UNHCR: Heli Apache Tembaki Kapal Pengungsi Somalia, 40 Tewas

Reporter

Minggu, 19 Maret 2017 09:13 WIB

Aparat kepolisian Yaman memeriksa sejumlah mayat pengungsi Somalia di Pelabuhan Laut Merah Hodeidah, Yaman, 17 Maret 2017. Para pengungsi Somalia tersebut tewas usai ditembak oleh helikopter saat berada di atas sebuah kapal. REUTERS

TEMPO.CO, Sanaa- Badan Perserikatan Bangsa-bangsa untuk urusan pengungsi atau UNHCR melalui akun Twitternya menjelaskan, sedikitnya 40 pengungsi Somalia tewas di lepas pantai Yaman ketika sebuah helikopter Apache menyerang kapal yang mereka tumpangi.

UNHCR yang mengunggah informasinya itu pada hari Sabtu, 18 Maret 2017 menjelaskan, penembakan terhadap 40 pengungsi Somalia hingga tewas terjadi pada Kamsi, 16 Maret.

Baca juga: Bencana Kelaparan, 110 Warga Somalia Tewas dalam 48 Jam

"Kami sedih engan kejadian ini dan memahami bahwa pengungsi bepergian dengan menggunakan kapal di lepas pantai Hodeidah," kata Shabia Mantoo, juru bicara UNHCR di Yaman.

Mohamed al-Alay, penjaga pantai di daerah Hodeidah yang dikuasai pemberontak Houthi di Yaman, mengatakan para pengungsi Somalia membawa dokumen resmi UNHCR sedang dalam perjalanan dari Yaman ke Sudan ketika mereka diserang oleh helikopter Apache di dekat selat Bab al-Mandeb.

Baca juga: Al-Shahab Serang Restoran di Tepi Pantai, 20 Orang Tewas

Seorang pelaut, Ibrahim Ali Zeyad, mengatakan 80 pengungsi lainnya langsung diselamatkan. Organisasi Internasional untuk Migrasi (IOM) telah membawa para pengungsi ke rumah sakit di Hodeidah.

Belum diketahui siapa yang melakukan serangan biadab kepada para pengungsi itu.

Koalisi pimpinan Arab Saudi yang memerangi pasukan Houthi di Yaman mengatakan pihaknya tidak melakukan operasi di daerah Hodeidah.

Juru bicara koalisi, Ahmed al-Asseri mengatakan Hodeidah berada di bawah kendali Houthi dan pelabuhan terus digunakan untuk penyelundupan manusia, senjata dan serangan di Laut Merah.

Hodeidah dikendalikan oleh milisi Houthi yang melakukan pemberontakan untuk merebut kekuasaan dari Presiden Abd-Rabbu Mansour Hadi sejak 2014. Sejak itu, lebih dari tujuh ribu nyawa melayang dan jutaan lainnya mengungsi.

Berita terkait

UNHCR Terima Kasih karena Indonesia Menerima Pengungsi

9 Juli 2019

UNHCR Terima Kasih karena Indonesia Menerima Pengungsi

Pemerintah Indonesia memiliki peraturan mengenai cara pengelolaan pengungsi yang datang ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Yaman Merugi Rp 700 Triliun Akibat Perang

26 Maret 2019

Yaman Merugi Rp 700 Triliun Akibat Perang

Yaman menderita kerugian US$ 50 miliar atau Rp 708 triliun sejak perang Yaman pecah pada wal 2015 silam.

Baca Selengkapnya

NGO Ungkap Korban Tewas Yaman 6 Kali Lebih Banyak dari Rilis PBB

15 Desember 2018

NGO Ungkap Korban Tewas Yaman 6 Kali Lebih Banyak dari Rilis PBB

Organisasi non-pemerintah ACLED mengungkapkan korban tewas di Yaman enam kali lebih tinggi daripada data yang dirilis oleh PBB.

Baca Selengkapnya

PBB Butuh Rp 4 Triliun untuk Pengungsi Suriah

6 September 2018

PBB Butuh Rp 4 Triliun untuk Pengungsi Suriah

"Dana sebesar itu untuk pengungsi Suriah," bunyi pernyataan UNHCR.

Baca Selengkapnya

Presiden Yaman, Hadi Perintahkan Pasukannya Serang Milisi Houthi

5 Desember 2017

Presiden Yaman, Hadi Perintahkan Pasukannya Serang Milisi Houthi

Presiden Yaman, Hadi perintahkan pasukannya serang milisi Houthi di Sanaa dan janjikan pengampunan bagi yang keluar dari Houthi.

Baca Selengkapnya

Houthi Ambil Alih Ibukota Yaman Setelah Bunuh Eks Presiden

5 Desember 2017

Houthi Ambil Alih Ibukota Yaman Setelah Bunuh Eks Presiden

Milisi Houthi mengumumkan pengambilalihan Sanaa, ibukota Yaman beberapa jam setelah kematian eks presiden Yaman Ali Abdullah Saleh,

Baca Selengkapnya

Serangan Udara Saudi Menyasar Hotel di Yaman, 60 Tewas

24 Agustus 2017

Serangan Udara Saudi Menyasar Hotel di Yaman, 60 Tewas

Sedikitnya 60 orang tewas akibat serangan udara koalisi Arab Saudi yang menyasar sebuah hotel di Arhab, Yaman

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Kerahkan Pasukan ke Aden Yaman  

20 Agustus 2017

Arab Saudi Kerahkan Pasukan ke Aden Yaman  

Sejumlah pejabat Yaman yang pro bekas presiden Abd Rabbuh Mansur Hadi mengklaim bahwa Arab Saudi telah mengerahkan pasukan ke Aden, Yaman.

Baca Selengkapnya

Imigran Iran di Makassar Demo, Memperotes Pelayanan UNHCR

9 Agustus 2017

Imigran Iran di Makassar Demo, Memperotes Pelayanan UNHCR

Saat ini sebanyak 71 imigran Iran yang ada di Makassar. Mereka tinggal di berbagai tempat.

Baca Selengkapnya

Palang Merah Internasional Desak Saudi Hentikan Perang di Yaman

29 Juli 2017

Palang Merah Internasional Desak Saudi Hentikan Perang di Yaman

Presiden Komite Palang Merah Internasional (ICRC), Peter Maurer, mendesak Arab Saudi dan koalisinya mengakhiri perang di Yaman

Baca Selengkapnya