Kaki Joe Biden Terkilir Akibat Terpeleset saat Bermain dengan Anjingnya

Senin, 30 November 2020 10:30 WIB

President Joe Biden melepas masker masker saat berbicara di depan media tentang upaya menangani pandemi Covid-19 usai bertemu dengan Dewan Penasihat Transisi COVID-19 di Wilmington, Delaware, 9 November 2020. Pada kesempatan kali ini Joe Biden memohon kepada orang Amerika untuk memakai masker di tengah pandemi. REUTERS/Jonathan Ernst

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden AS terpilih, Joe Biden, terkilir pada pergelangan kakinya saat bermain dengan salah satu anjingnya, kata kantor Joe Biden pada hari Minggu yang mengutip dokter pribadi Biden.

Insiden itu terjadi pada hari Sabtu, menurut pernyataan tertulis kantor Biden, dan Presiden dari Partai Demokrat berusia 78 tahun itu mengunjungi seorang ahli ortopedi pada hari Minggu untuk rontgen dan CT scan.

"Rontgen awal meyakinkan bahwa tidak ada patah tulang yang jelas," kata dokter pribadi Biden, Kevin O'Connor, dikutip dari Reuters, 30 November 2020.

O'Connor mengatakan Biden akan menerima pemindaian lain untuk pencitraan yang lebih detail.

Dikutip dari CNN, dokter pribadi Biden mengatakan Joe Biden mengalami patah tulang di bagian tengah kakinya dan kemungkinan akan membutuhkan alat bantu sepatu berjalan selama beberapa minggu.

Advertising
Advertising

Joe Biden terpeleset saat bermain dengan anjingnya, Major pada Sabtu.

Keluarga Biden memiliki dua anjing, Major dan Champ, keduanya adalah German Shepherd. Mereka mengadopsi Major dari Delaware Humane Association dan mengadopsi secara resmi pada November 2018. Champ bergabung dengan keluarga Biden selama transisi presiden pada Desember 2008, beberapa minggu setelah Biden menjadi wakil presiden terpilih.

Setelah mengalahkan Presiden Donald Trump dalam pemilihan presiden 3 November, Biden akan menjadi orang tertua yang pernah menjabat ketika dia memasuki Gedung Putih pada 20 Januari. Kesehatannya kemungkinan akan diawasi dengan ketat oleh sekutu dan lawannya.

Pada Minggu malam, Presiden Donald Trump menulis di Twitter, "Cepat sembuh!"

Biden, yang merayakan ulang tahunnya yang ke-78 pada tanggal 20 November, ditetapkan menjadi presiden tertua dalam sejarah AS.

Selama kampanye, tim kampanye Joe Biden merilis ringkasan riwayat kesehatan Biden, yang menunjukkan bahwa mantan wakil presiden itu sehat dan bugar untuk menjadi presiden.


Sumber:

https://uk.reuters.com/article/uk-usa-biden/president-elect-joe-biden-twists-ankle-after-slipping-while-playing-with-dog-idUKKBN2890WS

https://edition.cnn.com/2020/11/29/politics/biden-twisted-ankle/index.html

Berita terkait

Kronologi Perkemahan Pro-Palestina di Universitas-universitas AS

5 jam lalu

Kronologi Perkemahan Pro-Palestina di Universitas-universitas AS

Protes pro-Palestina yang menuntut gencatan senjata di Gaza dan divestasi perusahaan-perusahaan terkait Israel menyebar ke seluruh universitas AS.

Baca Selengkapnya

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

6 jam lalu

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

Presiden AS Joe Biden mengkritik gelombang unjuk rasa pro-Palestina yang berlangsung di berbagai kampus di seluruh negeri.

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

1 hari lalu

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

Puluhan anggota Partai Demokrat AS menyurati pemerintahan Presiden Joe Biden untuk mendesak mereka mencegah rencana serangan Israel di Rafah.

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU Kontroversial soal Definisi Anti-Semitisme, Apa Maksudnya?

1 hari lalu

DPR AS Loloskan RUU Kontroversial soal Definisi Anti-Semitisme, Apa Maksudnya?

Kelompok HAM memperingatkan bahwa definisi baru Anti-Semitisme tersebut dapat semakin membatasi kebebasan berpendapat.

Baca Selengkapnya

Biden Telepon Netanyahu Lagi Soal Rencana Serangan ke Rafah, Ini Katanya

4 hari lalu

Biden Telepon Netanyahu Lagi Soal Rencana Serangan ke Rafah, Ini Katanya

Gedung Putih mengatakan Biden menegaskan kembali "posisinya yang jelas" ketika Israel berencana menyerang Kota Rafah, wilayah paling selatan di Gaza

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

4 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Polisi AS Lakukan Tindakan Represif Terhadap Demonstran Pro-Palestina, Mahasiswa Tak Cuma Ditangkap

5 hari lalu

Polisi AS Lakukan Tindakan Represif Terhadap Demonstran Pro-Palestina, Mahasiswa Tak Cuma Ditangkap

Puluhan kampus di Amerika Serikat gelar aksi pro-Palestina. Apa saja tindakan represif aparat terhadap demonstran?

Baca Selengkapnya

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

5 hari lalu

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

DPR Amerika Serikat mengesahkan rancangan undang-undang yang akan melarang penggunaan TikTok

Baca Selengkapnya

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

5 hari lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya

18 Negara Ini Desak Hamas Terima Kesepakatan Bebaskan Sandera

7 hari lalu

18 Negara Ini Desak Hamas Terima Kesepakatan Bebaskan Sandera

Sekelompok 18 negara meminta Hamas untuk segera membebaskan sandera dan menerima perjanjian gencatan senjata.

Baca Selengkapnya