Kelompok Radikal di Somalia Haramkan Kantong Plastik

Reporter

Yon Yoseph

Jumat, 6 Juli 2018 09:13 WIB

Pejuang Al Shabab. AP/ Farah Abdi Warsameh

TEMPO.CO, Jakarta - Kelompok radikal di Somalia, Al Shabab, peduli pada lingkungan dengan menerbitkan fatwa yang mengharamkan penggunaan kantong plastik bagi warga yang tinggal di wilayah kekuasaannya. Kelompok yang meresahkan warga Somalia selama beberapa tahun terakhir itu, mengaku turut prihatin dengan dampak sampah plastik pada lingkungan.

Al Shabab, yang bersekutu dengan al-Qaeda dan menyebabkan kematian ribuan warga sipil sejak didirikan pada 2006, menggambarkan kantong plastik sebagai ancaman serius bagi manusia dan hewan.

Selama bertahun-tahun, Al Shabab, kelompok teroris di Afrika Timur itu melarang musik, bioskop, piring satelit, dan organisasi kemanusiaan. Minggu ini, mereka menambahkan daftar baru ke dalam hal-hal yang dilarang, yakni penggunaan kantong plastik.

Baca: Supermarket Australia Menghentikan Penggunaan Kantong Plastik

Ilustrasi kantong plastik. Shutterstock

Advertising
Advertising

Baca: Juli 2018, Penggunaan Kantong Plastik Dilarang di Balikpapan

Seperti dilansir New York Times pada 4 Juli 2018, pernyataan yang melarang penggunaan kantong plastik diterbitkan di Somalimemo.net, situs pendukung Al Shabab yang diyakini dijalankan oleh kantor media kelompok teroris.

Situs itu menayangkan rekaman audio dari Mohammed Abu Abdullah, Pemimpin kelompok Al Shabab di wilayah Jubaland, yang mengatakan kantong plastik telah menimbulkan ancaman serius bagi manusia dan hewan. Sayang, dia tidak menjelaskan cara menegakkan peraturan itu.

Bukan hanya mengharamkan pemakaian kantong plastik, Al Shabab juga telah melarang kegiatan penebangan pohon secara ilegal. Al Shabab bukan kelompok teror pertama yang mengekspresikan kepedulian mereka terhadap lingkungan. Baru-baru ini, Pemimpin Taliban, Haibatullah Akhundzada, juga mendesak orang-orang Afghanistan untuk menanam lebih banyak pohon.

NEW YORK TIMES | GLOBAL NEWS

Berita terkait

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

13 jam lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

6 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Resmi Diskors Satu Pertandingan karena Lakukan Gerakan Tak Senonoh di Liga Arab Saudi

29 Februari 2024

Cristiano Ronaldo Resmi Diskors Satu Pertandingan karena Lakukan Gerakan Tak Senonoh di Liga Arab Saudi

Cristiano Ronaldo dijatuhi skorsing untuk satu pertandingan karena melakukan gerakan tidak senonoh saat Al Nassr mengalahkan Al Shabab.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Dikabarkan Kena Sanksi Larangan Bermain dan Denda Usai Buat Gerakan Tak Senonoh

27 Februari 2024

Cristiano Ronaldo Dikabarkan Kena Sanksi Larangan Bermain dan Denda Usai Buat Gerakan Tak Senonoh

Cristiano Ronaldo membuat gerakan tak senonoh setelah Al Nassr mengalahkan Al Shabab di Liga Pro Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Dikritik dan Terancam Sanksi karena Buat Gerakan Tak Senonoh saat Al Nassr Kalahkan Al Shabab 3-2

26 Februari 2024

Cristiano Ronaldo Dikritik dan Terancam Sanksi karena Buat Gerakan Tak Senonoh saat Al Nassr Kalahkan Al Shabab 3-2

Cristiano Ronaldo mendapatkan banyak kritikan karena melakukan gerakan tidak senonoh setelah Al Nassr menang 3-2 atas Al Shabab dalam Liga Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Arab Saudi Pekan Ke-21: Al Nassr Kalahkan Al Shabab 3-2, Ronaldo Cetak Gol Penalti

26 Februari 2024

Hasil dan Klasemen Liga Arab Saudi Pekan Ke-21: Al Nassr Kalahkan Al Shabab 3-2, Ronaldo Cetak Gol Penalti

Al Nassr mengalahkan Al Shabab dengan skor 3-2 dalam pertandingan Liga Arab Saudi (Saudi Pro League). Cristiano Ronaldo cetak gol.

Baca Selengkapnya

Catatan Apik Cristiano Ronaldo Jelang Laga Al Shabab vs Al Nassr di Liga Pro Arab Saudi

25 Februari 2024

Catatan Apik Cristiano Ronaldo Jelang Laga Al Shabab vs Al Nassr di Liga Pro Arab Saudi

Cristiano Ronaldo telah mengoleksi tiga gol dan satu assist dalam dua pertemuan terakhir kontra Al Shabab musim ini.

Baca Selengkapnya

Somalia, Negara Paling Korup di Dunia Versi Transparency International

1 Februari 2024

Somalia, Negara Paling Korup di Dunia Versi Transparency International

Transparency International telah merilis hasil Indeks Persepsi Korupsi. Berikut profil Somalia, negara paling korup di dunia.

Baca Selengkapnya

10 Negara Paling Korup di Dunia Versi Transparency International, Korea Utara Nomor Berapa?

1 Februari 2024

10 Negara Paling Korup di Dunia Versi Transparency International, Korea Utara Nomor Berapa?

Transparency International merilis hasil Indeks Persepsi Korupsi. Berikut 10 negara paling korup di dunia.

Baca Selengkapnya

Bursa Transfer Liga Inggris: Tak Ada Tawaran dari Al Shabab, Miguel Almiron Tetap di Newcastle United

30 Januari 2024

Bursa Transfer Liga Inggris: Tak Ada Tawaran dari Al Shabab, Miguel Almiron Tetap di Newcastle United

Newcastle United membutuhkan Miguel Almiron untuk memperbaiki posisi mereka di peringkat ke-10 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya