Terbukti Jual Rudal ke Iran, AS Hukum Pria Ini 25 Tahun Penjara

Kamis, 15 Maret 2018 13:10 WIB

Reza Olangian, WN Ganda AS-Iran DIpenjara 25 Tahun Jual Rudal ke Iran

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang pria kewarganegaraan ganda, Iran dan AS, dijatuhi hukuman penjara selama 25 tahun setelah terbukti bersalah membeli rudal dan komponen pesawat terbang untuk pemerintah Iran. Tindakannya tersebut dianggap melanggar sanksi negara yang dipimpin Donald Trump itu terhadap Iran.

Pria bernama Reza Olangian, 57 tahun, dijatuhi hukuman oleh Hakim Distrik AS Loretta Preska di Manhattan pada Rabu, 14 Maret 2018 waktu setempat. Penjara selama 25 tahun disbeut sebagai vonis minimun yang diperbolehkan berdasarkan undang-undang federal. Jaksa menuntut Olangian dengan hukuman lebih berat.

Baca: Jadi Mata-mata, Garda Revolusi Tahan Warga Iran-AS

"Saya pikir Hakim Preska melihat bahwa 25 tahun adalah waktu yang sangat lama bagi Olangian," kata Gregory Morvillo, pengacara Olangian, seperti dilansir Reuters pada 15 Maret 2018.

Meski dihukum lebih ringan dari tuntutan jaksa, Olangian akan mengajukan banding.

Olangian divonis bersalah oleh juri pada November 2016 atas kejahatan yang meliputi persekongkolan untuk mengakuisisi dan mentransfer rudal anti-pesawat terbang.

Baca: Dituding Mata-mata, Teheran Hukum Pengusaha Warga Iran-AS

Advertising
Advertising

Selama persidangan pengacaranya mengatakan Olangian adalah musuh pemerintah Iran dan bahwa usahanya untuk menjadi perantara penjualan senjata sebenarnya dimaksudkan sebagai operasi rahasia untuk mengekspos upaya Iran menghindari sanksi AS.

Berdasarkan dokumen pengadilan, Olangian lahir di Iran, datang ke AS sebagai mahasiswa pada tahun 1979, sebelum menjadi warga negara AS pada tahun 1999 dan pindah kembali ke Iran pada tahun 2004.

Dia ditangkap di Estonia pada Oktober 2012 dan diekstradisi ke Amerika Serikat setelah menjalani operasi yang diatur oleh Drug Enforcement Administration AS (DEA).

Baca: Iran Blokir Telegram, Pavel Durov Blokir Kanal Amadnews

Olangian bertemu seorang informan DEA di Ukraina tahun 2012 yang menyamar sebagai broker senjata Rusia untuk mengatur pembelian rudal darat-ke-udara dan berbagai komponen pesawat militer.

Olangian menegosiasikan sebuah kesepakatan membeli 10 rudal dan puluhan suku cadang pesawat. Namun, dalam sebuah video konferensi dengan informan DEA, terungkap bahwa dia pada akhirnya ingin memperoleh setidaknya 200 rudal. Dia juga mengaku mengincar keuntungan besar dalam penjualan senjata tersebut.

Berita terkait

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

2 hari lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

3 hari lalu

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

Iran memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan AS, individu-individu, yang terlibat dalam genosida di Gaza

Baca Selengkapnya

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

5 hari lalu

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.

Baca Selengkapnya

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

5 hari lalu

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

Iran akan mendorong pertukaran ekspor impor pada subsektor hortikultura khususnya yang berkaitan dengan buah-buahan

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

7 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

7 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

8 hari lalu

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

Iran dikenal memiliki sumber daya alam dan potensi kekayaan yang tinggi. Termasuk saffron, apakah itu?

Baca Selengkapnya

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

10 hari lalu

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

Jet tempur AS, Prancis, Inggris,dan Yordania ikut turun laga pada malam Iran menyerang Israel secara langsung dan keras.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

10 hari lalu

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

Kedubes Rusia mengatakan Moskow siap memasok pesawat tempur Sukhoi jika ada minat dari Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

11 hari lalu

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

Iran meluncurkan 320 hingga 350 senjata yang membawa bahan peledak seberat total 85 ton ke Israel pada Sabtu dinihari, 13 April 2024.

Baca Selengkapnya