Pertama Dalam 700 Tahun, Rapat Parlemen Inggris Digelar Via Zoom

Kamis, 23 April 2020 08:30 WIB

Matahari terbit di atas Gedung Parlemen di London, Inggris 9 Juni 2017. [REUTERS / Hannah McKay]

TEMPO.CO, Jakarta - Ramainya keraguan terhadap keamanan aplikasi video conference Zoom tidak menghalangi parlemen Inggris untuk menggunakannya. Rabu kemarin, untuk pertama kalinya dalam 700 tahun, parlemen Inggris menggelar rapat dengan menggunakan aplikasi video conference tersebut. Pengganti sementara Perdana Menteri Boris Johnson, Dominic Raab, menjadi figur pemerintah pertama yang ikut mencicipinya.

Rapat parlemen tersebut tidak sepenuhnya menggunakan Zoom. Zoom hanya digunakan oleh mereka yang diminta untuk tidak hadir secara fisik di Westminster. Mengutip Reuters, anggota parlemen yang diperbolehkan berada di Westminster hanyalah 50 orang.

"Maksimum 50 anggota parlemen diperbolehkan berada di ruang debat sementara 120 sisanya menggunakan aplikasi Zoom yang diproyeksikan ke ruangan," sebagaimana dikutip dari kantor berita Reuters, Rabu malam, 22 April 2020.

Karena rapat kemarin adalah pertama kalinya Zoom digunakan, tak ayal beberapa masalah teknis terjadi. Misalnya, dalam beberapa kesempatan, suara anggota parlemen gagal terdengar ketika mereka mengajukan pertanyaan.

Salah satunya dialami anggota parlemen dari Partai Konservatif, Peter Bone. Ketika tengah mengajukan pertanyaan ke Dominic Raab, tiba-tiba suaranya hilang. Alhasil, meski mukanya bergerak, suara Bone tidak terdengar sama sekali.

"Saya rasa saya sudah menangkap poin pertanyaannya," ujar Raab

Selain suara tidak terdengar, gangguan koneksi juga terjadi pada salah satu anggota parlemen. Ia gagal terhubung ke Westiminster untuk beberapa saat sebelum akhirnya berhasil.

Uniknya, anggota parlemen yang mengikuti rapat via Zoom tetap berpakaian rapi, tidak berpakaian bebas. Mereka mengenakan pakaian formal seperti jas dan dasi. Meski begitu, mereka tidak mempermak latar belakang mereka sehingga Dominic Rabb bisa melihat interior rumah masing-masing anggota parlemen.

"Simbolik bukan? 700 tahun parlemen bekerja, tiba-tiba kita harus berganti dengan cara yang baru. Ini baru permulaan, bukan akhir. Kami menginginkan sistem yang solid dari pengalaman ini," ujar Ketua Parlemen, Lindsay Hoyle.

Sebagaimana diketahui, aplikasi Zoom banyak digunakan ketika pandemi virus Corona menyerang. Namun, di beberapa negara, apalikasi tersebut mulai dibatasi atau dilarang penggunaannya karena dianggap kurang aman.

ISTMAN MP | REUTERS

Berita terkait

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

1 hari lalu

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Menlu Belgia Hadja Lahbib mengatakan negaranya akan mendukung resolusi yang mengakui Palestina sebagai anggota penuh PBB

Baca Selengkapnya

Sadiq Khan, Muslim Pertama yang Terpilih Jadi Wali Kota London Tiga Periode

1 hari lalu

Sadiq Khan, Muslim Pertama yang Terpilih Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Sadiq khan terpilih untuk ketiga kalinya sebagai wali kota London.

Baca Selengkapnya

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

2 hari lalu

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

Baby Reindeer tidak hanya menarik dari sisi cerita, lokasi syutingnya seolah mengajak penonton berkeliling Edinburgh hingga London

Baca Selengkapnya

Israel Resmi Menutup Operasional Al Jazeera

3 hari lalu

Israel Resmi Menutup Operasional Al Jazeera

Lewat pemungutan oleh anggota parlemen Israel, operasional Al Jazeera di Israel resmi ditutup karena dianggap menjadi ancaman keamanan

Baca Selengkapnya

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

3 hari lalu

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

Pemerintah Indonesia bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris Greg Hands MP untuk membahas sejumlah kerja sama di bidang ekonomi dan perdagangan.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

4 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

6 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

7 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

7 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

7 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya