Gunung Berapi di Pulau White Dikunjungi 10 Ribu Turis Tiap Tahun

Rabu, 11 Desember 2019 10:00 WIB

Suasana letusan gunung berapi di Whakaari, Pulau Putih, Selandia Baru, 9 Desember 2019. Sedikitnya lima orang tewas dan sekitar 20 lainnya terluka akibat erupsi tersebut. @SCH via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Erupsi gunung berapi di Pulau White pada Senin sore, 9 Desember 2019, mengejutkan masyarakat Selandia Baru. Pasalnya letusan itu terasa sangat tiba-tiba tanpa adanya tanda-tanda yang diperlihatkan.

Dikutip dari edition.cnn.com, gunung berapi di area Pulau White adalah salah satu gunung api paling aktif di Selandia Baru. Jumlah korban tewas 8 orang, 20 orang masih dirawat di rumah sakit dan puluhan orang dinyatakan hilang.

Situs reuters.com mewartakan kepolisian Selandia Baru meluncurkan sebuah investigasi untuk menyusuri total korban tewas akibat letusan gunung berapi di Pulau White, namun investigasi ini bukan seperti penyelidikan sebuah tindak kriminal.

Gunung di Pulau White, Selandia Baru, meletus pada siang tadi, Senin, 9 Desember 2019. Reuters

Pulau White adalah sebuah pulau pribadi yang terletak 48 kilometer dari pantai timur Selandia Baru. Tinggi gunung ini sekitar 321 meter dengan lingkar kawah utama 2 kilometer.

Advertising
Advertising

Setiap tahun, lebih dari 10 ribu orang piknik ke gunung berapi itu. Jumlah itu hanya sebagian kecil dari total jutaan turis yang pelesiran ke Selandia Baru sepanjang 2019. Sebagian besar wisatawan yang tamasya ke Selandia Baru karena tertarik dengan keindahan alamnya dan area kegiatan luar ruangan.

Badan Geologi Kebencanaan Selandia Baru, GeoNet, sebenarnya pada November lalu telah menaikkan status gunung menjadi siaga pada November 2019 lalu menyusul naiknya aktivitas vulkanik di gunung itu. Gunung berapi di Pulau White mengalami erupsi yang berakibat fatal terakhir kalo pada 1914 yang menewaskan 12 pekerja tambang.

Gunung berapi di Pulau White terletak di sebuah kawasan laut. Besarnya kunjungan turis ke gunung itu yang mencapai 10 ribu wisatawan setiap tahunnya sehingga menempatkannya sebagai gunung berapi aktif yang paling bisa diakses.

“Saya harus akui saya cukup terkejut mendengar jumlah turis yang liburan ke sana saat ini karena para ilmuwan sudah menyadari gunung di Pulau White itu sudah memasuki fase aktivitas tinggi. Saya sudah pernah ke Pulau White dan saya rasa, saya tidak akan merasa nyaman ke sana dalam beberapa hari terakhir,” kata Loÿc Vanderkluysen, ahli kegunung apian dari Universitas Drexel.

Berita terkait

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

2 hari lalu

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

Turis Cina itu sedang hamil saat didorong suaminya ke tebing di sebuah taman nasional Thailand lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

4 hari lalu

5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

Tak hanya punya api biru, kawah Ijen punya berbagai keunikan yang membuat turis asing penasaran untuk datang.

Baca Selengkapnya

Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

8 hari lalu

Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

Pasangan suami istri lanjut usia di Selandia Baru tewas setelah diseruduk domba jantan di sebuah peternakan. Oleh polisi, domba itu ditembak mati.

Baca Selengkapnya

Curi Barang Mewah di Bandara Changi Singapura, Seorang Turis Ditahan Dua Bulan Kemudian

10 hari lalu

Curi Barang Mewah di Bandara Changi Singapura, Seorang Turis Ditahan Dua Bulan Kemudian

Turis wanita ini mencuri ikat pinggang dan produk kosmetik yang nilainya belasan juta di Bandara Changi Singapura.

Baca Selengkapnya

Turis Thailand Dikritik karena Tulis Nama dan Ungkapan Cinta di Jembatan Jepang

12 hari lalu

Turis Thailand Dikritik karena Tulis Nama dan Ungkapan Cinta di Jembatan Jepang

Perilaku pasangan tersebut yang merusak properti publik di Jepang dianggap mencemarkan nama baik Thailand.

Baca Selengkapnya

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

14 hari lalu

4 Destinasi Wisata di Kepulauan Canary Spanyol Diserbu Turis, Warga Malah Aksi Mogok Makan

Destinasi Wisata di Kepulauan Canary terus diserbu turis, membuat warga lakukan aksi mogok makan. Berikut 4 tujuan wisata unggulan di sana.

Baca Selengkapnya

Selandia Baru Memperketat Penerbitan Visa, Angka Migrasi Capai Rekor

20 hari lalu

Selandia Baru Memperketat Penerbitan Visa, Angka Migrasi Capai Rekor

Selandia Baru akan memperketat penerbitan visa untuk membendung laju migrasi yang tinggi.

Baca Selengkapnya

Demi Konten, Turis di Cina Mempertaruhkan Nyawanya Bergelantungan di Tebing

29 hari lalu

Demi Konten, Turis di Cina Mempertaruhkan Nyawanya Bergelantungan di Tebing

Warganet menyayangkan sikap turis di Cina tersebut karena tidak hanya membahayakan diri sendiri tetapi juga pihak lain.

Baca Selengkapnya

TNI Sebut Selandia Baru Serahkan Pembebasan Pilot Susi Air ke Pemerintah

32 hari lalu

TNI Sebut Selandia Baru Serahkan Pembebasan Pilot Susi Air ke Pemerintah

Pemerintah Selandia Baru mengakui kedaulatan Indonesia di Papua. Mereka meminta KKB pimpinan Egianus Kogoya segera melepaskan Philip.

Baca Selengkapnya

9 Negara Teraman untuk Solo Traveling Perempuan dari Srilanka hingga Selandia Baru

36 hari lalu

9 Negara Teraman untuk Solo Traveling Perempuan dari Srilanka hingga Selandia Baru

Beberapa negara dikenal relatif aman dan mudah dijelajahi bagi perempuan yang mencari petualangan dengan solo traveling

Baca Selengkapnya