Afganistan Investigasi Kematian Mullah Omar  

Reporter

Rabu, 29 Juli 2015 21:27 WIB

Petugas kepolisian Afganistan berjaga-jaga didepan lokasi terjadinya penyerangan oleh militan Taliban di kantor Jaksa Agung di Mazar-i-sharif, Afganistan, 9 April 2015. REUTERS/Anil Usyan

TEMPO.CO, Kabul - Pemerintah Afganistan melakukan investigasi laporan kematian pemimpin Taliban, Mullah Omar. Hal tersebut disampaikan juru bicara kantor kepresidenan, Rabu, 29 Juli 2015, di tengah rumor kematiannya.

Para pemberontak tidak secara resmi membenarkan kabar kematian Mullah Omar yang tidak pernah tampil di depan publik sejak 2001 ketika Amerika Serikat memimpin invasi ke Afganistan guna menggulingkan pemerintahan Taliban di Kabul.

Rumor tentang kesehatan dan kematiannya secara berkala muncul ke permukaan beberapa tahun silam. Terakhir ada laporan dua hari sebelum perundingan damai babak kedua antara para pemberontak dan pemerintah Afganistan dijadwalkan.

Pengumuman dari juru bicara Sayed Zafar Hashemi disampaikan setelah sumber pemerintah dan kelompok militan yang tak bersedia disebutkan namanya mengatakan kepada media termasuk AFP bahwa pemimpin bermata satu itu meninggal dua atau tiga tahun lalu.

"Bisa kami konfirmasikan bahwa Mullah Omar meninggal dua tahun lalu di Pakistan akibat sakit," kata seorang pejabat dalam pemerintahan bersatu Afganistan kepada AFP. "Beliau dimakamkan di Provinsi Zabul, sebelah selatan Afganistan," kata pejabat senior Afganistan mengutip keterangan sumber intelijen.

Hashemi mengatakan pada acara jumpa pers, "Kami telah melibat laporan sejumlah media massa mengenai kematian Mullah Omar. Kami sedang menginvestigasi laporan tersebut dan akan memberikan komentar akurasi laporan tersebut."

Jika laporan media itu benar, kematian Omar akan menjadi pukulan signifikan bagi pemberontakan selama berlangsung 14 tahun yang juga mengalami perpecahan dan ancaman berdirinya Negara Islam di Asia Selatan.

ARAB NEWS | CHOIRUL AMINUDDIN

Berita terkait

Serangan Sadis ISIS di Masjid Syiah Afganistan, 28 OrangTewas

26 Agustus 2017

Serangan Sadis ISIS di Masjid Syiah Afganistan, 28 OrangTewas

Empat orang milisi ISIS melakukan serangan beruntun berupa ledakan bom bunuh diri dan rentetan tembakan di masjid Syiah di Kabul. Sebanyak 28 orang tewas.

Baca Selengkapnya

Ubah Pendirian, Donald Trump Akan Tambah Pasukan ke Afganistan

22 Agustus 2017

Ubah Pendirian, Donald Trump Akan Tambah Pasukan ke Afganistan

Donald Trump memastikan akan menambah jumlah tentara Amerika Serikat ke Afganistan dalam pidato pada Senin malam

Baca Selengkapnya

Rusia Diduga Pasok Senjata ke Taliban di Afganistan, Ini Buktinya

26 Juli 2017

Rusia Diduga Pasok Senjata ke Taliban di Afganistan, Ini Buktinya

Rusia diduga kuat menjadi pemasok senjata canggih bagi gerilyawan Taliban di Afghanistan

Baca Selengkapnya

Ledakan Bom Bunuh Diri di Afganistan, 13 Orang Tewas

28 Mei 2017

Ledakan Bom Bunuh Diri di Afganistan, 13 Orang Tewas

Semua korban akibat bom bunuh diri di Afganistan dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Baca Selengkapnya

Pemimpin ISIS di Afganistan Tewas Dibunuh Koalisi AS

8 Mei 2017

Pemimpin ISIS di Afganistan Tewas Dibunuh Koalisi AS

Pemimpin ISIS Afganistan Abdul Hasib, tewas dalam sebuah operasi pasukan koalisi AS dan Afganistan

Baca Selengkapnya

ISIS Mengaku Bertanggung Jawab atas Ledakan Hebat di Kabul

3 Mei 2017

ISIS Mengaku Bertanggung Jawab atas Ledakan Hebat di Kabul

Setidaknya delapan warga sipil Afganistan tewas dan 22 korban lainnya luka-luka, termasuk tiga anggota militer Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Ledakan Hebat Menghantam Kabul, Konvoi NATO Jadi Sasaran

3 Mei 2017

Ledakan Hebat Menghantam Kabul, Konvoi NATO Jadi Sasaran

Ledakan hebat menghantam Kabul, ibu kota Afganistan dan menewaskan beberapa

Baca Selengkapnya

Taliban Membunuh 8 Polisi Afganistan  

25 April 2017

Taliban Membunuh 8 Polisi Afganistan  

Serangan Taliban yang menewaskan delapan polisi Afganistan bersamaan dengan kunjungan Menteri Pertahanan Amerika Serikat James Mattis ke Afganistan.

Baca Selengkapnya

Kronologi Teror Taliban Tewaskan 140 Prajurit Afganistan  

23 April 2017

Kronologi Teror Taliban Tewaskan 140 Prajurit Afganistan  

Serangan Taliban ke markas militer Afghanistan mengagetkan para prajurit. Mereka bingung dan sempat dilarang menembak. Berikut kronologis.

Baca Selengkapnya

Taliban Serang Markas Militer Afganistan, 140 Prajurit Tewas  

22 April 2017

Taliban Serang Markas Militer Afganistan, 140 Prajurit Tewas  

Milisi Taliban menyerang markas tentara Afganistan di provinsi Balkh saat sembahyang Jumat, 140 prajurit Afganistan tewas dan 160 orang terluka.

Baca Selengkapnya