Arab Saudi Batalkan Hukuman Mati Tiga Pemuda Syiah

Senin, 8 Februari 2021 18:00 WIB

Ilustrasi hukuman mati. iconfider.com

TEMPO.CO, - Pemerintah Arab Saudi membatalkan hukuman mati tiga terhadap tiga pemuda Syiah dan menggantinya dengan hukuman 10 tahun penjara. Hal ini berlangsung saat Saudi berusaha memperbaiki catatan hak asasi manusia.

Menurut organisasi hak asasi manusia, Reprieve, pembatalan hukuman mati ini hasil dari dekrit Raja Salman pada April 2020 yang memerintahkan mengakhiri eksekusi anak di bawah umur. Dekrit itu memerintahkan hukuman maksimum 10 tahun penjara sebagai gantinya.

Seperti dilaporkan AFP, tiga pemuda yang bernama Ali al-Nimr, Dawood al-Marhoon dan Abdullah al-Zaher ditangkap pada 2012 atas tuduhan terorisme dan dijatuhi hukuman mati setelah mereka mengambil bagian dalam protes anti-pemerintah selama pemberontakan Arab Spring. Saat itu ketiganya masih di bawah umur

Advertising
Advertising

"Ini adalah kabar baik bagi Ali, yang telah menghabiskan lebih dari sembilan tahun di hukuman mati. Menurut keputusan itu, dia harus dibebaskan dari penjara tahun ini," kata mereka dalam sebuah pernyataan di Twitter dikutip dari Middle East Eye, Senin, 8 Februari 2021.

Menurut Reprieve, masih banyak anak muda lain seperti Ali di Arab Saudi yang menghadapi hukuman mati atas kejahatannya saat masih anak-anak. Mereka mendesak kerajaan membatalkannya.

Baca juga: Paus Fransiskus Temui Imam Syiah di Irak Maret Ini

"Rasanya aneh berbicara tentang kemajuan ketika seorang pemuda telah menghabiskan hampir satu dekade terpidana mati karena menghadiri demonstrasi damai, tetapi keputusan hari ini jelas merupakan langkah positif," kata Maya Foa, direktur Penangguhan Hukuman Reprieve.

Menurut Reprieve, Arab Saudi telah melakukan setidaknya 800 eksekusi selama lima tahun pemerintahan Raja Salman. Tingkat eksekusi di Arab Saudi meningkat dua kali lipat sejak 2015, ketika Raja Salman naik takhta pada Januari menyusul kematian saudara tirinya, Raja Abdullah.

"Perubahan sejati bukanlah tentang beberapa kasus profil tinggi namun memastikan tidak ada yang pernah dihukum mati karena 'kejahatan' masa kecil lagi di Arab Saudi," ucap dia.

Hukuman mati Nimr telah diperintahkan untuk ditinjau oleh jaksa penuntut umum Arab Saudi. Begitupun untuk Marhoon dan Zaher.

Nimr adalah keponakan ulama terkemuka Syiah, Nimr al-Nimr, yang dieksekusi pada 2016 bersama dengan 46 orang lainnya. Mereka dituduh melakukan terorisme, memprovokasi demonstrasi besar di seluruh dunia dan pembakaran kedutaan Arab Saudi di Iran.

MIDDLE EAST EYE

https://www.middleeasteye.net/news/jailed-saudi-teenager-has-death-sentence-commuted-10-years-prison

Berita terkait

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

1 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

2 hari lalu

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

Militer Korea Selatan melarang anggotanya menggunakan iPhone bahkan Apple Watch. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

2 hari lalu

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

Iran dikenal memiliki sumber daya alam dan potensi kekayaan yang tinggi. Termasuk saffron, apakah itu?

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23, Uzbekistan Taklukkan Juara Bertahan Arab Saudi

2 hari lalu

Hasil Piala Asia U-23, Uzbekistan Taklukkan Juara Bertahan Arab Saudi

Uzbekistan akan menjadi lawan Indonesia di semifinal Piala Asia U-23 pada Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Preview Uzbekistan vs Arab Saudi di Piala Asia U-23, Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal

3 hari lalu

Preview Uzbekistan vs Arab Saudi di Piala Asia U-23, Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal

Duel Timnas U-23 Uzbekistan vs Arab Saudi akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 pada Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

3 hari lalu

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

Jet tempur AS, Prancis, Inggris,dan Yordania ikut turun laga pada malam Iran menyerang Israel secara langsung dan keras.

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

3 hari lalu

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

Indonesia menjadi role model upaya penanggulangan terorisme. Uni Eropa sangat ingin belajar dari Indonesia.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

4 hari lalu

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

Kedubes Rusia mengatakan Moskow siap memasok pesawat tempur Sukhoi jika ada minat dari Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

4 hari lalu

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

Iran meluncurkan 320 hingga 350 senjata yang membawa bahan peledak seberat total 85 ton ke Israel pada Sabtu dinihari, 13 April 2024.

Baca Selengkapnya