Trump Puji Petani di Texas, Kecam Demokrat Orang Kiri Gila

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Senin, 20 Januari 2020 10:02 WIB

Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Wakil PM Cina, Liu He, saat akan menandatangani kesepakatan dagang tahap pertama di Gedung Putih, Rabu, 15 Januari 2020. REUTERS/Kevin Lamarque

TEMPO.CO, Austin – Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, meyakinkan petani dan pemilik peternakan bahwa kesepakatan dagang dengan Cina akan memicu pembelian besar-besaran produk pertanian.

Trump melambaikan salinan survei Farm Journal dengan mengatakan dia mendapatkan dukungan luas dari para petani dan peternak.

Dia melakukan ini dalam pertemuan tahunan American Farm Bureau Federation di Austin, Texas, yang menjadi basis suara pendukung pada pemilihan Presiden 2016.

“Kalian tetap bertarung. Anda semua selalu bersama saya. Kalian tidak pernah berpikir untuk menyerah dan kita menyelesaikannya,” kata Trump seperti dilansir Reuters pada Senin, 20 Januari 2020.

Trump mengatakan perjanjian dagang tahap pertama dengan Cina pada Rabu pekan lalu menjadi awal pendapatan besar bagi para petani.

Advertising
Advertising

Dia juga berterima kasih para petani dan peternak tetap mendukungnya setelah dia menggelontorkan dana talangan puluhan triliun kepada para produser yang terkena tarif impor oleh Cina.

Trump juga bercerita soal sidang pemakzulan dirinya di Senat, yang akan dimulai pada Selasa.

“Saya dimakzulkan oleh orang – orang gila radikal kiri ini. Tapi tidak apa-apa. Para petani mendukung Trump,” kata dia.

Kesepakatan dagang tahap pertama dengan Cina ditujukan meredakan ketegangan setelah kedua negara saling balas menaikkan tarif selama 18 bulan terakhir.

Perang dagang dua ekonomi terbesar dunia ini berdampak pada pertumbuhan ekonomi global.

Cina menyatakan akan membeli produk pertanian tambahan senilai US$12.5 miliar atau sekitar Rp170 triliun.

Namun, kesepakatan dagang ini menyisakan sejumlah isu tarif yang belum terselesaikan oleh AS dan Cina. Misalnya tarif 25 persen untuk impor produk industri dan komponen dari Cina senilai US$250 miliar atau sekitar Rp3.400 triliun, yang digunakan manufaktur AS. Cina juga masih menerapkan kenaikan tarif balasan untuk impor US$100 miliar atau sekitar Rp1.400 triliun dari AS.

Media Texas Tribune melansir ini merupakan kunjungan Trump ke 14 sejak menjabat Presiden pada 2017. Ini juga terjadi sehari sebelum dimulainya sidang pemakzulan Trump di Senat AS.

“Saya senang bisa kembali ke Texas, tempat orang-orang yang dikenal tangguh, pekerja keras, loyal, patriotik seperti petani-petani AS yang luar biasa,” kata Trump.

Berita terkait

Ini Agenda Masa Jabatan Kedua Trump, termasuk Deportasi Massal

11 jam lalu

Ini Agenda Masa Jabatan Kedua Trump, termasuk Deportasi Massal

Donald Trump meluncurkan agenda untuk masa jabatan keduanya jika terpilih, di antaranya mendeportasi jutaan migran dan perang dagang dengan Cina.

Baca Selengkapnya

AHY Buka Suara Soal Diskusi Pembagian Kursi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

14 jam lalu

AHY Buka Suara Soal Diskusi Pembagian Kursi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Ketua Umum Partai Demokrat AHY buka suara soal diskusi mengenai kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran. Namun ia tak merinci kapan diskusi itu dilakukan.

Baca Selengkapnya

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

17 jam lalu

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

Diretur Utama Bulog, Bayu Krisnamurthi menjelaskan penyebab masih tingginya harga beras meskipun harga gabah di petani murah.

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Bantuan untuk Petani Skala Kecil di Papua

1 hari lalu

Jepang Kucurkan Bantuan untuk Petani Skala Kecil di Papua

Bantuan Jepang ini ditujukan untuk meningkatkan kehidupan petani skala kecil dan usaha perikanan di Papua

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

1 hari lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

1 hari lalu

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

Emil Dardak berpeluang kuat kembali menjadi pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Berikut rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

1 hari lalu

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

Politikus sejumlah partai politik angkat bicara soal cawagub pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya

Demokrat Siapkan Tiga Nama Kader Senior Maju di Pilkada Jakarta

2 hari lalu

Demokrat Siapkan Tiga Nama Kader Senior Maju di Pilkada Jakarta

Demokrat siapkan tiga nama kader senionya maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jajaki Koalisi dengan Partai Lain, Demokrat Incar Kursi Calon Wakil di Pilkada Jakarta

2 hari lalu

Jajaki Koalisi dengan Partai Lain, Demokrat Incar Kursi Calon Wakil di Pilkada Jakarta

Partai Demokrat bakal mengusung sejumlah kader muda di Pilkada Jakarta. Mengincar kursi Wakil Gubernur

Baca Selengkapnya

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

2 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya