Konglomerat Bill Gates Minta Ini Soal Obat dan Vaksin Covid-19

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Minggu, 12 Juli 2020 11:00 WIB

Co-Chair dan Trustee dari Bill dan Melinda Gates Foundation, Bill Gates menyampaikan pidatonya saat menghadiri penggalangan dana dari sejumlah pengusaha nasional di Hotel Shangri-La, Jakarta (5/4). Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Washington – Konglomerat filantropis terkenal, Bill Gates, mengatakan obat dan vaksin Covid-19 agar tersedia untuk semua negara dan orang yang paling membutuhkan.

Jika obat dan vaksin itu hanya tersedia bagi pembeli dengan harga tertinggi maka wabah ini akan semakin lama dan merugikan dunia.

“Jika kita membiarkan obat-obatan dan vaksin jatuh ke tangan pembeli dengan harga tertinggi, dan bukannya kepada orang-orang dan tempat yang paling membutuhkan, maka kita akan mengalami pandemi yang semakin mematikan, tidak adil dan lebih lama,” kata Bill Gates, pendiri Microsoft, dalam rekaman video pada konferensi virtual yang diorganisasikan oleh International AIDS Society seperti dilansir Reuters pada Sabtu, 11 Juli 2020.

Bill Gates mengatakan para pemimpin harus membuat keputusan untuk mendistribusikan obat dan vaksin Covid-19 berdasarkan kebutuhan dan bukan karena pengaruh pasar komersil saja.

Saat ini ada ratusan proyek vaksin dan obat Covid-19 atau virus Corona, yang didukung sejumlah negara besar Barat dan Asia.

Advertising
Advertising

Pemerintah Amerika Serikat dan Eropa menginvestasikan miliaran dolar untuk kegiatan riset, uji coba dan produksi obat serta vaksin Covid-19.

Ada kekhawatiran, distribusi obat dan vaksin Covid-19 ini bakal dikuasai oleh segelintir negara kaya saja.

“Ini bisa membuat negara berkembang tidak mendapatkan pasokan obat dan vaksin ini,” begitu dilansir Reuters.

Saat ini, situs Johns Hopkins University mencatat jumlah kasus global Covid-19 mencapai sekitar 12.68 juta kasus. Sebanyak sekitar 564 ribu orang meninggal dengan 6.98 juta orang berhasil sembuh setelah menjalani perawatan di rumah sakit.

Berita terkait

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

10 jam lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

2 hari lalu

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

2 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

3 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

4 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

5 hari lalu

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

Kisah cinta dengan kalangan chaebol juga dialami sejumlah aktris Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

7 hari lalu

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

Hibah untuk lebih kuat bertahan dari cuaca ekstrem ini disebar untuk 80 proyek di AS. Nilainya setara separuh belanja APBN 2023 untuk proyek IKN.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

7 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

10 hari lalu

4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

Iran memiliki kapasitas teknis dan industri untuk mengembangkan rudal jarak jauh, termasuk Intercontinental Ballistic Missile (ICBM) atau Rudal Balistik Antarbenua.

Baca Selengkapnya

Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

10 hari lalu

Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

Iran menjadi salah satu negara yang mengembangkan nuklir. Ada jasa Amerika dalam hal itu.

Baca Selengkapnya