Assad: Intervensi Rusia di Suriah Demi Amankan Timur Tengah

Reporter

Senin, 5 Oktober 2015 15:36 WIB

Sejumlah kru AU Rusia tengah menyiapkan sebuah pesawat tempur serang darat. Sekitar 32 pesawat tempur ditempatkan di Latakia base, untuk mendukung operasi tempur menghancurkan ISIS. Suriah, 3 Oktober 2015. Dailymail

TEMPO.CO, Damaskus - Presiden Suriah Bashar al-Assad menyatakan intervensi militer Rusia ke negerinya demi menyelamatkan Timur Tengah. Hingga saat ini, Moskow terus-menerus melakukan gempuran udara ke posisi ISIS.

Dalam sebuah wawancara dengan televisi Iran, Minggu, 4 Oktober 2015, Assad mengatakan aliansi Suriah dengan Rusia, Irak, dan Iran "Harus sukses atau seluruh wilayah di kawasan Timur Tengah hancur," katanya. Dia menambahkan, kemungkinan keberhasilan koalisi ini sangat besar dan tidak signifikan.

Hingga hari kelima, jet udara Rusia terus membombardir posisi Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS). Meski demikian, gerakan militer Rusia ini mendapatkan kritik dari Barat karena serangan udara Kremlin itu dituding mengenai kelompok perlawanan utama Suriah.

"Serangan udara Rusia terhadap basis pertahanan ISIS di Suriah terus berlangsung. Semua jet tempur itu diterbangkan dari pangkalan militer Hmeimim," demikian pernyataan Kementerian Pertahanan Rusia. Menurut Moskow, armada udaranya menerbangkan 20 jet tempur selama 24 jam.

Kementerian Pertahanan Rusia menerangkan, pesawat tempur mereka juga menyerang sebuah pusat pelatihan militer di Provinsi Raqqa, yang dikuasai ISIS.

Barat dan negara-negara Teluk meminta dengan keras supaya Assad mundur dari jabatannya sebagai presiden setelah konflik di dalam terus berkecamuk lebih dari empat tahun. Perang saudara di Suriah menyebabkan lebih dari 240 ribu orang tewas.

AL JAZEERA | CHOIRUL AMINUDDIN

Berita terkait

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

19 jam lalu

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

Sukhoi Su-35 merupakan pesawat tempur generasi 4++ yang dilengkapi dengan teknologi canggih

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

1 hari lalu

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

Pemerintah Rusia menyambut presiden baru Indonesia. Siap lanjutkan kerja sama.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

Top 3 dunia adalah Rusia menawarkan Sukhoi ke RI, AS minta Cina buka pintu untuk pengusahanya hingga persiapan senjata Rusia lawan Ukraina.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

2 hari lalu

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

Kedubes Rusia mengatakan Moskow siap memasok pesawat tempur Sukhoi jika ada minat dari Jakarta.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

Top 3 Dunia dibuka dengan berita dari Spanyol tentang spyware Israel yang memata-matai PM Pedro Sanchez.

Baca Selengkapnya

Rusia Sebut Punya Persenjataan Cukup untuk Lawan Ukraina dan Bantuan Miliaran Dolar AS

2 hari lalu

Rusia Sebut Punya Persenjataan Cukup untuk Lawan Ukraina dan Bantuan Miliaran Dolar AS

Kedubes Rusia mengatakan persiapan negaranya sangat kuat untuk melawan Ukraina yang akan mendapat bantuan senilai miliaran dolar dari AS.

Baca Selengkapnya

Kedubes: Rusia Jadi Lebih Kuat di Bawah Sanksi Barat

2 hari lalu

Kedubes: Rusia Jadi Lebih Kuat di Bawah Sanksi Barat

Kedutaan Besar Rusia untuk Indonesia mengatakan industri Rusia kini menjadi lebih kuat meski banyak disanksi oleh Barat.

Baca Selengkapnya

Rusia Menilai AS Buka Kedoknya dengan Veto Permohonan Palestina Jadi Anggota PBB

2 hari lalu

Rusia Menilai AS Buka Kedoknya dengan Veto Permohonan Palestina Jadi Anggota PBB

Perwakilan Rusia menilai Amerika Serikat menunjukkan sikap aslinya dengan memveto permintaan Palestina untuk menjadi anggota PBB.

Baca Selengkapnya

Wakil Menhan Rusia Ditangkap karena Korupsi

2 hari lalu

Wakil Menhan Rusia Ditangkap karena Korupsi

Wakil Menteri Pertahanan Timur Ivanov masuk dalam daftar Majalah Forbes sebagai salah satu orang terkaya di struktur keamanan Rusia.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Kerja Sama dengan Pemerintah Indonesia yang Baru

2 hari lalu

Rusia Siap Kerja Sama dengan Pemerintah Indonesia yang Baru

Moskow siap kerja sama dengan pemerintah baru Indonesia yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya