107 Orang di India Tewas Tersambar Petir dalam Sehari

Jumat, 26 Juni 2020 12:00 WIB

Ilustrasi hujan petir. sciencedaily.com

TEMPO.CO, Jakarta - 107 orang di negara bagian Bihar di India timur dan negara bagian utara Uttar Pradesh tewas tersambar petir pada Kamis, mencatat serangan petir tertinggi negara bagian dalam beberapa tahun terakhir.

Delapan puluh tiga orang tewas tersambar petir di Bihar dan setidaknya 24 orang tewas di Uttar Pradesh, negara bagian terpadat, menurut kantor kepala menteri negara bagian, dikutip dari Al Jazeera, 26 Juni 2020.

Dua belas orang juga terluka dalam sambaran petir di Uttar Pradesh, kata kantor menteri utama di sana. Di Bihar, seorang juru bicara pemerintah mengatakan sejauh ini tidak ada informasi tentang jumlah korban luka.

Kedua negara bagian telah memberikan kompensasi 400.000 rupee (Rp 75,4 juta) untuk masing-masing keluarga korban, Reuters melaporkan.

Advertising
Advertising

Petir dan badai sering terjadi ketika musim hujan dimulai di India yang meliputi sebagian besar wilayah utara negara itu. Serangan petir di India sering terjadi selama musim hujan Juni-September.

Tetapi Menteri Manajemen Bencana Bihar Lakshmeshwar Rai mengatakan kasus serangan petir kali kemarin adalah salah satu korban harian tertinggi yang pernah dicatat oleh negara bagian Bihar dalam beberapa tahun terakhir.

Lebih dari setengah dari kematian itu berasal dari distrik utara dan timur Bihar yang rawan banjir, kata Rai.

Rai memperingatkan korban tewas bisa bertambah karena pemerintahnya masih menunggu laporan korban dari laporan di wilayah lain negara bagian.

Hujan deras diperkirakan akan melanda Bihar pada hari Jumat dan Sabtu, menurut kantor Departemen Meteorologi India setempat.

Perubahan pola meteorologi telah memperpanjang masa pancaroba dan menyebabkan lebih banyak badai petir, kata Climate Resilient Observing Systems Promotion Council dalam sebuah laporan tahun lalu.

Bihar melaporkan 225.508 sambaran petir dan Uttar Pradesh 322.886 sambaran petir, dengan 394 orang tewas, antara 1 April dan 31 Juli 2019.

Berita terkait

Traveling ke India Coba Aktivitas Seru Mengamati Bintang

16 jam lalu

Traveling ke India Coba Aktivitas Seru Mengamati Bintang

Aktivitas seru yang dikenal dengan istilah stargazing juga bisa didapatkan di India

Baca Selengkapnya

8 Destinasi Slow Travel di Asia Termasuk di Indonesia

18 jam lalu

8 Destinasi Slow Travel di Asia Termasuk di Indonesia

Slow travel memungkinkan wisatawan merasakan budaya lokal dan menjauh dari keramaian

Baca Selengkapnya

Intrik di Rumah Bordil, Sinopsis dan Daftar Pemeran dalam Serial India Heeramandi: The Diamond Bazaar

1 hari lalu

Intrik di Rumah Bordil, Sinopsis dan Daftar Pemeran dalam Serial India Heeramandi: The Diamond Bazaar

Serial India Heeramandi: The Diamond Bazaar yang sudah tayang di Netflix memiliki alur kompleks dan menampilkan aktor serta aktris ternama.

Baca Selengkapnya

Teaser Baru Vivo Y200 Pro Muncul di India, Miliki Desain Ramping dengan Layar Lengkung 3D

1 hari lalu

Teaser Baru Vivo Y200 Pro Muncul di India, Miliki Desain Ramping dengan Layar Lengkung 3D

Teaser menampilkan Vivo Y200 Pro yang memiliki bodi ramping dan layar melengkung.

Baca Selengkapnya

Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

2 hari lalu

Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

Setidaknya 16 tentara bayaran Sri Lanka tewas dalam perang antara Rusia dan Ukraina, kata wakil menteri pertahanan pulau itu pada Rabu.

Baca Selengkapnya

14 Orang Tewas Tertimpa Papan Reklame di Mumbai saat Badai Petir

4 hari lalu

14 Orang Tewas Tertimpa Papan Reklame di Mumbai saat Badai Petir

Papan reklame tersebut roboh menimpa beberapa rumah dan sebuah pompa bensin di Mumbai, India akibat angin kencang dan hujan deras

Baca Selengkapnya

Kisah Royal Enfield Sebelum Memproduksi Motor di India

4 hari lalu

Kisah Royal Enfield Sebelum Memproduksi Motor di India

Sebelum membuat motor, Royal Enfield memproduksi sejumlah produk di bawah tanah

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Hujan Ringan Guyur Sebagian Besar Wilayah Indonesia, Waspadai Gelombang Tinggi

6 hari lalu

BMKG Prakirakan Hujan Ringan Guyur Sebagian Besar Wilayah Indonesia, Waspadai Gelombang Tinggi

BMKG memperingatkan masyarakat agar waspada hujan disertai petir pada siang hari ini di wilayah Banda Aceh, Pontianak, Banjarmasin, dan Palembang.

Baca Selengkapnya

Maskapai India Ini Batalkan 85 Penerbangan Gara-gara Awak Kabin Cuti Massal

9 hari lalu

Maskapai India Ini Batalkan 85 Penerbangan Gara-gara Awak Kabin Cuti Massal

Maskapai penerbangan Air India membatalkan sejumlah penerbangan karena awak kabin ramai-ramai sakit.

Baca Selengkapnya

Bisa Produksi Dalam Negeri, Militer India Siap Hentikan Impor Amunisi

9 hari lalu

Bisa Produksi Dalam Negeri, Militer India Siap Hentikan Impor Amunisi

Angkatan Bersenjata India berencana menghentikan impor amunisi pada tahun depan karena industri dalam negeri sudah mampu memenuhi kebutuhan domestik.

Baca Selengkapnya