Jepang Direndam Banjir, 2 Tewas dan 15 Hilang

Reporter

Kamis, 6 Juli 2017 12:07 WIB

Sejumah rumah dan mobil yang hancur akibat sungai yang meluap karena hujan lebar di Asakura, Fukuoka, Jepang, 6 Juli 2017. Sedikitnya 10 orang hilang, dan 400 ribu lainnya terpaksa meninggalkan rumahnya akibat badai ekstrem. Kyodo/via REUTERS

TEMPO.CO, Tokyo - Sedikitnya 15 orang dilaporkan hilang, termasuk seorang anak dan dua lainnya tewas serta 400 ribu warga terpaksa meninggalkan rumahnya menyusul hujan deras di kawasan barat daya Jepang sejak Rabu hingga Kamis, 6 Juli 2017.

Menurut keterangan pejabat Badan Meteorologi kepada wartawan, hujan lebat yang turun sejak Rabu, 5 Juli 2017, hingga Kamis ini menyebabkan sungai meluap tak sanggup menampung guyuran air langit.

"Situasinya tidak normal. Air hujan tersebut menyebabkan banjir besar di beberapa kawasan," ujarnya.

Beberapa bagian di kawasan Fukuoka, sebelah barat daya Pulau Kyushu, intensitas hujan mencapai 774 milimeter selama sembilan jam pada Rabu.

"Instensitas ini dua kali lebih tinggi dari hujan yang turun secara normal," bunyi siaran televisi NHK.


Baca: Badai Roke Ancam Nagoya, Sejuta Warga Diminta Mengungsi


Untuk mengatasi luapan banjir, pemerintah Jepang mengerahkan setidaknya 7.500 tim keselamatan termasuk polisi, petugas pemadam kebakaran dan tentara dari Pasukan Bela Diri Jepang.

Mereka dimobilisasi untuk membantu evakuasi warga dan mencari korban hilang. Selain itu, pemerintah juga mengerahkan 40 helikopter yang siap memberikan bantuan hingga cuaca memungkinkan.

"Ada sejumlah laporan menyebutkan beberapa orang gagal diselamatkan, misalnya seorang bocah hilang akibat hanyut di sungai. Rumah saya disapu banjir dan saya tak bisa menemui orang tua saya," kata Yoshihide Suga, Sekretaris Kabinet Jepang, kepada wartawan dalam acara jumpa pers, Kamis dinihari, 6 Juli 2017, waktu setempat.

REUTERS | CHOIRUL AMINUDDIN




Berita terkait

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

8 jam lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Jepang vs Irak akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar pada Selasa dinihari.

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

12 jam lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

16 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya

Cicip Kuliner Fukuoka dengan Cita Rasa Lokal, Udon Saus Mentai hingga Sushi Dibalut Panko

1 hari lalu

Cicip Kuliner Fukuoka dengan Cita Rasa Lokal, Udon Saus Mentai hingga Sushi Dibalut Panko

Kuliner khas Fukuoka yang diadaptasi sesuai lidah orang Indonesia, seperti apa rasanya?

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

1 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Hari Ini 75 Tahun Kepergian Chairil Anwar, Sastrawan Pelopor Angkatan 45

1 hari lalu

Hari Ini 75 Tahun Kepergian Chairil Anwar, Sastrawan Pelopor Angkatan 45

Menurut Abdul Hadi WM dalam ceramahnya Peringatan 30 Tahun Wafatnya Penyair Chairil Anwar mengatakan penamaan Angkatan 45 datang dari Chairil Anwar.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

1 hari lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

1 hari lalu

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

Pada 35 tahun lalu, pengusaha Jepang Konosuke Matsushita pendiri Panasonic Corporation meninggal. Ini kisahnya membangun perusahaan elektronik itu.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

1 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Terpopuler: YLKI Minta Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

1 hari lalu

Terpopuler: YLKI Minta Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

Berita terpopuler Tempo: YLKI menuntut pemberantasan Pinjol ilegal, Menkominfo Budi Arie sebut judi online seperti hantu.

Baca Selengkapnya