Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

China Batasi Impor Makanan Jepang Terkait Pembuangan Air PLTN Fukushima

Reporter

image-gnews
Ikan dan kepiting terjerat dalam jaring, di sebuah perahu di pelabuhan perikanan Tsurisihama di Shinchimachi, sekitar 55 km dari pembangkit listrik tenaga nuklir Fukushima Dai-ichi yang lumpuh, di Prefektur Fukushima, Jepang, 1 Maret 2023. REUTERS/Kim Kyung- Hoon
Ikan dan kepiting terjerat dalam jaring, di sebuah perahu di pelabuhan perikanan Tsurisihama di Shinchimachi, sekitar 55 km dari pembangkit listrik tenaga nuklir Fukushima Dai-ichi yang lumpuh, di Prefektur Fukushima, Jepang, 1 Maret 2023. REUTERS/Kim Kyung- Hoon
Iklan

TEMPO.CO, JakartaChina akan memperketat pengawasannya terhadap makanan dari Jepang dan mempertahankan pembatasan pada beberapa impor Jepang, kata pemerintah pada Jumat 7 Juli 2023. Keputusan Beijing ini dilandasi keputusan Tokyo untuk membuang air radioaktif yang diolah dari PLTN Fukushima yang lumpuh karena gempa dasyat 2011 ke Samudera Pasifik.

Rencana Jepang, yang disetujui pada Selasa oleh pengawas nuklir PBB, telah menghadapi tentangan di dalam dan luar negeri. Jepang menegaskan bahwa pembuangan air radioaktif itu akan aman dan memenuhi standar global.

Administrasi bea cukai China mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa pihaknya meningkatkan pemantauan produk, termasuk makanan laut dan membatasi produksi dari seperlima prefektur Jepang untuk alasan keamanan.

Segera setelah bencana 2011, China melarang impor makanan dan produk pertanian dari lima prefektur Jepang. Beijing kemudian memperluas larangannya menjadi 12 prefektur, sebelum menghapus dua di antaranya.

“China akan memperkuat pengawasan dan memeriksa secara ketat sertifikat impor makanan, terutama produk air, dari prefektur lain yang tidak dilarang,” kata pemerintah, menekankan pembatasan pada 10 prefektur tetap berlaku.

Kementerian luar negeri China pada Kamis mengatakan bahwa laporan Badan Energi Atom Internasional (IAEA) tidak dapat digunakan sebagai "lampu hijau" untuk rencana pelepasan air. Mereka memperingatkan risiko yang tidak diketahui terhadap kesehatan manusia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bea Cukai China menambahkan bahwa laporan tersebut tidak sepenuhnya mencerminkan pandangan semua ahli yang terlibat dalam proses penilaian, dan kesimpulan tersebut tidak didukung dengan suara bulat oleh para ahli.

"Bea cukai China akan mempertahankan tingkat kewaspadaan yang tinggi," kata pihak berwenang dalam pernyataan WeChat.

Kepala IAEA Rafael Grossi mengatakan kepada Reuters pada Jumat bahwa satu atau dua tim pakar internasional di balik laporan tersebut mungkin memiliki kekhawatiran, tetapi tidak ada yang menyampaikan kekhawatiran mereka secara langsung.

Pilihan Editor: Korea Selatan Pastikan Limbah Fukushima Memenuhi Standar untuk Pelepasan ke Laut

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Musim Gugur Kuil Reikanji di Kyoto Dibuka untuk Umum Mulai 20 November

6 jam lalu

Kuil Reikanji, Kyoto, Jepang. Instagram.com/@reikanjimonzeki
Musim Gugur Kuil Reikanji di Kyoto Dibuka untuk Umum Mulai 20 November

Kuil Reikanji yang biasanya tertutup untuk umum, kini akan dibuka saat musim gugur mulai tanggal 20 November hingga 1 Desember 2024


Teten Pastikan Aplikasi Temu asal Cina Belum Daftar Izin: Baru Urus HAKI

19 jam lalu

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki usai menerima audiensi dengan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) di Gedung Smesco, Jakarta Selatan, Rabu, 24 Juli 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Teten Pastikan Aplikasi Temu asal Cina Belum Daftar Izin: Baru Urus HAKI

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Teten Masduki angkat bicara soal status aplikasi e-commerce asal Cina, Temu.


