Layanan Kereta Terhenti Gara-gara Kucing

Reporter

Sabtu, 31 Agustus 2013 04:00 WIB

Dua ekor anak kucing yang terjebak di lintasan rel kereta bawah tanah Brooklyn menyebabkan layanan kereta komuter ini terpaksa dihentikan selama dua jam. Nydailynews.com

TEMPO.CO, Brooklyn – Lagi-lagi rasa penasaran kucing memusingkan manusia. Kali ini, mereka membuat senewen para pengguna kereta bawah tanah di Brooklyn, New York, Amerika Serikat. Kedua anak kucing berwarna hitam dan cokelat-hitam terjebak di lintasan kereta bawah tanah yang menyebabkan layanan ini harus dihentikan selama dua jam.

“Seorang penjaga ingin menangkapnya, tapi mereka (berlari) begitu cepat,” tutur juru bicara Metropolitan Transportation Authority, seperti dilansir dari laman New York Daily News, Jumat, 30 Agustus 2013.

Sementara itu, seorang pengguna kereta yang kebetulan akan melintasi rel tersebut dikejutkan karena kereta berhenti secara tiba-tiba, tidak jadi melintas. “Petugas mengatakan, kereta harus berhenti untuk menyelamatkan kucing. Saya tidak keberatan. Saya memang ingin segera pulang, tapi saya juga ingin kucing-kucing itu aman,” ujar Sandra Polel.

Kedua anak kucing berusia 4 minggu itu masuk ke dalam rel sejak pukul 11 siang waktu setempat pada hari Kamis, 29 Agustus 2013. Sementara itu, layanan kereta mulai dihentikan pada pukul 12.45 hingga 13.09. Namun demikian, kucing-kucing ini belum keluar dari rel. Mereka hanya berada di rel yang sudah diamankan.

Berbagai upaya dilakukan untuk menangkap mereka. Mulai dari meraihnya dengan tangan atau memancingnya dengan makanan. Namun, mereka yang masih kecil begitu gesit. Mereka berlarian ke sana kemari. Hingga akhirnya, petugas kepolisian dan layanan kereta berhasil menangkap mereka.

Upaya penangkapan kucing menjadi tontonan para penumpang. Beberapa penumpang merasa iba karena tidak bisa membantu menyelamatkan si hewan lucu ini. Dan, beberapa penumpang lainnya merasa kejadian ini begitu lucu dan menggemaskan.

Kini, kedua kucing itu telah dibawa ke pusat perawatan hewan. Seorang juru bicara menuturkan akan dilakukan evaluasi medis terhadap mereka.

NEW YORK DAILY NEWS | ANINGTIAS JATMIKA

Terhangat:
Lurah Lenteng Agung
| Pilkada Jatim | Konvensi Partai Demokrat


Berita Populer

Dipimpin Lurah Susan, Warga Lenteng Tak Ambil Pusing

8 dari 10 Analis Jagokan Jokowi Jadi Presiden

Foto Mesra, Bella dan Sang Jenderal Beredar Luas

Bella Saphira-Agus Surya Bakti Nikah Jumat Besok

Mahfud Md. Tolak Ikut Konvensi Demokrat


Berita terkait

Indonesia Bisa Membuat Kereta Cepat, Pengamat Sebutkan Peluang dan Kebijakan Strategis

19 Oktober 2023

Indonesia Bisa Membuat Kereta Cepat, Pengamat Sebutkan Peluang dan Kebijakan Strategis

Ketua Bidang Perkeretaapian MTI Aditya Dwi Laksana mengatakan pengembangan kereta cepat secara lokal itu sama seperti kondisi di pertambangan yang memerlukan smelter. Artinya, Indonesia masih memerlukan penguatan di dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Ungkap Cetak Biru Rencana Kereta Cepat Jakarta Surabaya

8 Oktober 2023

Menhub Budi Karya Ungkap Cetak Biru Rencana Kereta Cepat Jakarta Surabaya

Budi Karya Sumadi menyatakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya sudah masuk cetak biru perencanaan Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Baca Selengkapnya

Diresmikan Jokowi Besok, Ini Fasilitas Kereta Cepat Jakarta - Bandung

1 Oktober 2023

Diresmikan Jokowi Besok, Ini Fasilitas Kereta Cepat Jakarta - Bandung

Apa saja fasilitas yang ada di Kereta Cepat Jakarta - Bandung yang akan diresmikan

Baca Selengkapnya

Izin Operasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung Terbit, Kemenhub: Siap Layani Penumpang

1 Oktober 2023

Izin Operasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung Terbit, Kemenhub: Siap Layani Penumpang

Izin operasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung dikeluarkan melalui Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KM 114 Tahun 2023 tentang Izin Operasi Sarana Perkeretaapian Umum PT Kereta Cepat Indonesia China (PT KCIC).

Baca Selengkapnya

Hari Ini Uji Coba Gratis Kereta Cepat Jakarta-Bandung Dimulai, Khusus Warga Pinggiran Jalur

15 September 2023

Hari Ini Uji Coba Gratis Kereta Cepat Jakarta-Bandung Dimulai, Khusus Warga Pinggiran Jalur

PT Kereta Cepat Indonesia China (PT KCIC) mulai menjalankan uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung gratis untuk penumpang mulai 15-30 September 2023.

Baca Selengkapnya

Bos KCIC Bicara Akses Stasiun Kereta Cepat: Nggak Semua Maksimal Tahun Ini

14 September 2023

Bos KCIC Bicara Akses Stasiun Kereta Cepat: Nggak Semua Maksimal Tahun Ini

Direktur Utama KCIC Dwiana Slamet Riyadi alias Edo memastikan pasti akan ada transportasi massal yang terintegrasi di semua stasiun Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

Baca Selengkapnya

Jokowi Jajal Kereta Cepat Rute Halim-Padalarang, Dirut KCIC: Coba Kereta Feeder Juga

13 September 2023

Jokowi Jajal Kereta Cepat Rute Halim-Padalarang, Dirut KCIC: Coba Kereta Feeder Juga

Direktur Utama KCIC Dwiana Slamet Riyadi membeberakan rute uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung yang dinaiki Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Percepat Kesiapan Aksesibilitas Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Berikut Rencana Kemenhub

9 September 2023

Percepat Kesiapan Aksesibilitas Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Berikut Rencana Kemenhub

Kemenhub berkolaborasi dengan para pemangku kepentingan dalam rangka percepatan kesiapan aksesibilitas Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

Baca Selengkapnya

Operasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung 1 Oktober, Pakar: Jangan Dipaksakan Jika Belum Siap

9 September 2023

Operasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung 1 Oktober, Pakar: Jangan Dipaksakan Jika Belum Siap

Pengamat Transportasi Perkotaan dari Universitas Lampung Aleksander Purba menyarankan jika Kereta Cepat Jakarta-Bandung tidak siap beroperasi pada 1 Oktober 2023, jangan dipaksakan.

Baca Selengkapnya

Kereta Cepat Terintegrasi dengan Kereta Feeder, KCIC: Jakarta-Bandung Hanya 50 Menit

5 September 2023

Kereta Cepat Terintegrasi dengan Kereta Feeder, KCIC: Jakarta-Bandung Hanya 50 Menit

Integrasi Kereta Cepat Jakarta-Bandung dan Kereta Api Feeder akan mengkoneksikan Stasiun Halim dan Stasiun Padalarang hanya dalam 50 menit saja.

Baca Selengkapnya