Pengadilan Alaska Menolak Hentikan Penyidikan Palin

Reporter

Editor

Jumat, 10 Oktober 2008 08:27 WIB

TEMPO Interaktif, Juneau, Alaska: Mahkamah Agung Alaska hari Kamis menolak permintaan legislator Partai Republik untuk menghentikan penyidikan kasus penyalahgunaan kekuasaan yang dilakukan Gubernur Alaska Sarah Palin.

Para legislator iu berupaya menghentikan penyidikan "Troopergate" terhadap calon wakil presiden Partai Republik Palin, dengan mengatakan penyidikan itu bermotivasi politik.

Dalam pernyataan dua halaman yang dirilis sehari sebelum hasil pemeriksaan pemecatan pejabat senior oleh Palin itu diumumkan ke publik, pengadilan mengatakan penyidikan itu dapat diteruskan.

Palin diinvestigasi atas dugaan menyalahgunakan posisinya dengan mengganti komisaris keamanan publik Walt Monegan karena menolak untuk menahan seorang petugas polisi yang telah menceraikan saudaranya.

Penyidikan dilakukan Juli, sekitar sebulan sebelum Palin ditunjuk John McCain untuk menjadi pasangannya dalam pemilihan presiden.

Enam legislator Partai Republik Alaska telah berupaya menghentikan penyidikan dengan mengatakan penyidikan itu dimanipulasi oleh Partai Demokrat.

Dalam keputusan sebelumnya, pengadilan yang lebih rendah tidak menemukan bukti terjadi bias dalam penyidikan itu.

Hasil penyidikan pertama dari kasus "Troopergate" diharapkan dirilis Jumat ketika komite yang memprakarsai penyidikan ini menerima laporan dari penyidik.

Penyidikan dilakukan setelah voting Juli 2008, dan Palin awalnya mengatakan dirinya dan semua pegawai negara akan bekerja sama.

Namun, sejak penunjukan dirinya sebagai pasangan McCain, Palin dan beberapa stafnya menolak untuk ditanyai, dan tim kampanyenya mengatakan penyidikan itu "partisan dan ternoda".

AFP/Erwin

Berita terkait

Elon Musk Siapkan Format Baru untuk Konten Artikel X Menjelang Pemilu Amerika

12 Februari 2024

Elon Musk Siapkan Format Baru untuk Konten Artikel X Menjelang Pemilu Amerika

Konten Artikel X dari Elon Musk sangat mirip dengan 'Instant Article' di Facebook yang telah dipensiunkan pada 2022 lalu.

Baca Selengkapnya

Capres AS Ron DeSantis Didukung Elon Musk yang Kecewa pada Joe Biden

26 Mei 2023

Capres AS Ron DeSantis Didukung Elon Musk yang Kecewa pada Joe Biden

Elon Musk sempat akui mendukung Ron DeSantis dalam Pilpres AS 2024 karena kecewa dengan Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Kanserlir Jerman Dukung Joe Biden di Pemilu Amerika

23 Mei 2023

Kanserlir Jerman Dukung Joe Biden di Pemilu Amerika

Kanserlir Jerman Olaf Scholz mengutarakan dukungan pada Presiden Amerika Serikat Joe Biden yang akan kembali mencalonkan diri dalam pemilu Amerika

Baca Selengkapnya

Tuduh Pemilu Curang, Fox News Bayar Kompensasi Rp12 Triliun untuk Perusahaan Mesin Penghitung Suara

19 April 2023

Tuduh Pemilu Curang, Fox News Bayar Kompensasi Rp12 Triliun untuk Perusahaan Mesin Penghitung Suara

Fox Corp dan Fox News menyelesaikan gugatan pencemaran nama baik oleh Dominion Voting Systems sebesar $787,5 juta atau setara hampir Rp12 triliun

Baca Selengkapnya

Yevgeny Prigozhin Mengakui Mahasiswa Zambia Berperang untuk Grup Wagner di Ukraina

30 November 2022

Yevgeny Prigozhin Mengakui Mahasiswa Zambia Berperang untuk Grup Wagner di Ukraina

Yevgeny Prigozhin dan perwakilan Wagner telah mengunjungi penjara Rusia menawarkan amnesti sebagai imbalan berperang untuk Rusia di Ukraina.

Baca Selengkapnya

Kecewa pada Biden, Elon Musk Dukung Ron DeSantis di Pemilu Amerika 2024

27 November 2022

Kecewa pada Biden, Elon Musk Dukung Ron DeSantis di Pemilu Amerika 2024

Elon Musk mengakui akan mendukung Ron DeSantis pada pemilu Amerika Serikat 2024 karena kecewa pada pemerintahan Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Anjurkan Warga AS Pilih Partai Republik, Ini Alasannya

8 November 2022

Elon Musk Anjurkan Warga AS Pilih Partai Republik, Ini Alasannya

Pemilik baru Twitter, Elon Musk, mendesak warga AS memilih calon anggota Kongres dari Partai Republik untuk mengimbangi pemerintahan Joe Biden

Baca Selengkapnya

Bos Tentara Bayaran Rusia, Yevgeny Prigozhin, Mengaku Mencampuri Pemilu Amerika

7 November 2022

Bos Tentara Bayaran Rusia, Yevgeny Prigozhin, Mengaku Mencampuri Pemilu Amerika

Pengusaha Rusia Yevgeny Prigozhin menyatakan akan terus ikut campur dalam Pemilu Amerika.

Baca Selengkapnya

Ini Bagian di Twitter yang Terdampak Kebijakan Pemangkasan Elon Musk

5 November 2022

Ini Bagian di Twitter yang Terdampak Kebijakan Pemangkasan Elon Musk

Beberapa eksekutif menyusul CEO Parag Agrawal yang sudah langsung dipecat Elon Musk saat dirinya memastikan menjadi pemilik Twitter pekan lalu.

Baca Selengkapnya

Apa Dampak Pemilu Amerika ke Indonesia

3 November 2020

Apa Dampak Pemilu Amerika ke Indonesia

Apakah itu Joe Biden atau Donald Trump yang akan memenangkan pemilu Amerika, sama-sama menguntungkan Indonesia selama situasi domestik mendukung.

Baca Selengkapnya