Pemilu Presiden Kolombia Lanjut ke Putaran Kedua

Reporter

Tempo.co

Senin, 28 Mei 2018 09:42 WIB

Presiden Kolombia Juan Manuel Santos. REUTERS/Andres Picov/Colombian Presidency

TEMPO.CO, Jakarta - Kolombia akan menyelenggarakan pemilu presiden putaran kedua setelah pemilu pada Minggu, 27 Mei 2018, tidak menghasilkan satu calon presiden pun dengan raihan suara 50 persen. Pemilu putaran kedua dijadwalkan pada 17 Juni 2018.

Dikutip dari situs Al-Jazeera pada Senin, 28 Mei 2018, tiga calon Presiden Kolombia yang akan maju adalah Ivan Duque, Gustavo Petro, dan Sergio Fajardo. Duque sejauh ini memimpin dengan suara terbanyak, yakni 39.1 persen, tapi raihan ini tidak cukup untuk membuatnya duduk di kursi presiden. Kemenangan Duque sudah diprediksi karena dia selalu unggul dalam sejumlah jajak pendapat.

Duque dalam pemilu putaran kedua harus berhadapan dengan Petro, calon presiden dari sayap kiri. Dia memperoleh 25,1 persen suara dalam pemilu putaran pertama. Sedangkan Fajardo adalah mantan pensiunan militer Kolombia yang berasal dari sayap tengah-kiri dengan raihan suara 23,8 persen. Calon Presiden Kolombia yang terpilih nanti akan memimpin negara itu selama empat tahun, yang dimulai pada Agustus 2018.

Sekitar 36 juta warga Kolombia memberikan hak suaranya dalam pemilu hari Minggu kemarin. Presiden terpilih akan memegang peran kunci untuk mengamankan kesepakatan damai antara pemerintah Kolombia dan kelompok pemberontak, FARC.

Advertising
Advertising

Presiden Kolombia saat ini, Juan Manuel Santos, memenangi Nobel Perdamaian pada 2016 karena telah berjasa mengakhiri pemberontakan FARC yang merongrong Kolombia selama puluhan tahun. Santos sudah tidak boleh lagi maju dalam pemilu Kolombia karena sudah dua kali menjabat presiden. Dia menggambarkan Pemilu 2018 sebagai proses demokrasi paling damai dan aman dalam sejarah Kolombia.

"Sejauh ini, tak ada satu pun tempat pemungutan suara yang harus dipindahkan karena alasan keamanan," ujar Santos.

Baca: 50 Tahun Memberontak, FARC-Pemerintah Kolombia Berdamai

Presiden Kolombia, Juan Manuel Santos, mendapat hadiah Nobel 2016 untuk bidang perdamaian untuk upaya kerja kerasnya dalam mengakhiri perang saudara di negara ini selama lebih dari 50 tahun. REUTERS/Jose Miguel Gomez

Baca: Kongres Pertama Pemberontak Kolombia, FARC Jadi Partai Politik

Antrean warga yang hendak memberikan hak suaranya terlihat di tempat-tempat pemungutan suara di penjuru Ibu Kota Bogota. Wartawan Al-Jazeera melaporkan, pemilu pada 27 Mei 2018 itu berjalan damai dan telah menjadi hal yang jarang terjadi di Kolombia dalam beberapa waktu terakhir.

Berita terkait

Warga Panama Selenggarakan Pemilihan Umum

10 jam lalu

Warga Panama Selenggarakan Pemilihan Umum

Warga Panama pada Minggu, 5 Mei 2024, berbondong-bondong memberikan hak suaranya dalam pemilihan umum untuk memilih presiden

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

13 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Pengamat: Proses Sidang Sengketa Pilpres di MK Membantu Redam Suhu Pemilu

1 hari lalu

Pengamat: Proses Sidang Sengketa Pilpres di MK Membantu Redam Suhu Pemilu

Ahli politik dan pemerintahan dari UGM, Abdul Gaffar Karim mengungkapkan sidang sengketa pilpres di MK membantu meredam suhu pemilu.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

2 hari lalu

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

Harga Jagung di tingkat petani anjlok saat panen raya. Presiden Jokowi mendorong hilirisasi untuk menstabilkan harga.

Baca Selengkapnya

Fakta tentang Gustavo Petro, Presiden Kolombia, Pembela Hak-hak Palestina

3 hari lalu

Fakta tentang Gustavo Petro, Presiden Kolombia, Pembela Hak-hak Palestina

Kolombia pernah berhubungan akrab dengan Israel, tetapi Gustavo Petro, sang presiden, tidak pernah menahan diri untuk mengkritik negara Zionis itu.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Naik Pitam Komisioner KPU Absen di Sidang Pileg: Sejak Pilpres Enggak Serius

3 hari lalu

Hakim MK Naik Pitam Komisioner KPU Absen di Sidang Pileg: Sejak Pilpres Enggak Serius

Hakim MK Arief Hidayat menegur komisioner KPU yang tak hadir dalam sidang PHPU Pileg Panel III. Arief menilai KPU tak menganggap serius sidang itu.

Baca Selengkapnya

Kolombia Putuskan Hubungan dengan Israel karena Genosida di Gaza

3 hari lalu

Kolombia Putuskan Hubungan dengan Israel karena Genosida di Gaza

Presiden Gustavo Petro mengumumkan Kolombia akan memutus hubungan diplomatik dengan Israel atas genosida di Gaza.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

4 hari lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

5 Presiden Indonesia yang Juga Petinggi Partai, Tak ada Nama Jokowi

5 hari lalu

5 Presiden Indonesia yang Juga Petinggi Partai, Tak ada Nama Jokowi

Jokowi jadi satu-satunya presiden Indonesia yang dipecat dari partai, inilah 5 Presiden Indonesia yang juga menjadi petinggi partai.

Baca Selengkapnya

Standard Chartered Perkiraan Pertumbuhan PDB Indonesia 2024 Menjadi 5,1 Persen

6 hari lalu

Standard Chartered Perkiraan Pertumbuhan PDB Indonesia 2024 Menjadi 5,1 Persen

Standard Chartered menurunkan perkiraan pertumbuhan produk domestik bruto atau PDB Indonesia tahun 2024 dari 5,2 persen menjadi 5,1 persen.

Baca Selengkapnya