Joe Biden Disuntik Dosis Pertama Vaksin Covid-19 Pfizer

Selasa, 22 Desember 2020 08:30 WIB

Perawat Tabe Mase bersiap-siap memberikan suntikan vaksin Covid-19 pada Presiden AS terpilih Joe Biden di Rumah Sakit ChristianaCare Christiana di Newark, Delaware, 21 Desember 2020. Jill Biden, istri dari Joe Biden sehari sebelumnya telah disuntikan vaksin Covid-19 Pfizer-BioNTec. REUTERS/Leah Millis

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden terpilih AS Joe Biden menerima dosis pertama vaksin Covid-19, yang disuntikkan langsung selama siaran langsung televisi pada hari Senin, dalam upaya untuk meningkatkan kepercayaan akan keamanan vaksin menjelang distribusi luas tahun depan.

Joe Biden disuntik Tabe Mase, perawat dan kepala Pelayanan Kesehatan Karyawan di Rumah Sakit Christiana di Newark, Delaware, di depan wartawan. Vaksinasi Joe Biden disiarkan langsung melalui televisi.

Setelah mendapat suntikan dosis pertama vaksin yang dikembangkan oleh Pfizer Inc, Biden memuji para profesional medis sebagai pahlawan.

"Saya melakukan ini untuk menunjukkan bahwa orang harus siap ketika tersedia untuk mengambil vaksin. Tidak ada yang perlu dikhawatirkan," kata Biden, dilaporkan Reuters, 22 Desember 2020. Istrinya, Jill Biden, yang mendapat suntikan pada hari sebelumnya, berdiri di dekatnya.

Tetapi Biden juga mencatat bahwa vaksin akan membutuhkan waktu untuk diluncurkan dan orang harus mendengarkan ahli medis, serta tidak melakukan perjalanan untuk liburan yang akan datang jika memungkinkan.

Advertising
Advertising

"Saya pikir pemerintah (Trump) pantas mendapatkan pujian, menyelesaikan ini dengan Operasi Warp Speed," kata Biden memuji para ilmuwan yang mengerjakan vaksin.

residen terpilih AS Joe Biden, didampingi oleh Jill Biden, memberikan salam siku pada perawat Tabe Mase setelah menerima dosis vaksin COVID-19 di Rumah Sakit ChristianaCare Christiana, di Newark, Delaware, AS 21 Desember 2020. REUTERS/Leah Millis

Joe Biden mengatakan dia akan berjuang melawan virus corona, yang telah menewaskan lebih dari 315.000 orang Amerika dan menginfeksi lebih dari 17,5 juta, menjadikan program melawan pandemi sebagai prioritas utamanya ketika dia menjabat pada 20 Januari. Di usia 78, dia termasuk dalam kelompok orang yang berisiko tinggi terhadap penyakit Covid-19.

Joe Biden akan menghadapi tantangan logistik dalam mendistribusikan vaksin Covid-19 ke ratusan juta orang Amerika, serta membujuk orang-orang yang khawatir atas keamanan virus atau karena alasan politik.

Wakil Presiden terpilih Kamala Harris kemungkinan akan mendapatkan vaksin minggu depan, kata tim transisi Biden.

Presiden Republik Donald Trump sering mengecilkan tingkat keparahan pandemi dan mengawasi respons pengendalian yang menurut para ahli kesehatan tidak konsisten, dan kadang-kadang mengabaikan ilmu pengetahuan di balik penularan penyakit.

Sementara itu, Joe Biden mendesak warga Amerika untuk mendengarkan ahli kesehatan masyarakat dan memakai masker serta jarak sosial.

"Karena kita masih dalam masalah ini," lanjut Biden. "Menunjukkan vaksin di rumah sakit adalah satu hal yang bagus, yang lain adalah untuk mendapatkan vaksin dari botol itu ke dalam jarum, ke lengan."

Vaksinasi Biden dilakukan satu minggu setelah dosis pertama vaksin disuntikkan ke petugas kesehatan, dan beberapa hari setelah Badan Pengawas Obat dan Makanan AS memberikan otorisasi penggunaan darurat untuk vaksin virus corona kedua, CNN melaporkan.

