Inggris Enggan Barter Kapal Tanker dengan Iran, Kenapa?

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Jumat, 2 Agustus 2019 00:45 WIB

Helikopter Garda Revolusi Iran ketika menurunkan pasukan komando ke geladak kapal tanker Inggris.[Mirro.co.uk]

TEMPO.CO, London – Pemerintah Inggris mengatakan tidak akan melakukan pertukaran kapal tanker dengan pemerintah Iran.

Ini setelah kedua negara masing-masing menahan kapal tanker Grace 1 asal Teheran dan kapal tanker Stena Impero yang berbendera Inggris.

“Kami tidak akan melakukan barter. Jika orang atau negara telah menahan secara ilegal kapal berbendera Inggris maka hukum internasional dan peraturan internasional harus ditegakkan,” kata Dominic Raab, menteri Luar Negeri Inggris, di sela-sela pertemuan tingkat menteri ASEAN di Bangkok, Thailand, pada Kamis, 1 Agustus, seperti dilansir Reuters.

Raab mengatakan pemerintah negaranya tidak akan membarter kapal tanker yang ditahan secara legal dengan kapal tanker yang ditahan secara ilegal. “Itu bukan caranya Iran bisa keluar dari masalah ini,” kata dia. “Jadi saya pikir barter tidak ada dalam opsi di meja.”

Ketegangan telah meningkat antara Iran dan Inggris sejak kedua negara saling menahan kapal tanker di Laut Gibraltar dan Selat Hormuz.

Advertising
Advertising

Seperti dilansir Aljazeera, hubungan Iran dan AS juga menegang pasca keluarnya AS dari Perjanjian Nuklir Iran 2015.

Presiden AS, Donald Trump, menarik negaranya keluar dari perjanjian nuklir Joint Comprehensive Plan of Action 2015. Perjanjian ini diteken AS pada era pemerintahan Presiden Barack Obama.

Lima negara besar lainnya yang ikut meneken perjanjian ini adalah Inggris, Prancis, Jerman, Rusia dan Cina.

Kelima negara ini dan Iran baru saja menggelar pertemuan joint committee atau komite bersama di Wina, Austria, pada awal pekan ini. Komite ini bertugas untuk membahas implementasi kesepakatan Perjanjian Nuklir Iran dari semua pihak yang terlibat.

Berita terkait

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

1 hari lalu

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini daftar negara di Asia Tenggara dengan gaji tertinggi. Indonesia memiliki rata-rata upah sebesar Rp5 juta. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

1 hari lalu

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Menlu Belgia Hadja Lahbib mengatakan negaranya akan mendukung resolusi yang mengakui Palestina sebagai anggota penuh PBB

Baca Selengkapnya

Sadiq Khan, Muslim Pertama yang Terpilih Jadi Wali Kota London Tiga Periode

1 hari lalu

Sadiq Khan, Muslim Pertama yang Terpilih Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Sadiq khan terpilih untuk ketiga kalinya sebagai wali kota London.

Baca Selengkapnya

CIMB Niaga Gandeng Principal Indonesia, Luncurkan Reksa Dana Syariah Berdenominasi Dolar AS

1 hari lalu

CIMB Niaga Gandeng Principal Indonesia, Luncurkan Reksa Dana Syariah Berdenominasi Dolar AS

Bank CIMB Niaga bekerja sama dengan Principal Indonesia untuk meluncurkan Reksa Dana Syariah Principal Islamic ASEAN Equity Syariah.

Baca Selengkapnya

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

2 hari lalu

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

ASEAN terdiri dari 11 negara yang berlokasi di Asia Tenggara. Ini dia negara terkecil di Asia Tenggara berdasarkan luas wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

2 hari lalu

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

Baby Reindeer tidak hanya menarik dari sisi cerita, lokasi syutingnya seolah mengajak penonton berkeliling Edinburgh hingga London

Baca Selengkapnya

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

2 hari lalu

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

3 hari lalu

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

Pemerintah Indonesia bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris Greg Hands MP untuk membahas sejumlah kerja sama di bidang ekonomi dan perdagangan.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

4 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

5 hari lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya