Korea Utara Rilis Propaganda Penghancuran Kapal Induk Amerika

Reporter

Rabu, 22 Maret 2017 12:20 WIB

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un (tengah), tersenyum saat menghadiri peluncuran roket balistik dari unit artileri Hwasong dalam foto yang dirilis KCNA pada 7 Maret 2017. REUTERS/KCNA

TEMPO.CO, Pyongyang - Korea Utara menyiarkan video propaganda terbaru yang memamerkan kekuatan militer negara itu saat menghancurkan sebuah kapal induk milik militer Amerika Serikat.


Video yang mulai disiarkan sejak Sabtu pekan lalu hingga Senin, 20 Maret 2017 tersebut oleh media lokal, menunjukkan kegembiraan tentara Korea Utara ketika menghancurkan pesawat pembom dan jet tempur Amerika Serikat.


Baca: Diancam Amerika, Korea Utara: Progam Nuklir Tak Dapat Dihalangi


Turut terdengar suara wanita yang mengklaim bahwa video berdurasi hampir lima menit itu sebagai peringatan bagi Amerika Serikat tentang apa yang terjadi jika Korea Utara diserang.

"Sebuah rudal akan menghancurkan kapal induk, sementara pesawat pembom akan gugur dari udara akibat ditembak," kata wanita itu seperti dikutip The New York Times, Rabu 22 Maret 2017.

Video tersebut juga memuat sesi latihan militer bersama yang dijalani oleh Amerika Serikat dan Korea Selatan, yang selama ini membangkitkan kemarahan Pyongyang.

Rekaman itu disiarkan melalui situs YouTube menggunakan akun bernama Uriminzokkiri yang sebelum ini mengunggah beberapa video propaganda yang menunjukkan Korea Utara membombardir Amerika Serikat.


Baca: Pangkalan Militer Amerika Jadi Target Rudal Korea Utara


Advertising
Advertising

Video itu disiarkan ketika pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un mengancam untuk menghancurkan AS menggunakan senjata nuklir jika musuhnya itu menyerang meskipun hanya menggunakan sebutir peluru ke atas negaranya.

Pyongyang juga mengklaim, mereka akan menggunakan roket Hwasong yang dipasang dengan ledak nuklir untuk mempertahankan kawasan ketika ketegangan dengan Korea Selatan semakin memuncak.

Korea Utara terus mengembangkan senjata nuklir meskipun dijatuhkan sanksi dan resolusi oleh Dewan Keamanan PBB. Tahun lalu, negara itu melakukan uji coba nuklir dan lebih dari 20 tes rudal.

NEW YORK TIMES | YON DEMA

Berita terkait

Keamanan Google Chrome Kembali Diperbarui Cegah Bug Zero-day

6 Februari 2021

Keamanan Google Chrome Kembali Diperbarui Cegah Bug Zero-day

Google mengeluarkan pembaruan keamanan untuk Chrome berupa patch untuk mengatasi kerentanan di peramban tersebut.

Baca Selengkapnya

Eks Dubes Korea Utara yang Membelot Blak-blakan Soal Senjata Nuklir

3 Februari 2021

Eks Dubes Korea Utara yang Membelot Blak-blakan Soal Senjata Nuklir

Ia yakin Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un tidak akan menyerahkan persenjataan nuklirnya.

Baca Selengkapnya

Eks Dubes Korea Utara Untuk Kuwait Kabur ke Korea Selatan

25 Januari 2021

Eks Dubes Korea Utara Untuk Kuwait Kabur ke Korea Selatan

Mantan duta besar Korea Utara untuk Kuwait Ryu Hyun Woo memutuskan kabur ke Korea Selatan bersama keluarganya.

Baca Selengkapnya

Kim Jong Un Hukum Berat Warga Korea Utara yang Nikmati Hiburan Korea Selatan

20 Januari 2021

Kim Jong Un Hukum Berat Warga Korea Utara yang Nikmati Hiburan Korea Selatan

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un memberlakukan denda atau penjara bagi siapa pun yang ketahuan menikmati hiburan Korea Selatan atau meniru aksennya.

Baca Selengkapnya

Tahun Baru 2021, Kim Jong Un Pilih Tulis Surat Untuk Rakyatnya

2 Januari 2021

Tahun Baru 2021, Kim Jong Un Pilih Tulis Surat Untuk Rakyatnya

Dalam surat itu, Kim Jong Un mengucapkan terima kasih kepada rakyatnya karena telah mempercayai dan mendukungnya di masa-masa sulit.

Baca Selengkapnya

Tujuh Negara Tuding Korea Utara Manfaatkan Pandemi Untuk Langgar HAM Warganya

12 Desember 2020

Tujuh Negara Tuding Korea Utara Manfaatkan Pandemi Untuk Langgar HAM Warganya

Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pun menggelar rapat membahas pelanggaran hak asasi manusia (HAM) di Korea Utara ini

Baca Selengkapnya

Cina Dikabarkan Beri Vaksin COVID-19 Eksperimental ke Kim Jong Un

2 Desember 2020

Cina Dikabarkan Beri Vaksin COVID-19 Eksperimental ke Kim Jong Un

Korea Utara dikabarkan telah menerima vaksin COVID-19 eksperimental dari Cina. Bahkan, Kim Jong Un dikabarkan sudah memakainya.

Baca Selengkapnya

Peretas Korea Utara Targetkan Pembuat Vaksin Covid-19 AstraZeneca

30 November 2020

Peretas Korea Utara Targetkan Pembuat Vaksin Covid-19 AstraZeneca

Para peretas menyamar sebagai perekrut di situs jejaring LinkedIn dan WhatsApp untuk mendekati staf AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Cegah Covid-19, Korea Utara Tambah Pos Jaga di Perbatasan

29 November 2020

Cegah Covid-19, Korea Utara Tambah Pos Jaga di Perbatasan

Pemerintah Korea Utara menambah jumlah pos penjagaannya dan membangun tembok pertahanan di perbatasannya guna mencegah masuknya virus corona.

Baca Selengkapnya

Militer Korea Utara Diduga Latih Lumba-lumba Kamikaze

23 November 2020

Militer Korea Utara Diduga Latih Lumba-lumba Kamikaze

'Karamba' khusus untuk program pelatihan militer mamalia laut seperti lumba-lumba terekam dalam citra satelit Sungai Taedong.

Baca Selengkapnya