Ibu negara yang akan datang Jill Biden menerima dosis pertama vaksin Pfizer tepat sebelum Presiden terpilih pada hari Senin di rumah sakit yang sama, dan diberikan oleh perawat yang sama, menurut juru bicara Biden Michael LaRosa.

Vaksin Pfizer membutuhkan dua dosis yang diberikan dengan jarak beberapa minggu untuk mencapai kemanjuran 95%. Tim transisi belum memberikan perincian tentang kapan Joe Biden dan istrinya akan menerima dosis kedua vaksin corona.

Sumber:

https://uk.reuters.com/article/uk-usa-biden/biden-gets-coronavirus-vaccine-as-u-s-inoculation-effort-mounts-idUKKBN28V2RF

https://edition.cnn.com/2020/12/21/politics/bidens-coronavirus-vaccination/index.html

Berita terkait

Posisi Joe Biden Melemah dalam Jajak Pendapat, Apa Sebabnya?

25 menit lalu

Posisi Joe Biden Melemah dalam Jajak Pendapat, Apa Sebabnya?

Cara Biden menangani isu Gaza menjadi penentu penting untuk suara pemilu nanti.

Baca Selengkapnya

Biden dan Trump Sepakati Dua Sesi Debat Calon Presiden AS

7 jam lalu

Biden dan Trump Sepakati Dua Sesi Debat Calon Presiden AS

Biden dan mantan presiden Donald Trump sepakat untuk menggelar dua debat kampanye pada Juni dan September dalam pemilihan presiden AS tahun ini

Baca Selengkapnya

Pertama Kali, Staf Yahudi Biden Mundur Memprotes Dukungan AS terhadap Israel di Gaza

9 jam lalu

Pertama Kali, Staf Yahudi Biden Mundur Memprotes Dukungan AS terhadap Israel di Gaza

Lily Greenberg Call, seorang staf Yahudi di Departemen Dalam Negeri AS, menuduh Biden memberikan dukungan bagi "bencana" serangan Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

12 jam lalu

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

Presiden Rusia Vladimir Putin tiba di ibu kota Cina, Beijing, untuk memulai kunjungan resmi selama dua hari atas undangan Xi Jinping

Baca Selengkapnya

Anak Buah Biden Ragu Israel Bisa Menang Lawan Hamas di Gaza

13 jam lalu

Anak Buah Biden Ragu Israel Bisa Menang Lawan Hamas di Gaza

Pejabat AS mengatakan Israel tak bisa menang melawan Hamas karena strateginya meragukan.

Baca Selengkapnya

Biden Siapkan Bantuan Militer Baru buat Israel

1 hari lalu

Biden Siapkan Bantuan Militer Baru buat Israel

AS akan mengirim amunisi tank dan kendaraan taktis untuk Israel meskipun Biden sebelumnya menghentikan penggunaan bom atas serangan Rafah.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

1 hari lalu

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

Biden memutuskan menaikkan tarif impor produk Cina termasuk mobil listrik dan baterainya.

Baca Selengkapnya

AstraZeneca Tarik Vaksin Covid-19, Terkait Efek Samping yang Bisa Sebabkan Kematian?

1 hari lalu

AstraZeneca Tarik Vaksin Covid-19, Terkait Efek Samping yang Bisa Sebabkan Kematian?

AstraZeneca menarik vaksin Covid-19 buatannya yang telah beredar dan dijual di seluruh dunia.

Baca Selengkapnya

Perwira Angkatan Darat AS Mundur, Protes Dukungan terhadap Israel untuk Serang Gaza

2 hari lalu

Perwira Angkatan Darat AS Mundur, Protes Dukungan terhadap Israel untuk Serang Gaza

Harrison Mann, perwira Angkatan Darat Amerika Serikat mengumumkan mundur sebagai protes atas dukungan Washington terhadap perang Israel di Gaza.

Baca Selengkapnya

Biden: Gencatan Senjata Israel Hamas Bisa Terjadi Besok Bila Seluruh Sandera Dibebaskan

4 hari lalu

Biden: Gencatan Senjata Israel Hamas Bisa Terjadi Besok Bila Seluruh Sandera Dibebaskan

Joe Biden mengatakan gencatan senjata bisa terjadi secepatnya jika seluruh sandera Israel dibebaskan oleh Hamas.

Baca Selengkapnya