Kecelakaan Helikopter, Kesaksian Fotografer Pangeran Arab Saudi

Jumat, 10 November 2017 06:00 WIB

Faris al-Taraki. alarabiya.net

TEMPO.CO, Jakarta - Faris al-Taraki, fotografer yang sedianya menemani perjalanan Pangeran Arab Saudi Mansour bin Muqrin, mengungkapkan alasannya mengapa dia tidak boleh ikut melakukan kunjungan ke Al-Barak, Provinsi Asir, bersama rombongan.

Ketika ditemui wartawan Taraki masih tidak percaya atas apa yang terjadi. Dia menyatakan, "Sebelum melakukan perjalanan dengan helikopter, saya menemui pengawal Pangeran Mansour yang bertanggung jawab atas kunjungan beliau."

Faris al-Taraki. alarabiya.net

Baca: Helikopter Militer Arab Saudi Jatuh, 4 Tewas

Dia melanjutkan, "Saya mendesaknya agar bisa menemani Pangeran Mansour di dalam helikopter agar bisa mengabadikan perjalanan tersebut. Namun menurut pengawal kursi penuh, hanya untuk tujuh penumpang. Dia berjanji akan mengajak jika ada kursi kosong."

Advertising
Advertising

"Saat mereka menuju helikopter, saya melihat kursi memang penuh untuk para pejabat. Petugas keamanan melarang saya ikut karena tidak ada kursi kosong," ucapnya. "Saya menunggu di lapangan terbang hingga mendengar kabar buruk."

Mansour bin Murqin, Wakil Gubernur Asir, tewas dalam sebuah kecelakaan helikopter, Ahad, 5 November 2017. Selain dia, insiden tersebut menewaskan seluruh penumpang yang terdiri atas para pejabat dan komandan militer di kawasan Asir.

Spekulasi kabar yang berkembang menyebutkan kecelakaan helikopter tersebut ada unsur kesengajaan. Bahkan ada yang mengatakan akibat ditembak jatuh oleh pasukan keamanan Arab Saudi.

Menurut sumber yang tak bersedia disebutkan namanya kepada New Khaleej, bin Muqrin diyakini menjadi penentang utama Pangeran Mohammed bin Salman melanjutkan sukses Kerajaan Arab Saudi.

Pangeran Mansour bin Muqrin. Dailymail.co.uk

Sumber menjelaskan, bin Muqrin baru-baru ini mengirimkan sebuah surat kepada sekitar 1.000 pangeran berisi desakan membatalkan dukungan terhadap bin Salman melanjutkan takhta Kerajaan.

Baca: Arab Saudi Cegat Misil Yaman yang Menyasar Bandara Riyadh

"Serangan terhadap helikopter tersebut adalah sebuah pesan jelas bagi penentang keluarga Kerajaan atas penunjukan bin Salman," kata sumber di Arab Saudi.

AL ARABIYA | MIDDLE EAST MONITOR

Berita terkait

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

16 jam lalu

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

Menurut media asal AS, Arab Saudi menangkap warganya karena mengkritik Israel di media sosial terkait perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

1 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

1 hari lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

1 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

2 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

2 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

2 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

3 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

3 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

3 hari lalu

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken terbang ke Riyadh untuk bertemu Pangeran MBS dari Arab Saudi guna membahas perang di Gaza.

Baca Selengkapnya