3300 Napi di Empat Negara Bagian Amerika Positif Virus Corona

Minggu, 26 April 2020 10:58 WIB

Ilustrasi penjara. Sumber: aa.com.tr

TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah narapidana di Amerika yang dipastikan tertular virus Corona (COVID-19) terus bertambah. Data terbaru, dari penjara di empat negara bagian - Arkansas, North Carolina, Ohio, dan Virginia - 3.300 napi positif tertular virus Corona.

Uniknya, dari sekian banyak kasus tersebut, mayoritas adalah pasien virus Corona tanpa gejala. Mengutip Reuters, dari 3300 napi, 96 persennya adalah kasus asymptomatic.

"Ini seperti memerangi hantu. Kami tidak selalu bisa mendeteksi dari mana kasus itu berasal," ujar salah satu direktur penjara, Annette Chambers-Smith, dari Lembaga Permasyarakatan Ohio, sebagaimana dikutip dari kantor berita Reuters, Ahad, 26 April 2020.

Temuan di penjara, menurut pakar medis di George Washington University, Leana Wen, adalah bukti bahwa penyebaran virus Corona di Amerika didorong oleh mereka yang tidak memiliki gejala. Selain itu, pertanda bahwa angka kasus di Amerika saat ini tidak sepenuhnya akurat mengingat mayoritas pendataan dilakukan di rumah sakit, bukan di luarnya.

Di sisi lain, kata Wen, temuan di penjara juga tidak menutup kemungkinan angka kasus virus Corona di Amerika akan terus melonjak. Sebab, mereka yang saat ini asymptomatic pun bisa saja menunjukkan gejala tertular virus Corona di kemudian hari.

Hingga berita ini ditulis, Amerika diketahui sudah memiliki 960.896 kasus virus Corona (COVID-19). Untuk jumlah korban meninggal, ada 54.265 orang.

ISTMAN MP | REUTERS

Berita terkait

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

2 jam lalu

Beri Makan Gibran yang Kelaparan di Bogor, TikToker Asal Depok Malah Diancam Dipenjarakan

TikToker asal Depok diancam dipenjarakan akibat video memberi makan bocah yang kelaparan di Desa Rawa Panjang, Kabupaten Bogor viral di media sosial.

Baca Selengkapnya

Gaga Muhammad Bebas Bersyarat, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Napi untuk Mendapatkannya

21 jam lalu

Gaga Muhammad Bebas Bersyarat, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Napi untuk Mendapatkannya

Setelah menjalani hukuman sekitar 2 tahun, Gaga Muhammad telah bebas bersyarat. Namun, ia harus memenuhi beberapa syarat yang akan disebutkan dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

Arti Bebas Bersyarat yang Diberikan kepada Gaga Muhammad, Bagaimana Regulasinya?

22 jam lalu

Arti Bebas Bersyarat yang Diberikan kepada Gaga Muhammad, Bagaimana Regulasinya?

Gaga Muhammad sudah bebas bersyarat dari kasus kecelakaan yang menyebabkan kelumpuhan Laura Anna. Bagaimana aturan hukumnya?

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

1 hari lalu

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

Dilansir dari World Population by Country, ada 10 negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Indonesia termasuk ke dalam 5 besar.

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

2 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

4 hari lalu

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

Polsuspas Kemenkumham menjadi salah satu formasi yang banyak diminati pelamar CPNS. Apa saja syarat pendaftaran CPNS Polsuspas 2024?

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

4 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

5 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

5 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

5 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya