutnya sebagai "kejahatan keji" seperti memberlakukan lockdown tanpa berkonsultasi dengan ilmuwan, tidak membangun infrastruktur kesehatan negara secara berkelanjutan dan menghapus perlindungan asuransi, mengizinkan festival keagamaan dan olahraga yang mengundang banyak orang, serta mengizinkan kampanye

Minggu lalu, kampanye #ResignModi menjadi tren di platform media sosial Facebook dan Twitter di India. Beberapa orang mengambil platform ini untuk menyalahkan Perdana Menteri atas ketidakmampuannya dalam menangani krisis Covid-19 dan kematian yang meningkat secara eksponensial.

Baca juga: 24 Jam Terakhir Kasus Covid-19 di India Tambah 400 Ribu

Sumber: THE SIASAT DAILY

Berita terkait

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

1 jam lalu

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak.

Baca Selengkapnya

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

3 jam lalu

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

Negara yang 100 persen penduduknya muslim ternyata bukan di Arab. Lokasinya ada sebelah selatan-barat daya India. Ini ulasannya.

Baca Selengkapnya

Pemilu India, Duel Narendra Modi dan Rahul Gandhi Memanas soal Isu Minoritas Muslim

2 hari lalu

Pemilu India, Duel Narendra Modi dan Rahul Gandhi Memanas soal Isu Minoritas Muslim

Narendra Modi berusaha memenangi Pemilu India untuk masa jabatan ketiga berturut-turut didukung oleh nasionalisme Hindu dan popularitas pribadinya.

Baca Selengkapnya

Setelah Sebut Umat Islam 'Penyusup', Narendra Modi Serang Oposisi Pro-Muslim

5 hari lalu

Setelah Sebut Umat Islam 'Penyusup', Narendra Modi Serang Oposisi Pro-Muslim

PM India Narendra Modi dan partai nasionalis Hindu yang dipimpinnya mulai menyerang lawan-lawan oposisi untuk memperkuat basis garis kerasnya.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Deepfake? Mengenali Kecenderungan Bahayanya

5 hari lalu

Apa Itu Deepfake? Mengenali Kecenderungan Bahayanya

Deepfake video palsu yang dibuat menggunakan perangkat lunak digital

Baca Selengkapnya

Temuan Fosil, Ular Raksasa Vasuki Indicus Saingi Ukuran Titanoboa

5 hari lalu

Temuan Fosil, Ular Raksasa Vasuki Indicus Saingi Ukuran Titanoboa

Para penelitinya memperkirakan kalau ular tersebut dahulunya memiliki panjang hingga 15 meter.

Baca Selengkapnya

Kongres India Minta Narendra Modi Ditindak atas Komentarnya tentang Umat Islam

6 hari lalu

Kongres India Minta Narendra Modi Ditindak atas Komentarnya tentang Umat Islam

Narendra Modi menyebut umat Islam sebagai "penyusup" dalam pidato kampanyenya sehingga memicu kecaman luas dari kelompok oposisi.

Baca Selengkapnya

Video Deepfake Aktor Bollywood Kritik Narendra Modi Tersebar selama Masa Pemilu India

6 hari lalu

Video Deepfake Aktor Bollywood Kritik Narendra Modi Tersebar selama Masa Pemilu India

Beberapa video deepfake tersebar selama masa pemilu India, menampilkan dua aktor Bollywood papan atas yang tampak mengkritik Perdana Menteri Narendra Modi.

Baca Selengkapnya

Pemilu India Dimulai, Narendra Modi Incar Masa Jabatan Ketiga yang Bersejarah

9 hari lalu

Pemilu India Dimulai, Narendra Modi Incar Masa Jabatan Ketiga yang Bersejarah

Jika menang, Narendra Modi akan menjadi perdana menteri kedua yang terpilih tiga kali berturut-turut, setelah Jawaharlal Nehru.

Baca Selengkapnya

Rumah Aktor Bollywood Salman Khan Diberondong Peluru Gangster, Sebelumnya Terima Ancaman Pembunuhan

10 hari lalu

Rumah Aktor Bollywood Salman Khan Diberondong Peluru Gangster, Sebelumnya Terima Ancaman Pembunuhan

Dua lelaki memberondong rumah aktor India Salman Khan di daerah Mumbai Bandra, belum lama ini. Bintang Bollywood ini pernah dapat ancaman pembunuhan.

Baca Selengkapnya