Resmi Jadi Presiden Sri Lanka, Siapa Gotabaya Rajapaksa

Senin, 18 November 2019 12:30 WIB

Presiden Sri Lanka, Nandasena Gotabaya Rajapaksa. Sumber: TIMES NIE

TEMPO.CO, Jakarta - Pemilu Sri Lanka yang digelar pada Sabtu, 16 November 2019, memenangkan Nandasena Gotabaya Rajapaksa, 70 tahun. Rajapaksa mendapatkan 52 persen suara, sedangkan pesaingnya Sajith Premadasa mengantongi 41 persen suara.

Rajapaksa mengucap sumpah jabatan pada Senin, 18 November 2019, waktu setempat, di sebuah kuil kuno Budha di kota Anuradhapura, Sri Lanka.

“Menjadi tugas saya untuk melayani seluruh masyarakat Sri Lanka tanpa memandang ras atau agama. Saya berjanji menjalankan tugas-tugas saya dengan seadil-adilnya,” kata Rajapaksa, seperti dikutip dari ndtv.com.

Di kalangan masyarakat Sri Lanka, Rajapaksa bukan sosok asing. Dia adalah adik mantan Presiden Sri Lanka Mahinda Rajapaksa, yang berkuasa 10 tahun silam. Sedangkan Rajapaksa adalah mantan Panglima Sri Lanka yang memberantas pemberontakan separatis Macan Tamil.

Nandasena Gotabaya Rajapaksa, Presiden Sri Lanka. Sumber: gota.lk

Advertising
Advertising

Dikutip dari gota.lk, Rajapaksa adalah putra kelima dari sembilan bersaudara yang lahir di Palatuwa, distrik Matara, Sril Lanka. Dia berasal dari keluarga politikus terpandang, dimana ayahnya D.A. Rajapaksa adalah politikus paling berpengaruh di Sri Lanka, anggota parlemen dan Wakil Juru bicara Menteri Pertanian pada era pemerintahan Wijeyananda Dahanayake.

Besar di keluarga politikus dan mendapat pendidikan politik dengan baik, Rajapaksa mendapat didikan agar mengikuti jejak ayahnya. Kakaknya, Mahinda Rajapaksa adalah mantan Presiden Sri Lanka dan dua kakak Rajapaksa lainnya juga menekuni jalan politik dengan menjadi anggota parlemen.

Rajapaksa menuntaskan Pendidikan S2 di Universitas Madras pada 1983 dan S3 di Universitas Colombo, Sri Lanka pada 1992 jurusan teknologi informasi. Rajapaksa memiliki tiga anak.

Dia melayani publik di usai muda ketika dia memutuskan untuk menjadi tentara. Pada 1971, dia mendaftarkan diri ke Angkatan Darat Sri Lanka. Ketika itu, Sri Lanka sedang dihadapkan dengan pemberontakan separatis kelompok Macan Tamil, sebuah kelompok teroris. Dia bergabung dengan operasi pemberantasan militan Macan Tamil dan mendapatkan penghargaan atas hal itu.

Karir politik Rajapaksa meroket saat pada 2005 dia ditunjuk untuk menjadi Menteri Pertahanan Sri Lanka. Dalam jabatan ini, dia memainkan peran penting, yakni mengakhiri tiga dekade pemberontakan separatis Macan Tamil lewat strategi koordinasi militer.

Pada 2010, tanggung jawab Rajapaksa diperluas, meliputi bidang Pertahanan dan Perkembangan masyarakat Urban. Lewat jabatan ini, dia mampu mengubah wajah kota-kota di Sri Lanka dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan mendorong lingkungan urban yang berkesinambungan dan atraktif.

Sebelum maju dalam pemilu presiden Sri Lanka pada 16 November 2019, Rajapaksa menjabat sebagai Ketua Organisasi Viyathmaga, yang fokus pada pembangunan ekonomi Sri Langka yang setara dan menciptakan masyarakat demokrasi dalam negara yang lebih aman.

Berita terkait

Fakta Uzbekistan, Negara Asal Imam Bukhari yang Pernah Dicengkram Uni Soviet

10 jam lalu

Fakta Uzbekistan, Negara Asal Imam Bukhari yang Pernah Dicengkram Uni Soviet

Uzbekistan, tempat kelahiran Imam Bukhari, seorang periwayat hadis yang dihormati.

Baca Selengkapnya

Resmi Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Berapa Harta Kekayaan Prabowo Subianto?

4 hari lalu

Resmi Ditetapkan sebagai Presiden Terpilih, Berapa Harta Kekayaan Prabowo Subianto?

Jumlah harta kekayaan Presiden terpilih, Prabowo Subianto, mencapai Rp 2,04 triliun. Berikut Rinciannya.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

4 hari lalu

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

Dalam menjalankan tugas dan wewenangnya Presiden dibantu Wakil Presiden. Presiden juga dibantu para menteri. Lalu, apa bedanya Wapres dengan menteri?

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil, Pengrajin Pigura Panen Pesanan

4 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil, Pengrajin Pigura Panen Pesanan

Pengrajin pigura bergambar Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mulai marak usai penetapan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Selengkapnya

Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

4 hari lalu

Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

Di Indonesia sumpah jabatan presiden pertama kali dilaksanakan pada tahun 1949. Yogyakarta dipilih karena Jakarta tidak aman.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Akan Dilantik, Begini Aturan Memasang Foto Presiden dan Wapres

4 hari lalu

Prabowo-Gibran Akan Dilantik, Begini Aturan Memasang Foto Presiden dan Wapres

Foto Prabowo dan Gibran akan segera terpajang di berbagai kantor, lembaga dan instansi

Baca Selengkapnya

5 Fakta Seputar Penetapan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029

5 hari lalu

5 Fakta Seputar Penetapan Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029

KPU menetapkan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Berikut 5 fakta seputar penetapan tersebut.

Baca Selengkapnya

Repnas Berharap Prabowo-Gibran Percepat Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

6 hari lalu

Repnas Berharap Prabowo-Gibran Percepat Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) berharap Prabowo dan Gibran mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik sebagai presiden dan wakil presiden

Baca Selengkapnya

MK Sebut Dalil Presiden Intervensi Pencalonan Gibran Tak Beralasan Hukum

7 hari lalu

MK Sebut Dalil Presiden Intervensi Pencalonan Gibran Tak Beralasan Hukum

MK menilai secara substansi perubahan syarat pasangan calon di regulasi KPU telah sesuai amar putusan MK Nomor 90.

Baca Selengkapnya

Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

18 hari lalu

Aksi Mogok Dokter, Skandal Tas Dior hingga Daun Bawang: Riuh Pemilu Legislatif Korea Selatan

Sekitar 44 juta warga Korea Selatan akan memberikan suaranya dalam pemilu yang akan menentukan sisa masa kepemimpinan Presiden Yoon Suk yeol.

Baca Selengkapnya