Penjara New Bell di Kamerun Kebakaran

Jumat, 29 Mei 2020 17:30 WIB

Sebuah penjara di Kota Douala, Kameroon, kebakaran. Tiga tahanan mengalami luka bakar serius. Sumber: Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Kebakaran terjadi di penjara New Bell yang sudah kelebihan kapasitas di Kota Douala, Kamerun, pada Kamis, 28 Mei 2020. Tiga narapidana dilarikan ke rumah sakit dengan kondisi mengalami luka bakar serius.

Tim pemadam kebakaran yang dibantu oleh aparat kepolisian mampu mengendalikan api yang juga terjadi ledakan. Api untungnya tidak menjalar ke bagian belakang penjara New Bell. Penjara itu berada di wilayah padat penduduk kawasan komersial Kamerun. Kamerun adalah sebuah negara di kawasan Afrika bagian tengah.

“Upaya pemadaman api cukup sulit dengan kondisi ini (padat penduduk) dan banyaknya jumlah tahanan dalam penjara,” kata Kepala Pasukan Pemadam Kebakaran Kamerun, Kardey Abdiel, seperti dikutip dari af.reuters.com.

Sebuah penjara di Kota Douala, Kameroon, kebakaran. Tiga tahanan mengalami luka bakar serius. Sumber: Investing.com

Sejumlah kelompok HAM mengatakan penjara-penjara di Kamerun mengalami kelebihan kapasitas yang sangat kronis, buruknya sanitasi dan adanya ancaman penyakit yang bisa menular. Kasus-kasus kekerasan dan penyiksaan dalam penjara sering terjadi.

Advertising
Advertising

Lembaga Amnesty International menyebut Penjara New Bell di bangun pada 1930-an untuk 800 tahanan. Namun pada 2011, ada 2.500 tahanan dalam penjara itu.

Dalam musibah kebakaran yang terjadi pada Kamis, 28 Mei 2020, tahanan yang mengalami luka bakar sudah dievakuasi. Musibah itu juga membuat dua petugas pemadam kebakaran terluka.

Kebakaran yang sangat besar membuat banyak orang berkerumun di luar gedung penjara, di mana asap hitam terlihat membumbung ke angkasa dari atap penjara. Beberapa tahanan mencoba memanjat tembok penjara, namun aparat kepolisian yang mengelilingi penjara menghentikan mereka yang hendak kabur. Hingga berita ini diturunkan, masih belum diketahui pasti penyebab kebakaran.

Berita terkait

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

1 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

1 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Achmad Ubaedillah Menjenguk WNI yang Ditahan di Penjara Brunei Darussalam

1 hari lalu

Duta Besar Achmad Ubaedillah Menjenguk WNI yang Ditahan di Penjara Brunei Darussalam

Duta Besar Achmad Ubaedillah mengunjungi tiga penjara di Maraburong dan Jerudong pada 30 April 2024. Di sana, dia menemui para tahanan WNI.

Baca Selengkapnya

Gaga Muhammad Bebas Bersyarat, Ini Isi Tuntutan yang Membuatnya Divonis 4,5 Tahun Penjara

1 hari lalu

Gaga Muhammad Bebas Bersyarat, Ini Isi Tuntutan yang Membuatnya Divonis 4,5 Tahun Penjara

Setelah dua tahun mendekam di bui, kini Gaga Muhammad bebas bersyarat. Vonisnya 4,5 tahun penjara. Apa isi tuntutan saat itu?

Baca Selengkapnya

Gaga Muhammad sudah Bebas Bersyarat, Ini Kasus Pidana yang Menjeratnya dan Vonis 4,5 Tahun Penjara

1 hari lalu

Gaga Muhammad sudah Bebas Bersyarat, Ini Kasus Pidana yang Menjeratnya dan Vonis 4,5 Tahun Penjara

Gaga Muhammad sudah bebas dan kembali aktif di media sosial. Kronologi kasus yang menyeret Gaga ke bui dan divonis 4,5 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

2 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

18 Tahun Kepergian Pramoedya Ananta Toer, Kisah dari Penjara ke Penjara

2 hari lalu

18 Tahun Kepergian Pramoedya Ananta Toer, Kisah dari Penjara ke Penjara

Sosok Pramoedya Ananta Toer telah berpulang 18 tahun lalu. Ini kisahnya dari penjara ke penjara.

Baca Selengkapnya

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

5 hari lalu

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

Setelah ditangkap karena kasus penistaan agama, seleb TikTok Galih Loss tampak tampil gundul. Bagaimana aturan menggunduli tahanan?

Baca Selengkapnya

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

7 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

10 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya