Penembak Rayshard Brooks Bisa Diperkarakan Secara Hukum

Senin, 15 Juni 2020 15:15 WIB

Demonstran berkumpul dalam aksi melawan ketidaksetaraan ras pasca kejadian Rayshard Brooks, di Atlanta, Georgia, AS, Sabtu, 13 Juni 2020. Seorang polisi yang terlibat dalam penembakan Rayshard telah mengundurkan diri. REUTERS/Elijah Nouvelage

TEMPO.CO, Jakarta - Kantor Pengacara Distrik Fulton County, Georgia, tengah menimbang kemungkinan untuk memperkarakan personil Kepolisian Atlanta, Garrett Rolfe, atas kasus pembunuhan Rayshard Brooks. Pertimbangan itu diambil tak lama setelah Kantor Pemeriksaan Medis Fulton County mengeluarkan hasil otopsi Rayshard Brooks.

Dikutip dari CNN, apabila Garrett Rolfe diperkarakan, maka ia bisa dijerat dengan pasal pembunuhan atau manslaughter (pembunuhan yang tidak disengaja). Kantor Pengacara Distrik Fulton County memperkirakan keputusan sudah bisa diambil pada hari Sabtu nanti.

"Tepatnya, setelah menimbang apakah Rolfe menembak Rayshard Brooks karena menganggapnya membawa ancaman atau Rolfe menembak Brooks untuk menangkapnya," ujar Pengacara Distrik Fulton County, Paul Howard, sebagaimana dikutip dari CNN, Senin, 15 Juni 2020.

Howard melanjutkan, jika Rolfe terbukti menembak Brooks untuk melindungi dirinya, maka aksi Rolfe bisa diperdebatkan kebenarannya. Namun, jika hal itu ternyata dilakukan untuk hal-hal lain di luar koridor hukum, Howard mengatakan Rolfe bisa langsung dijerat.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Rayshard Brooks adalah warga kulit hitam asal Atlanta, Amerika, yang tewas ditembak oleh Rolfe. Ia ditembak dua kali di punggung tak lama setelah Rolfe dan rekannya, Devin Brosnan, mencoba menahan Brooks karena tidak lolos pemeriksaan kesadaran.

Atas aksinya, Rolfe telah dipecat dari Kepolisian Atlanta. Hal senada dialami Brosnan yang dialihkan ke tugas administratif. Sementara itu, Kepala Kepolisian Atlanta Erika Shields mengundurkan diri dari jabatannya sebagai bentuk pertanggungjawaban.

Kasus Rayshard Brooks, di satu sisi, memicu kembali aksi unjuk rasa anti-kekerasan terhadap warga kulit hitam di Atlanta. Sebelumnya, unjuk rasa serupa dilakukan setelah kematian George Floyd, warga kulit hitam di Minneapolis, Minnesota yang tewas karena lehernya ditindih polisi.

ISTMAN MP | CNN

Berita terkait

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

4 hari lalu

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.

Baca Selengkapnya

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

4 hari lalu

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.

Baca Selengkapnya

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

5 hari lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

7 hari lalu

ByteDance Pilih Tutup TikTok di AS jika Opsi Hukum Gagal

TikTok berharap memenangkan gugatan hukum untuk memblokir undang-undang yang ditandatangani oleh Presiden Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

10 hari lalu

Deretan Aktris Korea Selatan yang Menikah Dengan Chaebol

Kisah cinta dengan kalangan chaebol juga dialami sejumlah aktris Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

12 hari lalu

Amerika Perkuat Infrastruktur Transportasinya dari Dampak Cuaca Ekstrem, Kucurkan Hibah 13 T

Hibah untuk lebih kuat bertahan dari cuaca ekstrem ini disebar untuk 80 proyek di AS. Nilainya setara separuh belanja APBN 2023 untuk proyek IKN.

Baca Selengkapnya

4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

15 hari lalu

4 Rudal Iran yang Diwaspadai Amerika dan Sekutunya

Iran memiliki kapasitas teknis dan industri untuk mengembangkan rudal jarak jauh, termasuk Intercontinental Ballistic Missile (ICBM) atau Rudal Balistik Antarbenua.

Baca Selengkapnya

Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

15 hari lalu

Kisah Amerika Bantu Iran Kembangkan Nuklir

Iran menjadi salah satu negara yang mengembangkan nuklir. Ada jasa Amerika dalam hal itu.

Baca Selengkapnya

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

25 hari lalu

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

Perayaan gerhana matahari di Amerika Utara dilakukan besar-besaran. Ada pesta pernikahan hingga pertunjukan musik.

Baca Selengkapnya

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

26 hari lalu

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

Para peneliti matahari telah menunggu bertahun-tahun untuk momen 4 menit gerhana matahari total di Amerika pada Senin pagi-siang ini waktu setempat.

Baca Selengkapnya