Lansia 81 Tahun di Cina Ikut Ujian Hukum Nasional

Sabtu, 7 November 2020 08:00 WIB

Zou Dianrong, 81 tahun, pada 1 November 2020 mengikuti ujian hukum nasional. Sumber: China Daily/Asia News Network /asiaone.com

TEMPO.CO, Jakarta - Zou Dianrong, 81 tahun, lansia asal Cina, pada 1 November 2020 lalu menarik perhatian luas masyarakat Cina saat dia melakukan ujian yudisial nasional di wilayah Ningxia Hui, Cina. Ketika ujian selesai, Zou keluar dari ruang ujian dengan senyumnya yang lebar.

“Ujiannya tidak sulit. Menyelesaikan semua pertanyaan tepat waktu adalah sebuah tantangan. Makanya, saya hanya bisa menjawab separuh dari pertanyaan-pertanyaan itu. Susah mengoperasikan komputer, jadi waktu saya banyak terbuang,” kata Zou.

Zou Dianrong, 81 tahun, pada 1 November 2020 mengikuti ujian hukum nasional. Sumber: China Daily/Asia News Network /asiaone.com

Sebelum pensiun, Zou adalah seorang guru. Dia bisa saja menghabiskan masa tuanya dengan bersantai di rumah bersama keluarganya. Namun dia ingin mengeksplorasi lautan ilmu pengetahuan. Ketika Cina mulai memperkuat pengetahuan hukum secara nasional, Zou pun muncul dengan gagasan untuk mengambil ujian yudisial nasional.

Advertising
Advertising

“Saya ingin belajar soal hukum,” kata Zou.

Dia menceritakan, menghabiskan waktu tiga bulan untuk mempersiapkan diri mengikuti ujian ini dengan jam belajar dua jam per hari. Keluarga Zou awalnya tidak setuju dengan keputusannya ini karena menilai buat apa mengikuti ujian saat usianya sudah senja. Akan tetapi, Zou mengatakan dia ingin bekerja sebagai sukarelawan bagi masyarakat, termasuk memberikan bantuan konsultasi hukum jika dia lulus ujian.

“Jika saya gagal kali ini, saya akan mencobanya lagi tahun depan. Saya berharap lebih banyak orang mengambil ujian hukum dan belajar ilmu pengetahuan tentang hal ini agar bisa membela hak-hak kita dalam kerangka hukum,” kata Zou.

Sumber: https://www.asiaone.com/china/man-81-takes-judicial-exam-ningxia

Berita terkait

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

12 jam lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

17 jam lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya

Soal Internet di Cina, Kampanye Larangan Tautan Ilegal hingga Mengenai Pendapatan Periklanan

17 jam lalu

Soal Internet di Cina, Kampanye Larangan Tautan Ilegal hingga Mengenai Pendapatan Periklanan

Komisi Urusan Intenet Pusat Cina telah memulai kampanye nasional selama dua bulan untuk melarang tautan ilegal dari sumber eksternal di berbagai media

Baca Selengkapnya

Dugaan Ekspor Nikel Ilegal sebanyak 5,3 Juta Ton ke Cina, KPK: Masih Cari Alat Bukti

18 jam lalu

Dugaan Ekspor Nikel Ilegal sebanyak 5,3 Juta Ton ke Cina, KPK: Masih Cari Alat Bukti

Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata mengaku tidak mengetahui ihwal penyidik meminta Bea Cukai untuk paparan dugaan ekspor nikel ilegal ke Cina.

Baca Selengkapnya

Penanganan Polusi Udara, Peneliti BRIN Minta Indonesia Belajar dari Cina

22 jam lalu

Penanganan Polusi Udara, Peneliti BRIN Minta Indonesia Belajar dari Cina

Cina menjadi salah satu negara yang bisa mengurangi dampak polusi udaranya secara bertahap. Mengikis dampak era industrialisasi.

Baca Selengkapnya

Menlu Selandia Baru Sebut Hubungan dengan Cina "Rumit"

1 hari lalu

Menlu Selandia Baru Sebut Hubungan dengan Cina "Rumit"

Menlu Selandia Baru menggambarkan hubungan negaranya dengan Cina sebagai hubungan yang "rumit".

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

1 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

2 hari lalu

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

Daratan Asia berpeluh deras. Gelombang panas menyemai rekor suhu panas yang luas di wilayah ini, dari India sampai Filipina.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

2 hari lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

2 hari lalu

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

Keputusan mendirikan pabrik kendaraan listrik di Subang Smartpolitan menunjukkan komitmen BYD dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya