Gauck Resmi Jadi Presiden Jerman  

Reporter

Editor

Selasa, 20 Maret 2012 03:42 WIB

Joachim Gauck. REUTERS/Thomas Peter

TEMPO.CO , BERLIN: --Mantan aktivis prodemokrasi, Joachim Gauck, 72 tahun, dilantik sebagai Presiden Jerman pada Minggu lalu. Ia menggantikan posisi Christian Wulff, yang mengundurkan diri karena dijerat isu korupsi.


Gauck didukung oleh mayoritas partai politik di parlemen dengan menerima 991 suara dari 1.232 suara. Gauk sendiri tidak berafiliasi dengan satu partai politik pun.


Menurut Kepala parlemen Jerman, Norbert Lammert, mantan pastor Lutheren itu mengalahkan kandidat partai kiri, Beate Klarsfeld, yang meraih 126 suara; Olaf Rose, kandidat dari partai NPD dengan 3 suara; dan 108 suara abstain.


“Saya menerima tugas ini. Setelah lika-liku politik yang panjang di abad ke-20 ini, saya melakukannya dengan rasa syukur tak terbatas sebagai seseorang yang akhirnya dan tidak diperkirakan menemukan rumahnya kembali dan yang senang hati berpartisipasi dalam masyarakat demokrasi selama 20 tahun terakhir,” kata Gauck di hadapan majelis parlemen.


Kanselir Jerman, Angela Merkel, mengatakan Jerman selayaknya bangga dengan presiden baru yang terpilih dengan hasil yang sangat meyakinkan.


Advertising
Advertising

Pemilihan Gauck, ujar Merkel, sebagai sinyal keberhasilan reunifikasi Jerman. “Kita juga dapat sedikit berbangga soal itu.”


Merkel dan Gauch memang lahir dan besar di Jerman Timur. Pada 1989, Jerman Timur bersatu kembali dengan Jerman Barat ditandai dengan runtuhnya Tembok Berlin.
Sedangkan Wulff, 52 tahun, memilih mengasingkan diri di satu biara. Kasusnya sendiri belum jelas kelanjutannya.


Harian Bild pertama kali mengangkat kasus Wulff yang dituding menerima uang untuk pinjaman kredit rumah sebesar 500 ribu euro dari seorang istri pengusaha, yang merupakan teman baik Wulff.

AP | SPIEGEL ONLINE | BBC | MARIA RITA

Berita terkait

Jerman Akhirnya Jual 3 Kapal Selam ke Israel Meski Ada Bau Suap

24 Oktober 2017

Jerman Akhirnya Jual 3 Kapal Selam ke Israel Meski Ada Bau Suap

Jerman sempat membekukan negosiasi rencana penjualan 3 kapal selam ke Israel pada Juli lalu gara-gara isu suap dan pencucian uang .

Baca Selengkapnya

Cetak Sejarah Parlemen, Ini Pengaruh Partai Neo-Nazi di Jerman

26 September 2017

Cetak Sejarah Parlemen, Ini Pengaruh Partai Neo-Nazi di Jerman

Partai yang dituding Neo-Nazi, AfD, mencetak sejarah dengan masuk parlemen atau Bundestag setelah meraih 13,5 persen suara dalam pemilu Jerman.

Baca Selengkapnya

Menang Pemilu, Angela Merkel Jadi Kanselir Jerman Terlama

25 September 2017

Menang Pemilu, Angela Merkel Jadi Kanselir Jerman Terlama

Angela Merkel menjadi kanselir terlama di sepanjang sejarah Jerman modern setelah partainya, CDU memenangkan pemilu kemarin.

Baca Selengkapnya

AfP, Partai Neo-Nazi Akhirnya Masuk Parlemen Jerman

25 September 2017

AfP, Partai Neo-Nazi Akhirnya Masuk Parlemen Jerman

Partai?yang dituding neo-Nazi,?AfD,?mencetak sejarah dengan masuk Parlemen untuk pertama kali setelah mendapat 87 kursi dalam pemilu Jerman kemarin.

Baca Selengkapnya

AfP, Partai Neo-Nazi Akhirnya Masuk Parlemen Jerman

25 September 2017

AfP, Partai Neo-Nazi Akhirnya Masuk Parlemen Jerman

Partai?yang dituding neo-Nazi,?AfD,?mencetak sejarah dengan masuk Parlemen untuk pertama kali setelah mendapat 87 kursi dalam pemilu Jerman kemarin.

Baca Selengkapnya

Jerman Gelar Pemilu Hari Ini, Merkel Diperkirakan Lanjut Kanselir

24 September 2017

Jerman Gelar Pemilu Hari Ini, Merkel Diperkirakan Lanjut Kanselir

Merkel mendapat pesaing Schulz pada pemilu Jerman tahun ini.

Baca Selengkapnya

Ditemukan Bom 1.400 Ton, 70 Ribu Warga Jerman Diungsikan

31 Agustus 2017

Ditemukan Bom 1.400 Ton, 70 Ribu Warga Jerman Diungsikan

Hampir 70.000 penduduk di Frankfurt, Jerman diungsikan dari rumah mereka menyusul penemuan bom era Perang Dunia II seberat 1.400 ton.

Baca Selengkapnya

Hormat ala Nazi, Turis Amerika Dipukul di Jerman  

15 Agustus 2017

Hormat ala Nazi, Turis Amerika Dipukul di Jerman  

Turis asal Amerika Serikat yang sedang mabuk itu dipukuli orang karena memberi hormat ala Nazi di Jerman.

Baca Selengkapnya

Polisi Jerman Tahan Pencari Suaka Penusuk Warga di Hamburg  

29 Juli 2017

Polisi Jerman Tahan Pencari Suaka Penusuk Warga di Hamburg  

Ahmad A., pencari suaka asal Uni Emirat Arab, diduga melakukan serangan karena hendak dideportasi dari Jerman.

Baca Selengkapnya

Perkenalkan, Masjid untuk Semua Muslim Berdiri di Jerman  

17 Juni 2017

Perkenalkan, Masjid untuk Semua Muslim Berdiri di Jerman  

Masjid untuk semua muslim tanpa peduli Sunni, Syiah, transgender, maupun muslim tanpa penutup kepala dan wajah, didirikan di Berlin, Jerman.

Baca Selengkapnya