Keterlaluan, Suami Potong Telinga Istrinya karena Curiga  

Reporter

Jumat, 3 Februari 2017 09:41 WIB

Seorang mahasiswi memegang masker saat ikut berpartisipasi dalam perayaan Hari Internasional untuk Penghapusan Kekerasan Terhadap Perempuan, di Oviedo, Spanyol 25 November 2016. REUTERS

TEMPO.CO, Mazar-e-Sharif - Seorang pria di Afganistan utara memotong dua telinga istrinya karena curiga istrinya berselingkuh.

Seperti dilansir The Independent, Jumat, 3 Februari 2017, Zarina, perempuan warga Provinsi Balkh, tiba-tiba dibangunkan suaminya di tengah malam. Ia diikat, kemudian dua telinganya dipotong.

Baca: Arnold Schwarzenegger Ajak Donald Trump Tukar Pekerjaan

Noor Mohammad Faiz, direktur rumah sakit di Mazar-e-Sharif, mengatakan korban tiba di rumah sakit dalam kondisi kritis karena kehilangan banyak darah.

"Dua telinganya dipotong. Kami akan mencoba merawatnya di sini. Bila tidak, dia harus dibawa ke luar negeri."

Juru bicara Gubernur Balkh, Sher Jan Durrani, menuturkan pelaku masih buron.

"Suaminya melarikan diri dan menjadi buron. Kami sudah memulai penyelidikan untuk menangkapnya."

Kepada Pajhwok News, Zarina mengaku tidak tahu alasan suaminya melakukan tindakan keji itu. Namun Zarina, yang menikah pada usia 13 tahun, menduga sang suami mencurigainya berselingkuh.

“Ia kerap curiga saya berbicara dengan lelaki lain saat sedang mengunjungi orang tua saya,” ucap Zarina.

Ia pun mendesak polisi segera menangkap pelaku. "Saya tidak ingin hidup bersamanya lagi. Saya ingin bercerai. Saya ingin dia dipenjara," ujar Zarina saat terbaring di tempat tidur rumah sakit.

Lebih dari 15 tahun setelah berakhirnya rezim Taliban, Afganistan tetap menjadi tempat terjadinya kekerasan dan pelecehan terhadap wanita, yang paling sering dilakukan suami kepada istrinya atau sebaliknya dan mertua.

Tahun lalu, seorang perempuan Afganistan tewas kehabisan darah setelah suaminya memotong hidungnya.

BBC | THE INDEPENDENT | TOLO NEWS | SITA PLANASARI AQUADINI




Berita terkait

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

15 jam lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

15 jam lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

7 hari lalu

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima telepon dari Menhan AS. Berikut jenjang karier dan profil Lloyd Austin.

Baca Selengkapnya

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

10 hari lalu

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

Ada 10 negara yang paling tidak aman di dunia dan tidak disarankan untuk berkunjung ke sana. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Istri Anggota TNI Ditahan usai Bongkar Dugaan Perselingkuhan Suami, Perempuan Mahardhika: Darurat Pemahaman Gender

16 hari lalu

Istri Anggota TNI Ditahan usai Bongkar Dugaan Perselingkuhan Suami, Perempuan Mahardhika: Darurat Pemahaman Gender

Perempuan Mahardhika mengatakan, polisi seharusnya melindungi perempuan seperti Anandira, korban perselingkuhan suami yang berani bersuara.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahasiswa Afganistan Lulus Magister Unpad dengan IPK 4,00

8 Februari 2024

Cerita Mahasiswa Afganistan Lulus Magister Unpad dengan IPK 4,00

Abdul Qayoum Safi asal Afganistan lulus dari Magister Ilmu Komunikasi Unpad dengan IPK tertinggi 4,00.

Baca Selengkapnya

Debat Capres Singgung Isu Perempuan, Perhatikan 15 Bentuk Kekerasan Seksual

7 Februari 2024

Debat Capres Singgung Isu Perempuan, Perhatikan 15 Bentuk Kekerasan Seksual

Anies Baswedan saat debat capres soroti tiga persoalan seputar isu perempuan, yakni soal catcalling, pemenuhan daycare, kekerasan terhadap perempuan.

Baca Selengkapnya

Debat Capres: Anies Baswedan Soroti Kekerasan Terhadap Perempuan, Catcalling dan Upah Setara Pria dan Wanita

6 Februari 2024

Debat Capres: Anies Baswedan Soroti Kekerasan Terhadap Perempuan, Catcalling dan Upah Setara Pria dan Wanita

Anies Baswedan soroti persoalan isu perempuan saat debat capres soal catcalling, pemenuhan daycare, kekerasan terhadap perempuan, dan upah setara

Baca Selengkapnya

KemenPPPA Minta Masyarakat Lebih Peduli jika Ada KDRT di Lingkungan

10 Desember 2023

KemenPPPA Minta Masyarakat Lebih Peduli jika Ada KDRT di Lingkungan

KemenPPPA mengatakan aspek pencegahan menjadi hulu dalam upaya penanganan kekerasan terhadap perempuan, termasuk KDRT.

Baca Selengkapnya

Bicara Soal Pengungsi, Seniman Afganistan Gelar Pameran Tunggal di Bandung

30 September 2023

Bicara Soal Pengungsi, Seniman Afganistan Gelar Pameran Tunggal di Bandung

Seniman asal Kabul, Afganistan, Nesar Ahmad Eesar menggelar pameran tunggal yang memotret keseharian pengungsi Afganistan.

Baca Selengkapnya