Perbaikan Fasum yang Dirusak Pendemo Hong Kong Sebesar Rp 18 M

Kamis, 7 November 2019 15:30 WIB

Para pengunjuk rasa membakar ATM Bank of China di Tsuen Wan. [Edmond So/South China Morning Post]

TEMPO.CO, Jakarta - Anggaran yang diperlukan untuk memperbaiki atau mengganti fasilitas umum yang dirusak oleh pendemo Hong Kong selama lima bulan kerusuhan mencapai HK$ 10,5 juta atau Rp 18,8 miliar.

Pemerintah Hong Kong mengungkapkan biaya perbaikan fasum pada hari Rabu, sementara tempat-tempat olahraga dan budaya sementara ditutup dan operasional transportasi juga terpengaruh.

Menurut laporan South China Morning Post, 7 November 2019, dalam balasan tertulis kepada Dewan Legislatif, Sekretaris Keamanan John Lee Ka-chiu mengatakan bahwa dari Juni hingga akhir Oktober, 460 set lampu lalu lintas dan 40 lampu jalan dirusak, dan pagar sepanjang 45,6 km di sepanjang trotoar dan sekitar 2.900 meter persegi paving blok di trotoar dilepas. Para pengunjuk rasa sering melepas pagar, menyatukannya dengan kabel dan menggunakannya sebagai penghalang jalan.

Hong Kong telah diguncang oleh demonstrasi sejak awal Juni dengan tingkat kekerasan meningkat dalam bentrokan antara demonstran anti-pemerintah dan polisi.

"Para perusuh merusak fasilitas umum, termasuk stasiun MTR, stasiun Light Rail, dan lampu lalu lintas, di berbagai distrik. Pemblokiran jalan ilegal di berbagai kabupaten juga berdampak serius pada layanan transportasi umum dan layanan pemerintah," kata Lee.

Advertising
Advertising

"Para perusuh bahkan membakar secara ceroboh, merusak toko-toko dan melemparkan bom bensin, yang menimbulkan ancaman serius bagi nyawa dan properti orang-orang."

Sejumlah pengunjuk rasa membuat barikade di pintu masuk stasiun MRT Yuen Long di New Territories, Hong Kong, 21 Agustus 2019. Sebulan lalu pengunjuk rasa diserang oleh anggota geng triad di stasiun Yuen Long MTR. REUTERS/Tyrone Siu

Sekitar 670 tempat sampah dari Departemen Kebersihan dan Makanan (FEHD) rusak sementara Departemen Jalan Raya menemukan lebih dari 900 penghalang plastik dan 1.500 penghalang berisi air hilang.

"Selama periode ini, Departemen Jalan Raya mengeluarkan biaya pemeliharaan dan penggantian lebih dari HK$ 10 juta (Rp 17,8 miliar). FEHD mengeluarkan sekitar HK$ 560.000 atau Rp 1 miliar untuk memasang kembali tempat sampah," katanya.

Lee mengatakan bahwa selama lima bulan terakhir, tempat-tempat rekreasi termasuk kolam renang umum, pusat olahraga, lapangan olahraga dan taman ditutup lebih dari 1.900 kali karena protes di dekatnya.

Untuk MTR Corporation yang terkepung, yang sering menjadi sasaran para pengunjuk rasa yang menuduh perusahaan kereta api itu berkolusi dengan polisi dan tunduk pada tekanan dari Beijing, Lee mengatakan bom bensin dilemparkan dan api membakar stasiun dan pintu masuk, menyebabkan kerusakan besar pada fasilitas.

Pada 29 Oktober, pengunjuk rasa telah menyebabkan kerusakan parah di 85 dari 94 stasiun kereta api dan 60 dari 68 halte Light Rail, dengan membakar, menghancurkan peralatan dan merusak perlengkapan. Lebih dari 1.600 pintu putar, 960 mesin tiket, 1.100 kamera CCTV, 125 lift dan eskalator, 1.060 dinding panel kaca dan 130 set rolling door dirusak pendemo Hong Kong.

Berita terkait

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

1 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Begini Komentar Gregoria Mariska Tunjung Sumbang Poin Pertama untuk Indonesia saat Lawan Hong Kong

Gregoria Mariska Tunjung mengalahkan Yeng Sum Yee dalam 32 menit untuk memastikan satu poin bagi Indonesia lawan Hong Kong di Grup c Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Ingin Jadi Pusat Seni dan Budaya, Hong Kong Dirikan Museum Sastra

9 hari lalu

Ingin Jadi Pusat Seni dan Budaya, Hong Kong Dirikan Museum Sastra

Museum Sasta Hong Kong akan dibuka pada Juni

Baca Selengkapnya

Perempuan Tajir Vietnam Truong My Lan Divonis Hukuman Mati, Apa Kesalahannya? Ini Profilnya

13 hari lalu

Perempuan Tajir Vietnam Truong My Lan Divonis Hukuman Mati, Apa Kesalahannya? Ini Profilnya

Truong My Lan, taipan real estate dijatuhi hukuman mati oleh pengadilan di Vietnam. Apa yang diperbuatnya? Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

14 hari lalu

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

Perwakilan keluarga dua WNI yang tewas dalam kebakaran apartemen di Distrik Kowloon telah tiba di Hong Kong untuk mengurus pemulangan jenazah.

Baca Selengkapnya

Dua WNI Tewas dalam Kebakaran di Hong Kong

16 hari lalu

Dua WNI Tewas dalam Kebakaran di Hong Kong

KJRI Hong Kong mengonfirmasi adanya dua WNI yang meninggal dunia akibat kebakaran gedung apartemen di Distrik Kowloon, Hong Kong

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Hong Kong, 5 Korban Luka Serius

18 hari lalu

Kebakaran di Hong Kong, 5 Korban Luka Serius

Sebuah gedung tempat tinggal kebakaran hingga membuat jalan di sekitar area gedung ditutuo sementara.

Baca Selengkapnya

Leslie Chung: Aktor Kenamaan Hong Kong dan Ikon Pendobrak Batas Gender

26 hari lalu

Leslie Chung: Aktor Kenamaan Hong Kong dan Ikon Pendobrak Batas Gender

Film Leslie Cheung, aktor Hong Kong, yang berjudul Farewell My Concubine pada tahun 1993 meraih penghargaan Palme D'Or di Festival Cannes

Baca Selengkapnya

5 Masjid di Hong Kong yang Menarik Wisatawan Muslim, Tertua Dibangun pada 1840-an

30 hari lalu

5 Masjid di Hong Kong yang Menarik Wisatawan Muslim, Tertua Dibangun pada 1840-an

Masjid tertua di Hong Kong dibangun pada 1840-an dan kini termasuk salah satu bangunan bersejarah grade 1.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Tempat Wisata dan Kuliner untuk Keluarga di Hong Kong

31 hari lalu

Rekomendasi Tempat Wisata dan Kuliner untuk Keluarga di Hong Kong

Hong Kong, sebuah kota yang memikat dengan perpaduan antara budaya tradisional dan kemajuan modern, menawarkan pengalaman liburan yang tak terlupakan bagi seluruh anggota keluarga.

Baca Selengkapnya