Amerika Serikat Mau Beri Suntikan Ketiga Vaksin Covid-19 untuk Dosis Penguat

Jumat, 16 April 2021 11:00 WIB

Presiden AS terpilih Joe Biden menerima suntikan kedua vaksin Covid-19 di Rumah Sakit ChristianaCare Christiana di Newark, Delaware, 11 Januari 2021. Joe Biden menerima dosis kedua vaksin COVID-19, tiga pekan setelah mendapatkan yang pertama. REUTERS/Tom Brenner

TEMPO.CO, Jakarta - Amerika Serikat sedang mempertimbangkan untuk memberikan suntikan ketiga vaksin Covid-19 dalam jangka waktu sembilan sampai 12 bulan sebagai dosis penguat, kata pejabat Gedung Putih pada Kamis.

Sementara durasi kekebalan setelah vaksinasi masih dipelajari, vaksin penguat mungkin diperlukan, kata David Kessler, kepala sains untuk gugus tugas tanggapan Covid-19 pemerintahan Joe Biden pada pertemuan komite kongres, dikutip dari reuters, 16 April 2021.

"Rencananya mereka yang lebih rentan harus didahulukan," katanya.

Sementara itu, Kepala Eksekutif Pfizer Inc Albert Bourla mengatakan orang-orang 'kemungkinan' akan membutuhkan dosis penguat ketiga dari vaksin Covid-19 dalam 12 bulan dan mungkin perlu suntikan tahunan, CNBC melaporkan mengutip komentarnya dari 1 April, yang dipublikasikan pada Kamis.

Data di lapangan menunjukkan vaksin Pfizer efektif melawan varian virus corona yang mengkhawatirkan yang pertama kali terlihat di Afrika Selatan, yang disebut B.1.351, kata Bourla selama acara CVS Health Live yang diunggah ke Facebook, pada Kamis.

Advertising
Advertising

"Perlindungan menurun seiring waktu tetapi masih dalam enam bulan ini masih sangat, sangat tinggi," katanya, dikutip dari CNN.

"Jika Anda bertanya kepada saya, saya pikir akan ada kebutuhan, berdasarkan data ini, untuk vaksinasi ulang," papar Bourla.

Perawat Sandra Lindsay menerima dosis kedua vaksin Covid-19 Pfizer di Long Island Jewish Medical Center di wilayah Queens di New York City, AS, 4 Januari 2021. REUTERS/Shannon Stapleton/Pool

Data awal itu menunjukkan vaksin Moderna dan Pfizer Inc/BioNTech SE mempertahankan sebagian besar keefektifannya setidaknya selama enam bulan, meskipun belum diketahui untuk berapa lama lagi.

Bahkan jika perlindungan itu bertahan jauh lebih lama dari enam bulan, para ahli mengatakan bahwa varian virus corona yang menyebar dengan cepat, menyebabkan perlunya suntikan penguat rutin yang mirip dengan suntikan flu tahunan.

Amerika Serikat juga melacak infeksi pada orang yang telah divaksinasi penuh, kata Rochelle Walensky, direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS mengatakan kepada sidang subkomite DPR AS.

Dari 77 juta orang yang divaksinasi di Amerika Serikat, ada 5.800 infeksi seperti itu, kata Walensky, termasuk 396 orang yang membutuhkan rawat inap dan 74 orang yang meninggal.

Walensky mengatakan beberapa dari infeksi ini terjadi karena orang yang divaksinasi tidak meningkatkan respons imun yang kuat. Tetapi kekhawatirannya adalah bahwa dalam beberapa kasus, hal itu terjadi pada orang yang terinfeksi oleh varian Covid-19 yang lebih menular.

Awal bulan ini, Pfizer dan mitranya BioNTech mengatakan vaksin Covid-19 mereka sekitar 91% efektif dalam mencegah Covid-19, mengutip data uji coba terbaru yang mencakup lebih dari 12.000 orang yang diinokulasi penuh selama setidaknya enam bulan.

Baca juga: Vaksinasi Covid-19 Sukses, Israel Izinkan Warganya Lepas Masker di Luar Ruangan

REUTERS | CNN

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

1 hari lalu

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin buka suara soal efek samping langka dari vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

2 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

2 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

2 hari lalu

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

2 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

3 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

8 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

8 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya