Cina Dukung Peringatan Keras Dewan Keamanan PBB ke Korea Utara

Reporter

Selasa, 16 Mei 2017 17:09 WIB

Rudal ballistik jarak jauh Hwasong-12 (Mars-12) saat diluncurkan salam uji coba di Korea Utara, 15 Mei 2017. Rudal Hwansong-12 mampu mencapai ketinggian 2.000km dan menempuh jarak sekitar 700km . KCNA via REUTERS

TEMPO.CO, New York-Seluruh anggota Dewan Keamanan PBB termasuk Cina mengeluarkan peringatan keras ke Korea Utara atas peluncuran rudal terbarunya. Cina selama ini merupakan sekutu dekat Korea Utara.

Dalam pernyataan bersama Dewan Keamanan PBB pada Senin, 15 Mei 2017, Korea Utara didesak menunjukan komitmen untuk menghentikan program pembangunan nuklirnya dan tidak melakukan ujicoba penembakan senjata pemusnah massal lagi.

"Semua anggota termasuk Cina, telah berjanji untuk menerapkan sepenuhnya semua tindakan yang diberlakukan di Korea Utara untuk mendesak keras negara-negara lain mengikutinya," kata pernyataan tersebut seperti dikutip dari Channel News Asia, 16 Mei.

Peringatan kepada Korea Utara itu bisa jadi yang terakhir kali sebelum Dewan Keamanan PBB benar-benar menerapkan semua sanksi.

Peringatan itu diberikan sehari setelah Korea Utara melakukan uji coba rudal balistik jarak menengah, i Hwasong-12 pada Minggu, 14 Mei 2017. Rudal itu dikatakan mampu membawa hulu ledak nuklir ukuran besar.

Di bawah resolusi Dewan Keamanan PBB, Korea Utara dilarang mengembangkan teknologi nuklir dan rudal. Dewan Keamanan PBB juga telah membuat dua keputusan sanksi tahun lalu untuk meningkatkan tekanan terhadap Pyongyang.

Secara keseluruhan, enam sanksi telah dijatuhkan ke Korea Utara sejak pertama kali negara itu menguji perangkat atom pada tahun 2006.

Dewan Keamanan PBB akan melakukan pembahasan guna menentukan langkah selanjutnya terhadap Korea Utara dalam pertemuan yang diadakan hari ini, 16 Mei malam waktu New York.

CHANNEL NEWS ASIA|YON DEMA

Berita terkait

Adik Kim Jong Un Pastikan Tak ada Transfer Senjata dengan Rusia

2 hari lalu

Adik Kim Jong Un Pastikan Tak ada Transfer Senjata dengan Rusia

Kim Yo Jong adik Kim Jong Un menyangkal tuduhan Amerika Serikat dan Korea Selatan kalau senjata Korea Utara digunakan dalam perang Ukraina

Baca Selengkapnya

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis Hambat Bantuan ke Gaza!

2 hari lalu

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis Hambat Bantuan ke Gaza!

Menlu Retno Marsudi menilai bantuan kemanusiaan ini sangat diperlukan masyarakat Gaza saat ini.

Baca Selengkapnya

Relawan Solmet Dorong Jokowi Jadi Sekjen PBB, Apa Syarat dan Prosedur Jabat Sekretaris Jenderal PBB?

5 hari lalu

Relawan Solmet Dorong Jokowi Jadi Sekjen PBB, Apa Syarat dan Prosedur Jabat Sekretaris Jenderal PBB?

Relawan Solmet mendorong Jokowi menjadi Sekjen PBB usai masa jabatannya. Bagaimana syarat dan prosedur menjabat Sekretaris Jenderal PBB?

Baca Selengkapnya

Korea Utara Dukung Resolusi PBB untuk Keanggotaan Palestina

6 hari lalu

Korea Utara Dukung Resolusi PBB untuk Keanggotaan Palestina

Korea Utara pada Ahad mendukung resolusi Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa yang memberikan "hak dan keistimewaan" kepada Palestina

Baca Selengkapnya

Inilah Daftar 143 Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

6 hari lalu

Inilah Daftar 143 Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Ada sebanyak 143 negara mendukung Palestina menjadi anggota PBB, termasuk Indonesia. Berikut daftarnya.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Majelis Umum PBB Dukung Keanggotaan Penuh Negara Palestina

7 hari lalu

5 Fakta Majelis Umum PBB Dukung Keanggotaan Penuh Negara Palestina

Ada 143 anggota PBB menyatakan dukungan resolusi yang menyerukan Palestina memenuhi syarat menjadi anggota penuh PBB ke-194 sebagai negara Palestina.

Baca Selengkapnya

Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa bagi Palestina di PBB

8 hari lalu

Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa bagi Palestina di PBB

Indonesia mendorong pemberian hak-hak istimewa bagi Palestina dalam Sidang Darurat Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)

Baca Selengkapnya

Mayoritas Anggota PBB Dukung Upaya Palestina untuk Jadi Anggota: Siapa Saja yang Menentang?

8 hari lalu

Mayoritas Anggota PBB Dukung Upaya Palestina untuk Jadi Anggota: Siapa Saja yang Menentang?

Berikut rincian berdasarkan negara dalam pemungutan suara Majelis Umum PBB mengenai resolusi bagi Palestina untuk menjadi anggota penuh.

Baca Selengkapnya

Majelis Umum PBB akan Dukung Keanggotaan Palestina, Apa Artinya?

8 hari lalu

Majelis Umum PBB akan Dukung Keanggotaan Palestina, Apa Artinya?

Setelah permohonan menjadi anggota penuh PBB diveto AS, Palestina mencoba peruntungannya lewat Majelis Umum, bagaimana peluangnya?

Baca Selengkapnya

Slovenia Mulai Prosedur untuk Akui Negara Palestina

9 hari lalu

Slovenia Mulai Prosedur untuk Akui Negara Palestina

Pemerintah Slovenia pada Kamis memulai prosedur untuk mengakui Negara Palestina guna membantu mengakhiri kekerasan di Gaza

Baca Selengkapnya