Wartawan Foto Palestina Tewas Dibedil Tentara Israel

Reporter

Tempo.co

Minggu, 8 April 2018 09:55 WIB

Seorang wanita Palestina melemparkan batu kearah tentara Israel saat bentrokan ketika aksi protes menuntut pengembalikan tanah mereka di perbatasan Gaza, 6 April 2018. Total 27 warga Palestina tewas dan ratusan luka-luka sejak bentrokan Jumat lalu. AP

TEMPO.CO, Jakarta - Wartawan foto warga negara Palestina, Yaser Murtaja, tewas karena luka akibat tembakan tentara Israel pada Jumat, 6 April 2018 waktu setempat. Yaser, 30 tahun, tewas saat meliput aksi unjuk rasa bernama Pawai Kepulangan di wilayah perbatasan Gaza-Israel.

Sejumlah foto memperlihatkan Murtaja terbaring dengan tubuh terluka di sebuah tandu. Dia mengenakan sebuah rompi anti peluru warna biru bertulis ‘Press’ dalam huruf besar. Otoritas kesehatan Palestina mengatakan sebuah peluru tajam telah menembus rompi anti-peluru dan melukai sisi perutnya. Murtaja meninggal dunia saat hendak dibawa ke rumah sakit.

“Pasukan pertahanan Israel tidak dengan sengaja mengincar jurnalis. Keadaan dimana jurnalis itu tertembak oleh pasukan sedang disidik,” demikian bunyi pernyataan angkatan bersenjata Israel, dikutip dari Reuters, Minggu, 8 April 2018.

Baca: Amerika Serikat Gelar Konferensi Soal Gaza Tanpa Palestina

Jurnalis Palestina berusia 30 tahun Yasser Murtaja dievakuasi usai tewas tertembak oleh pasukan Israel di perbatasan Jalur Gaza. Kameramen Palestina untuk Ain Media tersebut meninggal pada hari Sabtu, 6 April 2018. REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa

Advertising
Advertising

Aksi protes Pawai Kepulangan dimulai sejak 30 Maret 2018 di sepanjang wilayah perbatasan Israel-Gaza. Aksi ini untuk menghidupkan kembali tuntutan pengembalian hak-hak para pengungsi Palestina yang terusir ketika negara Israel dibentuk.

Baca: Israel: Kami Membunuh 200 Warga Palestina Sejak Akhir 2015

Dalam unjuk rasa Sabtu, 7 April 2018, sebanyak 8 warga Palestina terluka. Israel telah menempatkan para penembak jitu untuk menghentikan upaya oleh setiap warga Palestina yang menerobos wilayah perbatasan atau mensabotase pagar keamanan perbatasan.

Murtaja adalah wartawan foto dari Ain Media di Palestina. Dia adalah warga Palestina ke-29 yang terbunuh dalam aksi unjuk rasa yang rencananya dilakukan sampai Mei 2018.

Berita terkait

Hamas Serang Pangkalan Militer Israel di Rafah, Tiga Tentara IDF Tewas

53 menit lalu

Hamas Serang Pangkalan Militer Israel di Rafah, Tiga Tentara IDF Tewas

Bentrokan antara Hamas Israel terjadi di Rafah kemarin. Hamas menyerang pangkalan militer Israel dengan roket yang dibalas oleh Israel.

Baca Selengkapnya

Peluang Gencatan Senjata antara Israel dan Hamas Masih Tipis

1 jam lalu

Peluang Gencatan Senjata antara Israel dan Hamas Masih Tipis

Peluang untuk terjadinya gencatan senjata antara Israel dan Hamas masih jauh dari harapan karena kedua belah pihak masih bersikukuh pada pendirian

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

2 jam lalu

Top 3 Dunia; Gedung Putih Sebut Tel Aviv Siap-siap Serang Rafah

Top 3 dunia, di urutan pertama berita tentang Pemerintah Israel yang bersikukuh akan menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Israel Resmi Menutup Operasional Al Jazeera

12 jam lalu

Israel Resmi Menutup Operasional Al Jazeera

Lewat pemungutan oleh anggota parlemen Israel, operasional Al Jazeera di Israel resmi ditutup karena dianggap menjadi ancaman keamanan

Baca Selengkapnya

Pengakuan Palestina sebagai Negara Berdaulat akan Jadi Pukulan Telak bagi Israel

17 jam lalu

Pengakuan Palestina sebagai Negara Berdaulat akan Jadi Pukulan Telak bagi Israel

Menteri Luar Negeri Turkiye sangat yakin pengakuan banyak negara terhadap Palestina sebagai sebuah negara akan menjadi pukulan telak bagi Israel

Baca Selengkapnya

Lagi, Warga Israel Unjuk Rasa Menuntut Sandera yang Ditahan Hamas Dibebaskan

18 jam lalu

Lagi, Warga Israel Unjuk Rasa Menuntut Sandera yang Ditahan Hamas Dibebaskan

Ribuan warga Israel berunjuk rasa di Tel Aviv menuntut Benjamin Netanyahu menerima proposal gencatan senjata Hamas demi dibebaskannya sandera

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Singgung Isu Palestina di KTT OKI

20 jam lalu

Retno Marsudi Singgung Isu Palestina di KTT OKI

Retno Marsudi mengingatkan seluruh negara anggota OKI berutang kemerdekaan kepada rakyat Palestina.

Baca Selengkapnya

Pembicaraan Damai Hamas dan Israel Dimulai Lagi

21 jam lalu

Pembicaraan Damai Hamas dan Israel Dimulai Lagi

Hamas tak berharap banyak pada pembicaraan damai kali ini karena Israel masih bersikukuh pada sikapnya yang tak mau mengakhiri perang Gaza.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

23 jam lalu

Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Irlandia Berkemah di Trinity College Dublin untuk Protes Pro-Palestina

1 hari lalu

Mahasiswa Irlandia Berkemah di Trinity College Dublin untuk Protes Pro-Palestina

Mahasiswa Irlandia mendirikan perkemahan di Trinity College Dublin untuk memprotes serangan Israel di Gaza.

Baca Selengkapnya