Ulama Ini Ditahan Usai Mengkritik Keluarga Kerajaan Arab Saudi

Jumat, 13 Juli 2018 16:06 WIB

Sheikh Al-Hawali. [Middle East Monitor]

TEMPO.CO, Jakarta - Otoritas Arab Saudi menahan seorang ulama yang berafiliasi dengan organisasi Sahwa Movement atau Gerakan Kesadaran, Sheikh Safar Al-Hawali, karena mengkritik keluarga Kerajaan.

Kabar tersebut diketahui dari sebuah akun Twitter dengan nama Moatqali Al-Ray atau Tahanan Hati Nurani. Dalam tulisan di media sosial tersebut dinyatakan bahwa penahanan terhadap Sheikh Al-Hawali, 68 tahun, berlangsung hanya beberapa hari setelah dia menerbitkan bukunya, Muslim dan Peradaban Barat.

Baca: Kritik Ulama, Narablog Arab Saudi Dicambuk 1.000 Kali

Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman saat bertemu dengan Menteri Pertahanan Prancis, Florence Barley di Jeddah. english.alarabiya.net

"Buku tersebut berisi kritik terhadap keluarga penguasa Arab Saudi dan Putra Mahkota Abu Dhabi, Mohammed bin Zayed," demikian ditulis Middle East Monitor.

Advertising
Advertising

Akun Twitter Tahanan Hati Nurani juga mengatakan pasukan keamanan menggeruduk rumah Al-Hawali. Dalam aksi tersebut, pasukan keamanan menutup mata Al-Hawali dan mengikatnya, termasuk putranya, Ibrahim.

Kehadiran polisi di rumah Al-Hawali membuat anak-anak ketakutan. "Polisi menyita telepon seluler dan perangkat elektronik."

PM Israel Netanyahu dan Raja Salman. REUTERS

Buku terbaru Sheikh Al-Hawali setebal 3.000 halaman itu berisi kritik terhadap keluarga Kerajaan Arab Saudi. Menurutnya, keluarga Kerajaan membuang uang dengan proyek palsu.

Sheikh Al-Hawali juga menyerang Putra Mahkota Mohammed bin Salman setelah dia diketahui melakukan perjanjian rahasia dengan Israel.

Baca: Mohammed bin Salman Pecat Pangeran Arab Saudi, Mengritik Kerajaan

Menurut laporan sejumlah media di Arab Saudi, Sheikh Al-Hawali adalah seorang ulama pemegang gelar doktor di bidang agama. Dia dikenal pendukung teori benturan antara peradaban Islam dan dunia Barat. Al-Hawali juga salah seorang penentang kuat kehadiran Amerika Serikat dan Israel di kawasan Timur Tengah. Pada 1990-an, otoritas Arab Saudi menjebloskannya ke dalam penjara.

Berita terkait

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

18 jam lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

21 jam lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

1 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

1 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

1 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

2 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

2 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

2 hari lalu

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken terbang ke Riyadh untuk bertemu Pangeran MBS dari Arab Saudi guna membahas perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

2 hari lalu

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menerima lawatan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah di Istana Wapres.

Baca Selengkapnya