Tim KJRI Davao Temui Minhati, Istri Pemimpin Maute Jaringan ISIS

Selasa, 7 November 2017 09:00 WIB

Minhati Madrais. ICPO

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Davao, Filipina bertemu dengan Minhati Madrais, istri salah satu pimpinan kelompok Maute jaringan ISIS, Omarkhayyam Maute atau Omar Maute di kantor polisi Iligan City, Filipina, pagi ini, 7 November 2017.

Baca: Ditangkap, Istri Pemimpin Teroris Omar Maute Minta Bantuan KBRI

"Tim KJRI Davao sudah memperoleh akses kekonsuleran dan bertemu dengan Minhati Madrais, istri Omarkhayaam, salah satu pimpinan Maute Group. Mereka saat ini berada di Kantor Polisi Iligan City," kata Lalu M.Iqbal, Direktur Perlindungan WNI dan Bantuan Hukum Indonesia di Kementerian Luar Negeri melalui pesan singkat di Whatsapp.
Sejumlah bangunan dan masjid yang hancur akibat pertempuran tentara Filipina dan militan Maute di Saduc proper, kota Marawi, Filipina, 22 Oktober 2017. Komandan militer utama Filipina mengumumkan kemenangan total atas militan Maute di kota Marawi. REUTERS/Romeo Ranoco

Menurut Iqbal, Minhati dan 6 anaknya ditemui tim KJRI Davao dalam keadaan sehat. Mereka diperlakukan dengan baik oleh Kepolisian Iligan City.

Mengenai kelanjutan penanganan Minhati dan enam anaknya, Iqbal menjelaskan, Kepolisian Iligan City masih menunggu arahan Manila, termasuk tentang lokasi proses hukum yang akan dijalani Minhati akan dilakukan di Manila atau Iligan City.

Dalam pertemuan itu, Iqbal menjelaskan, tim KJRI baru sebatas melakukan kunjungan kekonsuleran, khususnya karena ada 6 anak-anak di bawah umur.

Baca: Peran Penting Istri Pemimpin Teroris Omar Maute di Marawi

"Kami belum masuk ke substansi peran Minhati Madrais di Marawi. Kami akan dalami dan berkoordinasi dengan kepolisian Filipina," kata Iqbal menanggapi pertanyaan tentang Minhati disebut berperan mengurus logistik dan pengelolaan keuangan Maute selama 5 bulan konflik berdarah pecah di Marawi.

Minhati mengatakan dirinya telah meminta bantuan Kedutaan Besar Republik Indonesia atau KBRI setelah dia ditangkap oleh anggota polisi Filipina dan ditahan pada hari Minggu pagi, 5 November 2017 di Steele Makers Village, Iligan City, Mindanao Utara.

Baca: Omar Maute Bertemu Minhat di Mesir, Nikah, Pimpin Teror di Marawi

Advertising
Advertising

Minhati yang berasal dari Babelan, Bekasi menjelaskan dirinya merasa tidak aman karena tidak ada seorang pun dari KBRI menghubungi sejak dirinya ditangkap.

"Saya merasa tidak aman di sini, jadi tolong dari kedutaan, selamatkan saya dan anak-anak saya," kata Minhati seperti yang dilansir ABS-CBN News pada 5 November 2017.

Berita terkait

Temui Minhati Madrais, Ini yang Akan Dilakukan Densus 88

8 November 2017

Temui Minhati Madrais, Ini yang Akan Dilakukan Densus 88

Densus 88 dan Kementerian Luar Negeri akan menemui istri pimpinan ISIS, Omar Khayam Maute, Minhati Madrais yang ditangkap di Filipina.

Baca Selengkapnya

Minhati Madrais Ditangkap, Densus 88 Berangkat ke Filipina

7 November 2017

Minhati Madrais Ditangkap, Densus 88 Berangkat ke Filipina

Densus 88 akan berkoordinasi dengan otoritas Filipina terkait dengan proses hukum yang sedang dijalani Minhati Madrais, istri pemimpin Maute.

Baca Selengkapnya

Paspor WNI Istri Pemimpin Maute Jaringan ISIS Sudah Kadaluarsa

7 November 2017

Paspor WNI Istri Pemimpin Maute Jaringan ISIS Sudah Kadaluarsa

Paspor Minhati Madrais, istri salah seorang pemimpin kelompok Maute jaringan ISIS di Filipina, kadaluarsa sejak Januari 2017.

Baca Selengkapnya

Peran Penting Istri Pemimpin Teroris Omar Maute di Marawi

6 November 2017

Peran Penting Istri Pemimpin Teroris Omar Maute di Marawi

Istri pemimpin teroris yang tewas Omar Maute, bertanggung jawab atas logistik dan keuangan kelompok Maute di Marawi, Filipina.

Baca Selengkapnya

Omar Maute Bertemu Minhat di Mesir, Nikah, Pimpin Teror di Marawi

6 November 2017

Omar Maute Bertemu Minhat di Mesir, Nikah, Pimpin Teror di Marawi

Omar Maute mulai masuk radar militer Filipina sejak melakukan serangan pada pos perbatasan pemerintah di Madalum, Lanao del Su, Mindanao, pada 2013.

Baca Selengkapnya

Hapilon Tewas, Milisi Malaysia Jadi Pimpinan ISIS Asia Tenggara

19 Oktober 2017

Hapilon Tewas, Milisi Malaysia Jadi Pimpinan ISIS Asia Tenggara

Milisi Malaysia, Mahmud Ahmad, jadi petinggi ISIS di Marawi selatan setelah kematian Hapilon dan Omar Maute

Baca Selengkapnya

Isnilon dan Omar Maute Tewas, Wiranto Merujuk Pertemuan Manado

16 Oktober 2017

Isnilon dan Omar Maute Tewas, Wiranto Merujuk Pertemuan Manado

Wiranto berujar pemerintah Indonesia akan menanyakan ke Filipina kapan kira-kira masalah ISIS di Marawi tuntas.

Baca Selengkapnya

Pemimpin Abu Sayyaf, Hapilon dan Milisi Maute Tewas di Marawi

16 Oktober 2017

Pemimpin Abu Sayyaf, Hapilon dan Milisi Maute Tewas di Marawi

Pemimpin Abu Sayyaf, Isnilon Hapilon tewas bersama Omar Mate dalam operasi militer di Marawi, Filipina tadi pagi. .

Baca Selengkapnya

Militer Filipina Kehabisan Dana Tumpas Maute di Marawi  

9 September 2017

Militer Filipina Kehabisan Dana Tumpas Maute di Marawi  

Filipina telah menghabiskan Ro 660,2 miliar untuk operasi militer melawan Maute di Marawi

Baca Selengkapnya

Maute Paksa Wanita dan Anak-anak Angkat Senjata di Marawi  

5 September 2017

Maute Paksa Wanita dan Anak-anak Angkat Senjata di Marawi  

Kelompok Maute pro-ISIS memaksa wanita dan anak-anak angkat senjata karena milisi pria banyak yang tewas terbunuh.

Baca Selengkapnya