Sutradara Indonesia Siap Hadir di Festival Film Muslim Kazan

Senin, 27 Januari 2020 05:00 WIB

Menteri Kebudayaan Republik Tatarstan, Federasi Rusia, Irada Ayupova, ketiga dari kiri. Sumber: dokumen KBRI Moskow, Rusia

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Kebudayaan Republik Tatarstan, Federasi Rusia, Irada Ayupova, mengundang satu dari lima sutradara film “Lima”, Lola Amaria, untuk berpartisipasi dalam the 16th Kazan International Muslim Film Festival di Kazan, Republik Tatarstan pada September 2020 mendatang.

Kazan International Muslim Film Festival bukan hanya menayangkan film tentang agama, tetapi juga wadah untuk mengedepankan nilai-nilai tradisi masyarakat, seperti kemanusiaan, empati, pengabdian terhadap tanah air dan keluarga, serta rasa hormat kepada yang lebih tua, dan bantuan untuk anak-anak. Ajang Festival Film tahunan ini diikuti lebih dari 500 film dari 50 negara di dunia.

“Kami mengundang sutradara Lola Amaria untuk ikut serta pada Kazan International Muslim Film Festival,” kata Ayupova.

Aktris dan sutradara asal Indonesia, Lola Amaria, ketiga dari kiri, saat bertemu dengan Menteri Kebudayaan Republik Tatarstan, Federasi Rusia, Irada Ayupova. sumber: dokumen KBRI Moskow, Rusia

Advertising
Advertising

KBRI Moskow di Rusia dalam keterangannya, Minggu, 26 Januari 2020, menjelaskan Lola akan mempersiapkan partisipasinya dalam Festival Film itu dengan mengikutsertakan film dokumenter berjudul "Pesantren" (A Boarding School) karya sutradara Shalahuddin Siregar.

Sebelumnya Lola dan pemain film Baskara Mahendra datang ke Kota Kazan pada 25 Januari 2020 terkait pemutaran film Indonesia “Lima” di Cinema “Mir”. Film “Lima” mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Hal ini terlihat dari kapasitas 200 tempat duduk yang tidak dapat menampung pengunjung yang ingin menyaksikan film “Lima”. Pihak bioskop telah menyediakan kursi tambahan, namun masih terdapat penonton yang rela menonton sambil berdiri.

Pemutaran film terselenggara atas kerja sama KBRI Moskow dengan Lola Amaria Production serta didukung oleh Kementerian Kebudayaan Republik Tatarstan, Kazan State Institute of Culture (KazGIK), Cinema “Mir”, serta pihak terkait lainnya di Tatarstan. Selain untuk memperkenalkan Indonesia, pemutaran film dilakukan dalam rangka memeriahkan peringatan 70 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Rusia tahun 2020. Keberadaan Lola di Kazan juga untuk menjajaki kerja sama di bidang perfilman dengan pihak setempat, seperti KazGIK.

Republik Tatarstan adalah salah satu negara bagian Federasi Rusia yang mayoritas penduduknya beragama Islam dan baru-baru ini meraih predikat sebagai negara bagian yang paling layak huni (most liveable). Terdapat sekitar 83 mahasiswa Indonesia yang menuntut berbagai ilmu di Kazan, Ibu Kota Republik Tatarstan.

Berita terkait

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

10 jam lalu

Rusia Masukkan Volodymyr Zelensky Dalam Daftar Buronan

Kementerian Dalam Negeri Rusia mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

1 hari lalu

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

2 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

2 hari lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

3 hari lalu

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia.

Baca Selengkapnya

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

4 hari lalu

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

Alexandr Khinstein menilai politikus yang bertugas di lembaga pendidikan atau anak-anak tak boleh penyuka sesama jenis atau gay.

Baca Selengkapnya

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

5 hari lalu

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

5 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

6 hari lalu

Mengenal Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS merupakan pesawat luar angkasa raksasa yang mengorbit mengelilingi bumi demi tujuan-tujuan ilmiah.

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

7 hari lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya