Trump Pecat Rex Tillerson, Tunjuk Direktur CIA Jadi Menlu AS

Reporter

Tempo.co

Selasa, 13 Maret 2018 21:32 WIB

Menteri Luar Negeri AS Rex Tillerson. REUTERS/Francois Lenoir

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Donald Trump memecat Menteri Luar Negeri Rex Tillerson dan memberikan posisi itu diisi oleh Direktur CIA, Mike Pompeo. Trump menunjuk Gina Haspel menjadi direktur CIA yang ditinggalkan Pompeo.

"Saya pikir Rex akan lebih bahagia sekarang," kata Trump saat mengumumkan pemecatan diplomat top di kabinet Trump seperti dikutip dari CNN, Selasa, 13 Maret 2018.

Baca: Frustasi Hadapi Trump, Menlu Tillerson Segera Mundur

Melalui akun Twitternya, Trump berujar: "Mike Pompeo, Direktur CIA, akan menjadi menteri luar negeri kita yang bru. Dia akan melakukan pekerjaan yang fantastik! Terimakasih untuk Rex Tillerson atas pelayanannya! Gina Haspel akan menjadi Direktur CIA yang baru dan perempuan pertama yang terpilih. Selamat untuk semua!"

Trump meminta Tillerson mundur secara resmi pada hari Jumat pekan lalu.

Sementara hari Senin lalu, Tillerson masih melakukan kunjungan kerja ke Kenya dan rencananya ke beberapa negara Afrika lainnya. Namun, ia membatalkan kunjungannya setiba di Kenya dan kembali ke Washington DC.

Sekretaris Negara AS baru Rex Tillerson (kiri) saat sumpah jabatan oleh wakil Presiden Mike Pence yang disaksikan Presiden Donald Trump di gedung putih Washington, 2 Februari 2017. REUTERS/Carlos Barria

Baca: Tillerson: AS Tidak Berniat Mendongkel Rezim Korea Utara

Advertising
Advertising

Menurut pejabat senior, Trump mengganggap ini saatnya untuk melakukan transisi sehubungan dengan akan diadakannya dialog dengan Korea Utara dan berbagai negosiasi lainnya.

Wakil menteri untuk Diplomasi Publik, Steve Goldstein mengatakan Tillerson tidak berbicara dengan Trump dan tidak mengetahui alasan di balik pemecatan dirinya.

Namun jika meruntut ke belakang, Trump pertama kali marah besar kepada Tillerson setelah terungkap ucapannya menyebut Trump seorang moron. Dan, kerap kedua orang ini berbeda pendapat tentang sejumlah isu.

Baca: Bertemu Recep Tayyip Erdogan, Rex Tillerson Tak Pakai Penerjemah

Seperti dilaporkan Al Jazeera, Trump dan Tillerson bahkan sudah tidak saling bertemu dalam membahas sejumlah isu seperti kesepakatan nuklir dengan iran dan krisis di Teluk.

"Kami tidak saling sepakat dalam beberapa hal," kata Trump tentang hubungan kerjanya dengan Rex Tillerson kepada wartawan di luar Gedung Putih pada hari Selasa, 13 Maret 2018.

Berita terkait

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

9 hari lalu

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

Seorang pria membakar dirinya di luar gedung pengadilan New York tempat persidangan uang tutup mulut bersejarah Donald Trump.

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

17 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Trump: Kehormatan bagi Saya Masuk Penjara karena Melanggar Perintah Pembungkaman

20 hari lalu

Trump: Kehormatan bagi Saya Masuk Penjara karena Melanggar Perintah Pembungkaman

Trump telah mengaku tidak bersalah atas 34 dakwaan pemalsuan catatan bisnis dan menyangkal pernah bertemu dengan Stormy Daniels.

Baca Selengkapnya

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

24 hari lalu

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih

Baca Selengkapnya

Trump Dikabarkan Baru-baru Ini Berbicara dengan Mohammed bin Salman

24 hari lalu

Trump Dikabarkan Baru-baru Ini Berbicara dengan Mohammed bin Salman

Arab Saudi adalah tempat yang dikunjungi Trump setelah dilantik sebagai Presiden AS pada 2017.

Baca Selengkapnya

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

30 hari lalu

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, menyindir Donald Trump, yang akan menjadi pesaingnya lagi dalam pemilihan presiden AS yang akan datang pada bulan November.

Baca Selengkapnya

Trump Minta Israel Akhiri Perang di Gaza, Ini Alasannya

34 hari lalu

Trump Minta Israel Akhiri Perang di Gaza, Ini Alasannya

Sebagai sekutu paling loyal, Donald Trump memperingatkan Israel untuk mengakhiri perangnya di Gaza.

Baca Selengkapnya

Blinken dan Biden Ucapkan Selamat kepada Prabowo, Apa Artinya untuk Hubungan Indonesia-AS?

38 hari lalu

Blinken dan Biden Ucapkan Selamat kepada Prabowo, Apa Artinya untuk Hubungan Indonesia-AS?

Diplomat top AS, Antony Blinken, baru mengucapkan selamat kepada Prabowo setelah hasil resmi KPU diumumkan.

Baca Selengkapnya

Anatomi Persaingan Sengit Trump Biden di Super Tuesday Menuju Bertarung di Pilpres

46 hari lalu

Anatomi Persaingan Sengit Trump Biden di Super Tuesday Menuju Bertarung di Pilpres

Hasil dari kontes di negara bagian Georgia, Mississippi dan Washington tidak pernah diragukan lagi menyodorkan pertarungan ulang Trump Biden.

Baca Selengkapnya

Sah, Biden Vs Trump di Pilpres AS Bakal Terulang Lagi!

46 hari lalu

Sah, Biden Vs Trump di Pilpres AS Bakal Terulang Lagi!

Dalam pilpres AS tahun ini, Biden vs Trump akan kembali terulang dalam memperebutkan suara rakyat Amerika.

Baca Selengkapnya