Parlemen Belanda Larang Cadar dan Burkak di Ruang Publik

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Jumat, 2 Desember 2016 01:58 WIB

AP/Rajanish Kakade

TEMPO.CO, Amsterdam - Parlemen Belanda memutuskan untuk melarang pemakaian cadar atau burkak di beberapa tempat umum. Pelarangan yang mendapat dukungan suara mayoritas dari 150 anggota dewan itu akan berlaku di dalam transportasi umum, di gedung-gedung pemerintah, lembaga pendidikan, dan rumah sakit.

Seperti yang dilansir Al Jazeera, Selasa, 1 Desember 2016, pembatasan itu disetujui 132 anggota parlemen, termasuk partai koalisi Liberal-Buruh yang mendukung Perdana Menteri Mark Rutte. Namun pelarangan itu baru akan disahkan menjadi undang-undang jika mendapat persetujuan dari Senat Belanda.

Tidak banyak wanita muslim yang berdiam di Belanda yang mengenakan pakaian tradisional Timur Tengah hingga menutupi seluruh tubuh tersebut. Namun Pemerintah Negeri Kincir Angin tetap akan melarang penggunaan pakaian tersebut sebagaimana aturan di Prancis dan Belgia.

Menteri Dalam Negeri Ronald Plasterk dari Partai Buruh berhaluan kiri mengakui rakyat di negara yang bebas seperti Belanda harus diizinkan tampil di tempat umum meski wajah mereka ditutup jika mereka ingin melakukannya. Namun, di gedung pemerintah, sekolah dan rumah sakit, orang-orang harus diperbolehkan melihat wajah orang lain.

Pemimpin sayap kanan dari Partai For Freedom, Geert Wilders, menggambarkan larangan itu sebagai langkah yang tepat. Wilders mengaku siap melarang sepenuhnya pemakaian burkak jika partainya menang pemilu Maret ini. Denda maksimum pelanggaran hukum-yang melibatkan topeng ski dan helm tertutup penuh-adalah 405 euro atau sekitar Rp 5,8 juta.

AL JAZEERA | YON DEMA

Baca Pula
Dahlan Iskan Tunjuk Yusril Ihza Mahendra Jadi Pengacara
Hoax: Kabar Diskon Hotel untuk Tamu Massa Aksi 212

Berita terkait

Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

4 hari lalu

Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

Jumlah kapal pesiar sungai di Amsterdam meningkat hampir dua kali lipat sejak tahun 2011.

Baca Selengkapnya

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

6 hari lalu

Amsterdam Larang Hotel Baru untuk Mengatasi Overtourism

Tahun ini Amsterdam juga menaikkan pajak turis menjadi 12,5 persen untuk wisatawan yang menginap dan penumpang kapal pesiar.

Baca Selengkapnya

Genosida Gaza, PNS Jerman Menuntut Penghentian Pasokan Senjata ke Israel

19 hari lalu

Genosida Gaza, PNS Jerman Menuntut Penghentian Pasokan Senjata ke Israel

Para pegawai pemerintah menyerukan Jerman dan Belanda untuk menghentikan pengiriman senjata karena masalah hak asasi manusia di Gaza

Baca Selengkapnya

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

20 hari lalu

Aktivis Greta Thunberg Ditangkap Dua Kali Saat Unjuk Rasa di Belanda

Aktivis Greta Thunberg ditangkap lagi setelah dibebaskan dalam unjuk rasa menentang subsidi bahan bakar minyak.

Baca Selengkapnya

Lelah dengan Kesehatan Mentalnya, Wanita Muda di Belanda akan Jalani Eutanasia

20 hari lalu

Lelah dengan Kesehatan Mentalnya, Wanita Muda di Belanda akan Jalani Eutanasia

Frustasi dengan masalah kesehatan mentalnya yang tak ada perbaikan, wanita muda di Belanda ini akan mengakhiri hidupnya lewat eutanasia.

Baca Selengkapnya

4 Peristiwa Proses Perjuangan Kemerdekaan Indonesia yang Terjadi saat Ramadan

26 hari lalu

4 Peristiwa Proses Perjuangan Kemerdekaan Indonesia yang Terjadi saat Ramadan

serangkaian proses perjuangan kemerdekaan Indonesia terjadi di bulan Ramadan

Baca Selengkapnya

Universitas Erasmus, Inilah Universitas Riset Terkemuka di Rotterdam Belanda

35 hari lalu

Universitas Erasmus, Inilah Universitas Riset Terkemuka di Rotterdam Belanda

Universitas Erasmus Rotterdam, atau biasa dikenal sebagai Erasmus University Rotterdam (EUR), adalah universitas riset yang terletak di Rotterdam, Belanda.

Baca Selengkapnya

Profil Universitas Delft, Tertua dan Terbesar di Belanda

35 hari lalu

Profil Universitas Delft, Tertua dan Terbesar di Belanda

Universitas Teknologi Delft (TU Delft) adalah universitas teknik terkemuka yang terletak di Delft, Belanda.

Baca Selengkapnya

Profil Universitas Leiden, Salah Satu yang Terkemuka di Belanda

36 hari lalu

Profil Universitas Leiden, Salah Satu yang Terkemuka di Belanda

Universitas Leiden adalah salah satu universitas internasional tertua di Belanda.

Baca Selengkapnya

Gedung Kedutaan Besar Israel di Den Haag Dilempar Benda Terbakar

36 hari lalu

Gedung Kedutaan Besar Israel di Den Haag Dilempar Benda Terbakar

Polisi Belanda telah meringkus seorang tersangka yang melemparkan benda terbakar ke gedung Kedutaan Besar Israel di Den Haag.

Baca Selengkapnya