Presiden Tertua Mugabe Berani Minta Trump Tiup "Terompet"

Reporter

Editor

Sugiharto

Jumat, 22 September 2017 23:53 WIB

Presiden Zimbabwe, Robert Mugabe memberikan pidato dalam acara ulang tahunnya ke-92 di Harare, 27 Februari 2016. AP/Tsvangirayi Mukwazhi

TEMPO.CO, New York - Presiden Zimbabwe Robert Gabriel Mugabe menyinggung nama Presiden Amerika Serikat Donald Trump dalam pidatonya di rapat pleno Sidang Majelis Umum Perserikataan Bangsa Bangsa ke-72 pada Kamis, 21 September 2017, waktu setempat.

“Mr. Trump tolong tiup terompetmu,” ujarnya disambut tepuk tangan riuh.


Sebelumnya, dia bicara soal ancaman kembalinya raksasa seperti yang diceritakan dalam Injil, yakni Goliath, yang merongrong eksistensi negara lain. “Tiuplah terompetmu untuk menghargai nilai persatuan, perdamaian, mendorong kebersamaan, dialog, yang selalu kita yakini,” ujarnya.


Mugabe dituntun saat berjalan menuju podium. Dia bicara di General Assembly Hall tepat sebelum Wakil Presiden Jusuf Kalla berpidato. Presiden tertua di dunia itu, kinu berusia 93 tahun, mengawali pidatonya dengan menegaskan bahwa inti dari PBB adalah perjuangan untuk perdamaian, solidaritas dan pembangunan dunia.


Akan tetapi, menurut dia, cita-cita PBB belum tercapai sebab jarak antara kaya dan miskin terus melebar. Dia menyarankan reformasi global agar “tak ada satu orang pun tertinggl.”


Mengutip data dari beberapa lembaga internasional Mugabe mengatakan saat ini belanja untuk peralatan perang mencapai USD 1,6 triliun, sedangkan untuk bantuan internasional hanya USD 142,6 miliar. “Kami ingin dibimbing oleh Amerika Serikat untuk mencapai nilai-nilai (PBB) itu,” katanya.


Advertising
Advertising

Menjelang akhir pidatonya, Mugabe mengatakan negara-negara telah berhasil menaklukkan imperialisme dan akan terus menghancurkannya. Karena itu kalau ada ”monster” lain yang hendak menghidupkan kembali imperialisme, “Apa pun namanya, dia akan menerima akibat yang sama”.

Apakah Mugabe sedang menyindir Trump?


PHILIPUS PARERA (MARKAS BESAR PBB, NEW YORK)

Berita terkait

Komnas HAM Minta Pemerintah Segera Tindak Lanjuti Rekomendasi Komite HAM PBB

35 hari lalu

Komnas HAM Minta Pemerintah Segera Tindak Lanjuti Rekomendasi Komite HAM PBB

Komnas HAM apresiasi kesimpulan dan rekomendasi Komite HAM PBB. Meminta pemerintah implementasi kebijakan dan pelaksanaan di pusat serta daerah

Baca Selengkapnya

Cawe-cawe Jokowi Dipertanyakan dalam Sidang PBB, TPN: Cerminan Citra Jokowi di Mata Dunia

50 hari lalu

Cawe-cawe Jokowi Dipertanyakan dalam Sidang PBB, TPN: Cerminan Citra Jokowi di Mata Dunia

TPN Ganjar-Mahfud menilai sosoran PBB soal cawe-cawe Jokowi, telah membuat citra bekas Wali Kota Solo itu menjadi buruk di mata dunia.

Baca Selengkapnya

Laporan PBB: Situasi Satwa Liar di Bumi Mencemaskan

13 Februari 2024

Laporan PBB: Situasi Satwa Liar di Bumi Mencemaskan

Hiu bambu dan tiga satwa liar yang hidup di Indonesia masuk dalam laporan PBB. Ribuan spesies yang bermigrasi dalam situasi mengkhawatirkan.

Baca Selengkapnya

Negara Pesisir Samudera Hindia Rawan Tsunami, Kepala BMKG: Perkuat Mitigasi dan Peringatan Dini

9 Februari 2024

Negara Pesisir Samudera Hindia Rawan Tsunami, Kepala BMKG: Perkuat Mitigasi dan Peringatan Dini

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, mengajak negara pesisir Samudera Hindia untuk menggenjot sistem mitigasi tsunami, mencakup kesiagaan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Mengapa Jokowi Tak Pernah Hadir Langsung Di Sidang Umum PBB?

21 September 2023

Mengapa Jokowi Tak Pernah Hadir Langsung Di Sidang Umum PBB?

Presiden Jokowi berulangkali tidak hadir secara langsung dalam Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)

Baca Selengkapnya

Di PBB, Prakerja Jadi Contoh Kolaborasi Siapkan Tenaga Kerja Tangguh

20 September 2023

Di PBB, Prakerja Jadi Contoh Kolaborasi Siapkan Tenaga Kerja Tangguh

Pembelajaran sepanjang hayat dan meningkatkan keterampilan menjadi kunci mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau SDG.

Baca Selengkapnya

Dua Pelajar Putri NU Wakili Indonesia di ECOSOC Youth Forum PBB

26 April 2023

Dua Pelajar Putri NU Wakili Indonesia di ECOSOC Youth Forum PBB

Dua kader Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) mewakili Indonesia di forum diskusi internasional ECOSOC Youth Forum PBBB

Baca Selengkapnya

Taliban Larang Staf Perempuan Bekerja di Kantor PBB

5 April 2023

Taliban Larang Staf Perempuan Bekerja di Kantor PBB

Larangan Taliban mendorong PBB meminta semua staf - pria dan wanita - untuk tidak masuk kerja selama 48 jam.

Baca Selengkapnya

Robert Mugabe: Antara Pahlawan dan Tiran Bagi Zimbabwe

7 September 2022

Robert Mugabe: Antara Pahlawan dan Tiran Bagi Zimbabwe

Pada 1960 Robert Mugabe bergabung dengan partai pro-kemerdekaan Rhodesia, National Democratic Party dan menjadi sekretaris publisitasnya.

Baca Selengkapnya

UGM Tembus 10 Besar Dunia Versi THE University Impact Rankings 2022

29 April 2022

UGM Tembus 10 Besar Dunia Versi THE University Impact Rankings 2022

Pada tahun ini Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menembus posisi 10 besar dunia untuk SDG 1, yaitu No Poverty atau Tanpa Kemiskinan.

Baca Selengkapnya