Kebanjiran Barang Impor Cina, Utilisasi Keramik Nasional Turun 7 Persen

2 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan meninjau produk keramik dan tableware ilegal saat Ekspose Barang Hasil Pengawasan di Surabaya, Jawa Timur, Kamis, 20 Juni 2024. Kemendag akan memusnahkan sebanyak 4.565.598 biji produk keramik dan tableware senilai Rp79.897.965.000 asal Cina karena tidak memiliki Sertifikat Produk Penggunaan Tanda (SPPT) dan Nomor Pendaftaran Barang (NPB) SNI. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
Kebanjiran Barang Impor Cina, Utilisasi Keramik Nasional Turun 7 Persen

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia mengeluhkan turunnya utilisasi keramik nasional karena terdesak bajir barang impor dari Cina.


Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Kuliner

2 hari lalu

Gochujang menjadi makanan pelengkap wajib dan seringkali jadi pusat
Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Kuliner

Ada juga Drama Korea tentang kuliner. Ini rekomendasinya


10 Makanan yang Bisa Meredakan Stres

3 hari lalu

Ilustrasi mengurangi stress. Freepik.com/fabrikasimf
10 Makanan yang Bisa Meredakan Stres

Stres karena berbagai hal dapat diredakan dengan 10 makanan berikut.


Bekas Tambang Emas Kontroversial di Jepang Kini jadi Situs Warisan Dunia UNESCO

3 hari lalu

Bekas tambang emas Pulau Sado, Jepang, menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO pada 2024 (visitsado.com)
Bekas Tambang Emas Kontroversial di Jepang Kini jadi Situs Warisan Dunia UNESCO

Tambang Pulau Sado Jepang pernah menjadi penghasil emas terbesar di dunia yang beroperasi selama 400 tahun sebelum ditutup pada 1989.


Vivo Y37 Pro Resmi Rilis di China, Bagaimana Spesifikasinya?

3 hari lalu

Vivo Y37. Foto : vivo
Vivo Y37 Pro Resmi Rilis di China, Bagaimana Spesifikasinya?

Vivo Y37 Pro rilis di China, spesifikasinya antara lain memiliki layar LCD HD+ 6,68 inci dengan refresh rate 120Hz.


Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Cina Hadapi Tekanan Berat Usai Kalah Telak dari Jepang

4 hari lalu

World Cup - AFC Qualifiers - Group C - Japan v China - Saitama Stadium, Saitama, Japan - September 5, 2024 China's Fernandinho, Alan, Dalei Wang and teammates look dejected after the match REUTERS/Issei Kato.
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Cina Hadapi Tekanan Berat Usai Kalah Telak dari Jepang

Pelatih Timnas Cina Branko Ivankovic menyesali kekalahan telak saat menghadapi Jepang di kualifikasi Piala Dunia 2026. Jadi kekalahan terburuk.


Hippindo Nilai Pemindahan Jalur Masuk Belum Tentu Selesaikan Masalah Impor

4 hari lalu

Aktivitas bongkar muat peti kemas di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Rabu, 10 Juli 2024. Pemerintah akan mengenakan bea masuk tambahan demi melindungi produk lokal dari gempuran barang impor. TEMPO/Tony Hartawan
Hippindo Nilai Pemindahan Jalur Masuk Belum Tentu Selesaikan Masalah Impor

Hippindo sebut rencana pemindahan jalur masuk belum tentu selesaikan masalah. Justru berpotensi hambat impor legal.


5 Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Cepat Tidur

4 hari lalu

Ilustrasi tidur siang. Pexels/Ketut Subiyanto
5 Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Cepat Tidur

Berikut adalah beberapa makanan dan minuman yang dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak.