Dituding Mencuri Sapi, Muslim India Ini Tewas Dihakimi Massa  

Reporter

Senin, 1 Mei 2017 19:43 WIB

Seekor sapi berjalan di depan Tundey Kababi, India. AP/Rajesh Kumar Singh

TEMPO.CO, New Delhi - Dua pria muslim tewas setelah dihakimi warga desa di India karena dituding mencuri sapi, hewan yang sangat dihormati umat Hindu.

Polisi di sebelah timur laut Negara Bagian Assam mengatakan korban tewas itu bernama Abu Hanifa dan Riyazuddin Ali. Keduanya dipukuli dengan tongkat pada Ahad, 30 April 2017, setelah dituding mencuri sapi.

"Kedua korban dikejar dan dipukuli dengan tongkat oleh penduduk desa yang menuduh dua remaja itu berusaha mencuri sapi di ladang mereka," kata Debaraj Upadhyay, Kepala Kepolisian Nagaon, Assam, kepada AFP melalui telepon. "Pada saat kami membawanya ke rumah sakit, kondisinya luka parah."

Insiden penyerangan hingga tewas itu berlangsung di tengah meningkatnya ketegangan atas pembunuhan dan penyelundupan hewan ternak di hampir seluruh wilayah India. Hewan ini sangat dihormati pemeluk Hindu dan penyembelihan hewan ini dapat berujung hukuman berat di negara bagian.

Dalam beberapa bulan ini, ada serentetan serangan oleh kelompok pelacak "perlindungan sapi" yang berkeliaran di jalan raya untuk memeriksa truk ternak guna melacak jejak hewan.

Seorang muslim meninggal bulan lalu setelah truknya yang mengangkut sapi diserang sekelompok orang di Negara Bagian Rajasthan barat.

Namun Upadhyay menolak tudingan bahwa sekelompok orang terlibat main hakim sendiri dalam insiden tersebut.

Pada 2015, seorang pria muslim digantung tetangganya karena rumor bahwa dia telah menyembeli sapi. Polisi belakangan mengatakan daging itu daging kambing.

AL ARABIYA | CHOIRUL AMINUDDIN




Berita terkait

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

42 menit lalu

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 4 Mei 2024 diawali penolakan India soal tudingan xenofobia oleh Presiden AS Joe Biden

Baca Selengkapnya

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

9 jam lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

14 jam lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

20 jam lalu

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

Polisi Kanada pada Jumat menangkap dan mendakwa tiga pria India atas pembunuhan pemimpin separatis Sikh Hardeep Singh Nijjar tahun lalu.

Baca Selengkapnya

3.300 Video Seks Sekutu PM Modi Menggegerkan Pemilu India

1 hari lalu

3.300 Video Seks Sekutu PM Modi Menggegerkan Pemilu India

India digegerkan oleh beredarnya video seks oleh seorang politisi yang merupakan sekutu PM Narendra Modi.

Baca Selengkapnya

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

3 hari lalu

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

Menariknya tidak hanya ibu kota India yang megah tapi juga beberapa daerah terpencil yang memikat hati wisatawan mancanegara

Baca Selengkapnya

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

3 hari lalu

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

Pameran sekaligus seminar Industri Pertahanan ini dalam rangka peringatan 75 tahun hubungan diplomatik India-Indonesia.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

3 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

3 hari lalu

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

Puluhan sekolah di wilayah ibu kota negara India dievakuasi pada Rabu 1 Mei 2024 setelah menerima ancaman bom melalui email

Baca Selengkapnya

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

5 hari lalu

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak.

Baca Selengkapnya