Nazi Jerman Memiliki Teknologi Piring Terbang UFO?

Editor

Budi Riza

Rabu, 8 Agustus 2018 05:05 WIB

Ilustrasi Piring Terbang Nazi. Daily Star

TEMPO.CO, Jakarta - Dokumen rahasia Amerika Serikat yang sudah dibuka untuk publik disebut menyatakan soal klaim dari pejabat intelijen soal teknologi canggih piring terbang UFO yang dimiliki pemimpin Nazi Jerman, Adolf Hitler, pada Perang Dunia II.

Baca:

Dokumen ini disebut milik lembaga intelijen AS CIA dan diberi tanda ‘unevaluated’ atau 'tidak dievaluasi'. Ini disebut sebagai bagian dari dokumen penyelidikan CIA soal keberadaan UFO pada era 1950an.

“Dokumen ini menyatakan Nazi memiliki piring terbang yang mampu terbang hingga ketinggian 12.400 meter dalam tiga menit dengan kecepatan 2500 mil per jam atau 4000 kilometer per jam,” begitu dilansir media Daily Star dan International Business Times pada Senin, 6 Agustus 2018.

Advertising
Advertising

Informasi dari dokumen ini disebut sebagai hasil wawancara petugas CIA dengan seorang insinyur Jerman bernama Georg atau George Klein pada periode 11 Maret – 20 Mei 1952 atau tujuh tahun pasca berakhirnya PD II.

Deklasifikasi file ini dan testimoni Klein muncul dalam pemberitaan media di Yunani, Iran dan Kongo. Belum ada konfirmasi dari juru bicara CIA soal adanya dokumen itu.

Ada klaim pasukan Nazi Jerman pimpinan Adolf Hitler memiliki teknologi pesawat piring terbang. Daily Star

Menurut deklasifikasi dokumen ini, Klein mengklaim Third Reich sebenarnya sukses melakukan uji coba pesawat piring terbang ini di Prague pada Hari Valentine 1945. Ibu kota Ceko ini kemudian dibebaskan pasukan merah Uni Sovyet beberapa bulan kemudian.

Dokumen itu menyatakan pesawat piring terbang ini dikonstruksi di sebuah pabrik yang juga memproduksi roket V2. Menurut Klein, salah satu tim insinyur yang bekerja di Prague tidak sempat diberitahu saat pasukan merah Uni Sovyet mendekat sehingga tertangkap.

Baca:

Klein mengklaim piring terbang ini kemudian dikembangkan oleh Rusia meskipun hingga kini belum ada pesawat piring terbang yang pernah diungkap ke publik.

Dokumen ini disebut ditulis saat AS sedang dilanda kehebohan UFO pada era 1950.

Kelompok teori konspirasi menyatakan sisa pejabat Nazi yang lolos dari Perang Dunia II melarikan diri ke Amerika Selatan di bawah pimpinan Komandan SS Hans Kammler. Hitler disebut ikut di dalam rombongan ini.

Ada juga klaim pesawat piring terbang buatan Nazi telah sampai ke bulan sebelum PD II terjadi.

Klaim yang menyatakan Nazi dan teknologi antigravitasi UFO ini diduga muncul karena kedekatan Hitler dengan salah satu sekte rahasia di Jerman saat itu. Cerita ini kemudian berkembang ke dalam game Wolfenstein dan Call of Duty serta film populer Iron Sky.

Berita terkait

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

17 jam lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

1 hari lalu

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

Bernama lengkap Eva Anna Paula Braun, Braun adalah simpanan yang lalu menjadi istri Adolf Hitler, pemimpin Nazi Jerman di Perang Dunia II.

Baca Selengkapnya

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

1 hari lalu

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

Setelah kematian Adolf Hitler, Ibukota Jerman, Berlin, jatuh ke tangan Sekutu pada 7 Mei 1945. Itu menandai akhir dari Perang Dunia II di Eropa.

Baca Selengkapnya

Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

7 hari lalu

Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

Jerman menyatakan akan melanjutkan pendanaan untuk UNRWA, menyusul negara-negara lain yang sempat menangguhkan pendanaan.

Baca Selengkapnya

Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

8 hari lalu

Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

Menyusul beberapa negara yang telah menghentikan penangguhan dana UNRWA, Jerman melanjutkan kerja sama dengan badan pengungsi Palestina itu.Menyusul b

Baca Selengkapnya

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

8 hari lalu

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

Banyak perpustakaan konvensional unik di setiap negara yang menjadi tempat impian bagi para pecinta buku.

Baca Selengkapnya

Aktivis HAM Myanmar Dicalonkan Nobel Perdamaian 2024: Penghargaan Ini Tidak Sempurna

11 hari lalu

Aktivis HAM Myanmar Dicalonkan Nobel Perdamaian 2024: Penghargaan Ini Tidak Sempurna

Maung Zarni, aktivis hak asasi manusia dan pakar genosida asal Myanmar, dinominasikan Hadiah Nobel Perdamaian 2024, oleh penerima Nobel tahun 1976

Baca Selengkapnya

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

14 hari lalu

Risma Memberikan Kuliah Umum di Universitat Hamburg Jerman

Menteri Sosial, Tri Rismaharini, mendapat sambutan hangat saat memberikan kuliah umum di Asien-Afrika Institut, Universitt Hamburg, Jerman.

Baca Selengkapnya

Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

14 hari lalu

Muncul Keluhan di Media Sosial Ihwal Magang Mahasiswa ke Ceko dan Hungaria, Netizen: Mirip Ferienjob Jerman

Kini di media sosial muncul berbagai keluhan menyangkut magang mahasiswa di Hungaria dan Republik Ceko.

Baca Selengkapnya

Erdogan: Israel Kalahkan Hitler dengan Membantai 14 Ribu Anak-Anak Palestina

14 hari lalu

Erdogan: Israel Kalahkan Hitler dengan Membantai 14 Ribu Anak-Anak Palestina

Recep Tayyip Erdogan kembali menyamakan Israel dengan pemimpin Nazi Adolf Hitler.

Baca Selengkapnya