Seperti Apa Rumah Pribadi Presiden Singapura Halimah Yacob?

Reporter

Editor

Kamis, 14 September 2017 06:31 WIB

Halimah Yacob dan suami, Mohammed Abdullah Alhabshee.REUTERS/Edgar Su

TEMPO.CO, Singapura - Halimah Yacob akan menjadi presiden Singapura pertama yang tinggal di rumah pribadinya selama menjalani masa jabatan.


Tak lama setelah dinyatakan sebagai satu-satunya kandidat Presiden yang dinyatakan layak, Halimah mengatakan dia tidak memiliki rencana untuk pindah dari rumah keluarganya di kawasan Yishun.


Halimah Yacob memilih untuk tetap tinggal di rumah yang menurut suaminya, Mohamed Abdullah Alhabshee, cukup besar.


Baca: Halimah Yacob, Wanita Pertama Jadi Presiden Singapura


"Saya masih tinggal di Yishun. Ini adalah tempat yang sangat bagus dan nyaman dan saya telah tinggal di sana selama bertahun-tahun," kata Halimah, seperti yang dilansir Straits Times pada 13 September 2017.


Advertising
Advertising

Baca: Resmi Jadi Presiden Singapura, Halimah Yacob: Kita Harus Bersatu


Hampir selama lebih dari 30 tahun, Halimah tinggal di lantai atas flat atau apartemen besar yang terdiri dari lima kamar tiap lantai. Halimah dan suaminya memiliki dua putra dan tiga putri, berusia antara 26 sampai 35 tahun.


Halimah membeli 2 flat di Blok HDB itu, dimana masing-masing memiliki 4 dan 5 kamar tidur. Apartemen 12 lantai di Yishun itu, dibangun sejak 1987.


Rumahnya tersebut tampak tidak berbeda dari lingkungan yang lain. Koridornya penuh dengan barang-barang kehidupan sehari-hari seperti, sepeda, pot tanaman dan sepatu sekolah.


Selain kamera CCTV yang bertengger di dinding dekat unitnya, tidak ada yang bisa memberi kesan blok itu merupakan tempat tinggal pemimpin penting yang akan menjadi kepala negara Singapura.


Warga di sekitar flatnya mengatakan Halimah selalu ramah dan penuh dengan kesederhanaan.


Halimah Yacob dan suaminya tinggal di sebuah kamar sewaan sebelum membeli rumah pertama mereka, flat lima kamar di Tampines. Mereka kemudian pindah ke flat jumbo mereka saat ini, terdiri dari dua flat masing-masing 5 dan 4 kamar yang berdekatan di Yishun.



STRAITS TIMES|YON DEMA

Berita terkait

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

11 jam lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

1 hari lalu

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

Presiden Jokowi terima kunjungan Menlu Singapura.

Baca Selengkapnya

Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

1 hari lalu

Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

Tapi pada 5 Mei, lampu-lampu indah auroa borealis akan tampil perdana di Gardens by the Bay.

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

1 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

2 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

2 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

Salah satu menteri Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, diketahui pernah berobat hampir sebulan di Singapura pada November tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

2 hari lalu

Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

Presiden Jokowi menyoroti kebiasaan sejumlah WNI yang berobat ke luar negeri sehingga berpotensi menyedot devisa Rp 180 triliun, apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

3 hari lalu

Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

Speedtest Global Index Ookla membuat peringkat kecepatan Internet di 142 negara per Maret 2024. Indonesia kalah dari Kamboja.

Baca Selengkapnya

Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

3 hari lalu

Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

Bandara Changi menawarkan check-in dan registrasi masuk otomatis, sistem otentikasi biometrik, dan kecerdasan buatan untuk mengangkut bagasi.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bertemu Menlu Singapura, Bahas Kerja Sama Energi Hijau hingga Data Center di IKN

3 hari lalu

Airlangga Bertemu Menlu Singapura, Bahas Kerja Sama Energi Hijau hingga Data Center di IKN

Airlangga Hartarto optimistis hubungan ekonomi kedua negara terus terjalin kuat.

Baca Selengkapnya