Koalisi AS Diduga Gunakan Bom Fosfor Putih untuk Serang ISIS

Senin, 4 Maret 2019 10:30 WIB

Bom fosfor terlihat saat latihan perang pasukan marinir Amerika Serikat di Queensland, Australia pada 13 Agustus 2013. [GLOBALNEWS.AC]

TEMPO.CO, Jakarta - Pasukan SDF dilaporkan menggunakan bom fosfor dalam serangan melawan ISIS di Baghouz, Suriah. Serangan dilakukan untuk merebut wilayah terakhir yang dikuasai ISIS di timur Suriah.

Menurut media Suriah Ikhbarya, dikutip dari Sputnik, 4 Maret 2019, melaporkan bombardir fosfor dilakukan pada Ahad malam, dan diduga beberapa warga sipil terluka, menurut sumber warga. Koalisi AS menggunakan bom fosfor putih selama serangan kantong terakhir ISIS, Baghouz.

Baca: Pria Asal Belanda Menyesal Bergabung ke ISIS

Sejumlah laporan telah bermunculan di media Suriah tentang korban sipil akibat fosfor. Penggunaan fosfor putih dilarang berdasarkan konvensi internasional.

Amerika Serikat berulang kali membantah menggunakan fosfor putih dalam serangan udara. Menanggapi tuduhan sebelumnya, Pentagon menyatakan bahwa amunisi yang digunakan oleh AS di Suriah mematuhi semua aturan internasional.

Advertising
Advertising

Asap tebal terlihat di langit Baghouz, selama serangan ke kantong terakhir ISIS.[Sky News]

Dalam beberapa bulan terakhir, SDF yang dipimpin Kurdi telah melakukan operasi terhadap gerilyawan ISIS di Suriah, dengan dukungan dari koalisi yang dipimpin AS.

Koalisi yang dipimpin AS, yang terdiri dari lebih dari 70 negara, sedang melakukan operasi militer terhadap ISIS di Suriah dan Irak.

Pada Ahad, ISIS mengerahkan bom mobil terhadap pasukan SDF yang menyerang Baghouz, dalam upaya terakhir untuk menjaga wilayah terakhirnya, menurut laporan Reuters.

Baca: ISIS Terdesak, Mulai Sembunyi di Bawah Tanah dan Gunakan Sniper

SDF memulai pertempuran yang menentukan pada Ahad setelah maju secara bertahap selama 18 jam untuk menghindari ranjau darat yang disebar ISIS. ISIS juga menggunakan terowongan bawah tanah untuk melakukan penyergapan, sementara SDF maju perlahan didukung serangan udara Koalisi AS.

Berita terkait

8 Personel Militer Suriah Terluka dalam Serangan Israel di Damaskus

12 jam lalu

8 Personel Militer Suriah Terluka dalam Serangan Israel di Damaskus

Suriah mengatakan delapan personel militernya terluka akibat serangan Israel di sekitar ibu kota Damaskus.

Baca Selengkapnya

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

20 jam lalu

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

Amerika Serikat mengakui salah telah membunuh warga sipil saat menargetkan pemimpin Al Qaeda di Suriah dalam serangan drone.

Baca Selengkapnya

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

7 hari lalu

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima telepon dari Menhan AS. Berikut jenjang karier dan profil Lloyd Austin.

Baca Selengkapnya

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

10 hari lalu

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

Ada 10 negara yang paling tidak aman di dunia dan tidak disarankan untuk berkunjung ke sana. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Pemimpin Tertinggi Iran untuk Pertama Kali Tanggapi Serangan ke Israel, Begini Katanya

12 hari lalu

Pemimpin Tertinggi Iran untuk Pertama Kali Tanggapi Serangan ke Israel, Begini Katanya

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei untuk pertama kalinya bereaksi terhadap serangan negaranya terhadap Israel awal bulan ini

Baca Selengkapnya

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

15 hari lalu

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

Konsulat Iran di Damaskus diserang Israel. Garda Revolusi Iran beri serangan balasan dengan tembakkan ratusan rudal ke Israel akhir pakan lalu.

Baca Selengkapnya

Terkait Ketegangan Israel-Iran, Negara-negara Ini Terbitkan Peringatan Perjalanan

20 hari lalu

Terkait Ketegangan Israel-Iran, Negara-negara Ini Terbitkan Peringatan Perjalanan

Peringatan itu muncul saat Teheran menjanjikan pembalasan terhadap Israel atas serangan mematikan 1 April lalu terhadap konsulat Iran di Suriah.

Baca Selengkapnya

Pentagon Frustrasi Menyusul Serangan Israel ke Konsulat Iran di Suriah

20 hari lalu

Pentagon Frustrasi Menyusul Serangan Israel ke Konsulat Iran di Suriah

Pentagon menyebut ketegangan terbaru antara Iran dan Israel turut mengancam pasukan Amerika Serikat di Timur Tengah

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Ancam Iran: Jangan Gunakan Serangan Konsulat untuk Serang Israel

21 hari lalu

Gedung Putih Ancam Iran: Jangan Gunakan Serangan Konsulat untuk Serang Israel

Gedung Putih memperingatkan Iran untuk tidak menggunakan serangan Israel ke konsulat Iran di Suriah sebagai pembenaran ntuk eskalasi regional

Baca Selengkapnya

Israel Waspadai Serangan Iran, Balas Kematian Jenderal Garda Revolusi

21 hari lalu

Israel Waspadai Serangan Iran, Balas Kematian Jenderal Garda Revolusi

Israel mewaspadai serangan balasan dari Iran usai terbunuhnya dua jenderal dari Garda Revolusi.

Baca Selengkapnya